Trend Fashion 90an yang Bikin Kamu Nostalgia
Ngomongin soal momen di tahun 90an memang selalu seru! Nggak terkecuali gaya busana yang sempat jadi tren. Menggunakan fashion item yang sukses membuat kita jadi orang paling hits, nyatanya sukses juga membuat kita tertawa membayangkan gaya busana pada zaman itu. Menggunakan celana super besar hingga kacamata warna-warni. Siap nostalgia dengan tren fashion tahun 90an yang telah Popbela rangkum di bawah ini? Scrolling down sekarang juga!
1. Layaknya celana yang terlalu longgar, baggy jeans ngehits banget di tahun 90an. Apalagi saat dikombinasikan dengan baju yang oversized dan sneakers. Paling keren pada masanya, deh!2. Layering clothes sudah menjadi favorit di tahun 90an. Melapisi kaos lengan panjang dengan kaos lengan pendek yang memiliki warna berbeda, terasa paling up-to-date!3. Bukan hanya sebagai baju olah raga, namun baju senam juga dijadikan sebagai baju sehari-hari. Hmm.. masih mau pakai baju senam sehari-hari untuk tahun ini?4. Sulit berjalan tidak jadi masalah, asal tetap gaya! Sepatu dengan platform dan hak yang tinggi sempat menjadi sepatu paling diincar di tahun 90an.5. Kacamata model persegi panjang ini sempat dipopulerkan oleh para boyband dan girlband Hollywood. Justin Timberlake menjadi salah satu seleb yang sering banget terlihat pakai kacamata ini. Nggak heran deh, kalau para penggemarkan meniru gaya outfit-nya.
Baca Juga: 7 Momen Fashion Tahun 90an yang Kamu Harus Tahu