Yuk Nostalgia, Ini 7 OST Drama Korea Tahun 2000an yang Ikonik
CewekBanget.ID – OST drama Korea selalu punya magnet tersendiri buat hadirkan memori yang indah soal dramanya.
Penggemar drama Korea sejak dulu pastinya enggak asing dengan OST drama Korea di tahun 2000an kan?
Drama Korea di tahun 2000an punya OST yang ikonik dan sulit dilupakan.
Selain lagunya asik dan memorable, kita juga jadi flashback dengan berbagai adegan di dramanya.
OST Drakor Jadul
Dari deretan OST drama Korea tahun 2000an berikut ini mana yang paling diingat?
I Think I Love – Full House
Lagu I Think I Love jadi salah satu OST drama Korea tahun 2000an yang enggak boleh di-skip.
OST drama Full House satu ini emang ikonik banget kan?
Baca Juga: Daftar 8 OST Drama Korea Sedih, Bikin Makin Baper dan Bikin Nangis
Lagunya asik dengan melodi yang vibe-nya romantis.
Sampai saat ini kalau dengar lagu I Think I Love bikin teringat dengan cerita drama Full House.
I Miss You (Bogoshipda) – Stairway To Heaven
Drama tahun 2003 Stairway To Heaven salah satu yang paling ikonik juga nih.
Terlebih OST dramanya berjudul I Miss You, atau dalam bahasa Korea jadi Bogoshipda.
Lagu yang dibawakan musisi Kim Bum Soo ini emang memberikan kesan mendalam.
Nada tinggi di bagian reff memberikan kesan yang berbeda dan bikin kangen pengin nonton dramanya lagi!
Apa lagi liriknya mengisahkan kerinduan seorang cowok pada kekasihnya dengan alur cerita yang menyedihkan.
Baca Juga: Kumpulan OST Drama Korea Populer yang Dinyanyikan Oleh Lee Hi, Simak
Onara – Jewel in the Palace
Siapa ingat dengan drama Jewel in the Palace yang legendaris?
Drama saeguk dengan alternatif judul lain Dae Jang Geum ini sempat booming banget di Indonesia.
Terutama karena OST dramanya yang juga mudah diingat.
Lagu Onara, termasuk lagu tradisional Korea dengan aransemen musik tradisional juga.
Makanya lagu Onara memberi kesan orkestra yang megah saat kita mendengarnya.
Tapi Onara memberikan kesan yang melekat buat penonton drama Dae Jang Geum.
Ada yang masih hafal dengan lirik lagu Onara?
Paradise – Boys Over Flowers
Boys Over Flowers juga punya OST drama yang enggak kalah ikonik.
Dari dramanya sendiri juga memang sudah populer banget di masanya ya, girls.
Baca Juga: Deretan OST Drama Korea yang Cocok Didengar Saat Kangen Seseorang
Lagu Paradise seperti sebuah keharusan ketika kita membicarakan soal drama Boys Over Flowers.
Lagu yang dinyanyikan oleh boy group T-Max ini akan terus menjadi legenda.
My Destiny – My Love from the Star
OST drama My Love from the Star berjudul My Destiny akan langsung membangkitkan ingatan soal adegan-adegan di drama populer itu.
Lagu My Destiny memang layak masuk deretan OST drama Korea tahun 2000an yang ikonik.
Dinyanyikan oleh Lyn, suara lembut dengan lirik menyentuh bikin jatuh hati.
From The Beginning Till Now – Winter Sonata
Drama Winter Sonata punya OST drama berjudul From The Beginning Till Now.
Drama dengan kisah romantis yang ikonik ini diiringi lagu dengan melodi lembut From The Beginning Till Now.
Ryu menyanyikan From The Beginning Till Now penuh penghayatan.
Baca Juga: Rekomendasi OST Drama Korea Buat Jadi Nada Dering Handphone Kamu
That Woman – Secret Garden
Untuk drama Secret Garden, pemenang OST tentu lagu That Woman.
Drama yang diperankan Hyun Bin dan Ha Ji Won ini membekas di ingatan para penggemar drama romance.
Lagu That Woman menjadi ikonik di tiap adegan-adegan romantis dan menyakitkan dari drama ini.
Itu dia deretan OST drama Korea tahun 2000an yang ikonik!
(*)