Clean-Sheet Lawan Arab Saudi, Timnas Indonesia Dipamerkan 3 Kali oleh FC Dallas
BOLASPORT.COM – FC Dallas ikut memamerkan prestasi Tim nasional Indonesia hingga tiga kali setelah hasil clean-sheet melawan Timnas Arab Saudi.
Kemenangan perdana Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga dirayakan oleh banyak pihak.
Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Timnas Arab Saudi dengan skor 2-0 pada Selasa (19/11/2024).
Marselino Ferdinan menjadi bintang utama berkat torehan brace di pertandingan tersebut.
Dua gol Marselino menaklukkan Ahmed Al-Kassar untuk membawa Timnas Indonesia naik ke peringkat ke-3 pada klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Keberhasilan Timnas Indonesia menghuni peringkat tiga besar tidak terlepas dari catatan clean-sheet pada laga ini.
Indonesia jadi memiliki selisih gol yang sama dengan Timnas Arab Saudi, tetapi unggul jumlah gol memasukkan.
Torehan clean-sheet tentu bermakna besar bagi anak asuhan Shin Tae-yong pada laga ini.
Baca Juga: Kalahkan Arab Saudi, Timnas Indonesia Putus Kutukan Panjang 20 Edisi
Arab Saudi yang menjadi lawan merupakan tim yang sudah langganan menjadi peserta Piala Dunia.
Tim Garuda mampu melawan inferioritas untuk menghasilkan prestasi baru di setiap laga.
Tidak heran jika FC Dallas yang menaungi kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, ikut merayakan keberhasilan ini.
FC Dallas bahkan membuat tiga unggahan berbeda untuk ikut merayakan pesta rakyat Indonesia.
Unggahan pertama klub MLS tersebut terjadi saat Marselino Ferdinan mencetak gol kedua ke gawang Arab Saudi.
Selanjutnya, FC Dallas kembali berkomentar setelah laga Indonesia versus Arab Saudi berakhir.
“CLEAN SHEET BANG PAES,” tulis FC Dallas seperti dilansir BolaSport.com dari akun Twitter klub.
Baca Juga: Berkah Marselino Gacor dan Lini Depan Saudi Turun Mesin, Timnas Indonesia Berhak Naik ke Peringkat 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Yang terakhir, FC Dallas tidak lupa mengunggah selebrasi Maarten Paes setelah mengetahui hasil Timnas Indonesia.
Catatan ini merupakan clean-sheet kedua Paes saat melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sebelumnya, ia menjadi bagian penting dari keberhasilan Timnas Indonesia menahan Timnas Australia tanpa gol.
Dengan jarak dua bulan, Paes akhirnya mampu untuk kembali membukukan clean-sheet.
Keberhasilannya meraih catatan fantastis melawan Arab Saudi menjadi spesial jika melihat kekuatan lawan.
Berkat kemenangan ini, Indonesia akhirnya bisa menutup 2024 dengan catatan yang fantastis.
Shin Tae-yong kini memiliki waktu hingga Maret tahun depan untuk mempersiapkan diri jelang laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Berikut unggahan FC Dallas dalam merayakan kemenangan Timnas Indonesia atas Timnas Arab Saudi: