Informasi Terpercaya Masa Kini

5 Ide Model Baju Natal Couple Modern Berbagai Gaya yang Mudah Ditiru

0 2

Tampil kompak dengan pasangan bakal bikin momen Natal jadi lebih spesial! Kalau kamu lagi mencari inspirasi baju Natal couple yang kekinian dan mudah ditiru, tenang ada lima ide yang bisa memantik inspirasi padu-padanmu besok.

Mulai dari yang kasual hingga playful, ada banyak pilihan gaya yang bisa disesuaikan dengan selera dan acara yang akan dihadiri. Yuk, simak terus artikelnya dan temukan inspirasi baju Natal couple modern yang bisa jadi pilihan untuk merayakan hari spesial ini!

1. Gaya casual chic

Gaya casual chic adalah pilihan yang tepat untuk kamu dan pasangan yang ingin tampil santai namun tetap stylish saat Natal. Buat cewek, kamu bisa pakai dress A-line dengan detail kerut di bagian pinggang yang akan membuatmu tampak feminin. Biar sama-sama terlihat effortless, atasan sweater dan celana chino berwarna netral serasi bisa jadi pilihan sempurna untuk para cowok.

2. Gaya preppy kekinian

Untuk tampilan preppy kekinian, pilih sweater polos warna merah dan padukan dengan celana warna netral untuk para cowok. Lengkapi look dengan sneakers warna merah yang serasi untuk tampilan yang kohesif. Sedangkan, buat para cewek, kamu bisa memadukan rok motif argyle, kemeja putih dan tumpuk dengan kardigan merah. Gaya ini memberikan kesan rapi tapi tetap cukup kasual, cocok untuk acara Natal yang lebih formal namun tetap santai.

3. Gaya formal yang elegan

Jika ingin tampil lebih elegan, pilih setelan jas dan dasi untuk pria, dan gaun midi atau maxi yang anggun untuk wanita. Pilih warna-warna netral, seperti hitam lalu lengkapi dengan aksesori metalik untuk menambah kesan mewah. Lengkapi dengan sepatu formal dan high heels untuk para cewek biar tampilan tampak lebih sophisticated dan memukau.

4. Gaya cozy yang stylish

Untuk gaya yang cozy dan stylish, padukan sweater dengan celana chino untuk pria, dan rok satin untuk wanita. Gaya ini cocok untuk menikmati malam Natal dalam gaya yang tetap santai bersama keluarga. Coba, deh!

5. Gaya playful yang nyaman

Gaya playful yang nyaman bisa didapatkan dengan memilih pakaian yang fun dan penuh warna. Coba padukan sweater bergambar atau motif lucu yang matching dengan pasangan. Untuk bawahan, celana jeans bisa jadi pilihan aman buat para cowok. Sedangkan buat kamu para cewek, rok motif argyle bakal memberikan sentuhan preppy yang seru pada penampilanmu.

Baca Juga: Mengenal Arti Hip dalam Ukuran Celana dan Cara Mengukurnya

Baca Juga: Adu Gaya Personal Rosé VS. Jennie BLACKPINK, Sama-sama Stylish!

Baca Juga: Bridal Robe untuk Tampil Menawan Saat Bersiap Diri di Hari Pernikahan

Leave a comment