Informasi Terpercaya Masa Kini

9 Minuman yang Bisa Hilangkan Lemak Perut, Ampuh Atasi Perut Buncit

0 6

KOMPAS.com – Perut buncit bisa dialami laki-laki dan perempuan akibat adanya penumpukan lemak pada perut atau kelebihan berat badan.

Menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO), lingkar perut normal untuk orang Asia dewasa adalah 80 cm bagi perempuan dan 90 cm untuk laki-laki.

Perut disebut buncit apabila ukuran lingkar pinggang di atas 80 cm pada perempuan dan 90 cm pada laki-laki.

Perut buncit dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Misalnya, penyakit jantung, stroke, diabetes tipe 2, hipertensi, kolesterol tinggi, kanker, serta kista ovarium.

Untuk mengecilkan perut buncit, terdapat beberapa minuman yang dapat menghilangkan lemak perut. Lalu, apa saja minuman pengecil perut buncit?

Baca juga: 7 Suplemen untuk Mengecilkan Perut Buncit, Apa Saja?

Minuman pengecil perut buncit

Diberitakan Eat This Not That (30/9/2024), perut buncit dapat diatasi dengan meminum sejumlah minuman bernutrisi pada pagi hari untuk membakar lemak perut.

Minuman bergizi dengan karbohidrat dan protein berserat tinggi bantu aktifkan metabolisme tubuh setelah puasa semalaman. Ini meningkatkan pembakaran lemak sepanjang hari.

Sebaliknya, melewatkan minum minuman bergizi di pagi hari berefek buruk meningkatkan rasa lapar terhadap makanan tinggi kalori, lemak, dan gula. Konsumsi tidak sehat justru menambah penumpukan lemak perut penyebab perut buncit.

Berikut rekomendasi sejumlah minuman yang mampu mengatasi penumpukan lemak perut sehingga dapat mengecilkan perut buncit.

1. Teh hijau

Teh hijau mengandung epigallocatechin gallate (EGCG) yang dapat meningkatkan metabolisme dan mempercepat pembakaran lemak, terutama saat berolahraga.

Minum teh hijau memberikan efek meningkatkan pembakaran kalori dan memecah lemak. Karena itu, minuman ini dapat mengatasi lemak perut.

2. Cuka apel

Selain itu, cuka apel yang mengandung asam asetat dapat meningkatkan metabolisme dan mengurangi kadar insulin. Hal ini menurunkan penyimpanan lemak di perut.

Cuka apel juga bantu mengurangi penumpukan lemak perut, menekan napsu makan, meningkatkan kesehatan usus, serta meningkatkan pencernaan dan mengurangi kembung sehingga perut tampak lebih rata.

3. Kopi

Selanjutnya, kopi hitam pun dapat meningkatkan laju metabolisme dan membakar lemak. Ini membuatnya mampu mencegah lemak perut.

Minum secangkir kopi di pagi hari juga membangunkan sistem saraf, serta meningkatkan pengeluaran energi dan oksidasi lemak. Sebaiknya, lakukan olahraga untuk memaksimalkan manfaat kopi.

Baca juga: 4 Jenis Olahraga untuk Menghilangkan Perut Buncit, Apa Saja?

4. Teh jahe

Jahe mengandung sifat termogenik yang meningkatkan suhu tubuh sehingga meningkatkan jumlah kalori terbakar. Karena itu, bagus untuk mempercepat pembakaran lemak perut.

Di sisi lain, jahe punya senyawa aktif gingerol yang bantu meningkatkan pencernaan, mengurangi rasa lapar, dan meningkatkan metabolisme. Minum teh jahe juga meningkatkan rasa kenyang dan membantu tubuh membakar kalori lebih efisien.

5. Protein shake

Minum protein shake di pagi hari yang terbuat dengan whey atau protein nabati dapat bantu meningkatkan metabolisme. Tubuh perlu banyak energi saat mencerna minuman ini sehingga mencegah penumpukan lemak.

Mengonsumsi protein shake saat bangun tidur mengurangi keinginan makan, membakar lemak, dan mempertahankan otot. Hal ini bantu membakar lemak perut penyebab buncit.

6. Air lemon

Dikutip dari Economic Times (14/9/2024), air lemon kaya vitamin C sehingga membantu saluran pencernaan dan detoksifikasi tubuh.

Manfaat tersebut membuatnya mempercepat pembakaran lemak sehingga mengatasi buncit.

Baca juga: 9 Cara Atasi Perut Buncit dan Turunkan Berat Badan Tanpa Olahraga

7. Teh herbal

Selain itu, teh herbal yang dibuat dari bunga chamomile dan kembang sepatu bermanfaat meningkatkan pencernaan. Minuman ini dapat mengurangi kembung dan lemak perut.

8. Air kelapa

Air kelapa mengandung elektrolit alami yang juga bisa meningkatkan metabolisme serta menghilangkan kelebihan berat air di sekitar perut. Karena itu, bisa mengatasi perut buncit.

9. Air timun dan mint

Air campuran timun dan daun mint berperan mendetoks tubuh sekaligus rendah kalori. Minuman ini akan memastikan tubuh terhidrasi dan bantu mengeluarkan racun di tubuh sekaligus mendukung pembakaran lemak perut.

Leave a comment