Informasi Terpercaya Masa Kini

5 Potret Fuji Utami Promosi Rendang Milik Mamanya,Pakai Baju Adat Jadi Flashback Masa Kanak-Kanak

0 6

TRIBUNSTYLE.COM – Fuji membagikan potret-potret dirinya mengenakan pakaian adat Minang saat masih anak-anak.

Begitu menggemaskan, banyak foto dirinya memasang wajah judes seperti anak-anak yang tak mau didandani saat masih kecil.

Dalam postingannya, ia nampak sedang pemotretan bersama produk kuliner milik ibunya, yakni ‘Rendang Mama Fuji’.

Rendang milik Dewi Zuhriati ini cocok sekali dengan outfitnya dengan baju limpapeh rumah nan gadang.

Kepo dengan foto masa kecil dan keseruan Fuji selama pemotretan? Ini dia potret selengkapnya:

1. Susah senyum saat kecil

Pada potretnya ini cukup buat netizen tertawa dengan ekspresi Fuji versi mini.

Foto lama tersebut memperlihatkan adik ipar mendiang Vanessa Angel itu menatap dengan tatapan kosong dibalut baju Minang berwarna pink.

Di sebelahnya justru memperlihatkan raut wajah judes saat dirinya tangannya digandeng oleh teman lelaki sebayanya.

Nampak sekali Fuji kala itu tak suka dengan kegatan yang mengharuskannya berdiri dengan pakaian adat itu.

2. Tunjukkan aura bocil kemayu

Masih dengan pakaian adat berwarna kuning sebelumnya, Fuji kecil berada di dalam ruangan kelas yang cukup gelap.

Dengan nomor dada bertuliskan angka 46, ia duduk manis dan tersenyum ke arah kamera sembari menanti dirinya kembali dipanggil untuk berpose.

Tak lagi pasang wajah masam, ia justrru terlihat percaya diri dengan penampilannya yang di balut baju full berwarna emas.

3. Foto bersama mama

Tak hanya potret dirinya, Fuji pun membagikan potret kedekatannya bersama ibunya saat masih kecil.

Keduanya memiliki wajah yang cukup mirip jika dibandingkan dengan wajah Fuji saat ini.

Ibunya, Dewi Zuhriati hanya tampil sederhana dengan baju berwarna merah dengan aksen garis berwarna putih ditambah kupluk putih yang menutupi rambutnya.

Ibunya yang kerap dipanggil Mama Fuji ini terlihat menggendong Fuji semasa ia masih mungil dengan baju adat kebanggaannya itu.

4. Impersonate dirinya sendiri

Tak hanya semasa kecil, saat ia masih remaja pun ia sempat mengenakan pakaian adat seperti yang ia unggah berikut ini.

Namun aksesoris dan pakaian yang ia gunakan saat remaja berbeda dengan yang ia gunakan sebelum dan saat pemotretan.

Diketahui ia mengenakan suntiang pengantin Padang saat itu dengan ciri khas mahkota yang cukup besar.

Fuji pun kembali memotret dirinya dengan gaya yang sama saat ia lebih muda dulu.

5. Promosikan rendang 

Menuju potret terbarunya yakni Fuji yang mengenakan kostum adat Minang ternyata untuk keperluan foto produk milik Mamanya.

Terlihat ia melakukan sesi pemotretan di area halaman rumahnya.

Begitu manis Fuji tersenyum ke kamera sembari memegang sebuah piring yang full dengan daging rendang khas Padang buatan resep Mamanya.

Wah rendang Fuji pasti bikin ngiler para penggemarnya nih! (TribunStyle/Cindy Clarissa Ayu)

Leave a comment