Jakarta Film Week 2024 Segera Digelar: Ajang Perayaan Sinema Global
Kompasianer tentu sudah tak asing dengan festival film internasional yang selalu dihelat di Jakarta setiap tahun. Bertajuk Jakarta Film Week, festival film tahunan yang diselenggarakan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta kembali digelar untuk periode tahun ke-empat. Rencananya, ajang perayaan sinema global tahun ini akan digelar mulai tanggal 23 hingga 27 Oktober 2024.
Sambil menanti festival film ini dihelat secara berkelanjutan, rangkaian Road to Jakarta Film Week 2024 juga terus digencarkan. Ada acara keliling movie screening untuk beberapa kampus ternama (ISBI Bandung, Institut Kesenian Jakarta, dan Universitas Indonesia), Exclusive Screening 24 film pendek melalui platform OTT Vidio, dan Special Screening Jakarta Film Fund Collections di Bioskop Museum Mandiri, Kota Tua Jakarta.
Sementara acara inti pada akhir Oktober nanti tak kalah meriah karena program-program seperti screening, talks, masterclass, pitching forum, and networking events bisa diikuti secara gratis untuk tiga lokasi berbeda, seperti CGV Grand Indonesia, Kineforum Taman Ismail Marzuki (TIM), dan Hotel Mercure Cikini, Jakarta. Penawaran aktivitas baru yang juga bisa diikuti yaitu MasterClass dengan salah satu editor dari Hongkong. Momen ini bisa didatangi siapa saja agar regenerasi dalam tiap profesi yang bekerja untuk industri film makin terjalin.
Untuk menambah keriuhan Jakarta Film Week 2024, CGV Grand Indonesia akan memutar film Indonesia berjudul Sampai Jumpa, Selamat Tinggal (World Premiere) karya Adriyanto Dewo yang dibintangi sederet aktor dan aktris ternama seperti Putri Marino, Lutesha, Jourdy Pranata, Jerome Kurnia, dan Kiki Narendra. Sementara film penutup akan diputar Don’t Cry, Butterfly (Vietnam) karya Duong Dieu Linh yang telah menjadi film terbaik pada Festival Film Venice 2024.
Semarak Jakarta Film Week 2024 tak henti sampai disitu. Kristo Immanuel pun ditunjuk sebagai Festival Ambassador JFW 2024. Ia akan menjelajah dunia sinema lebih dekat dengan memperkenalkan festival film ini ke publik yang lebih luas. Pengalaman sebagai pelaku industri film dan rekam jejak sebagai programmer untuk beberapa festival film Internasional membawanya sampai ke titik sejauh ini.
Tahun ini, tercatat Jakarta Film Week menerima total 1132 film dari 85 negara yang akhirnya dikurasi jadi 140 film dari 50 negara. Antusias yang tinggi tersebut memberi semangat besar bahwa festival film yang diadakan sejak 2021 ini pegang peran penting untuk perkuat ekosistem perfilman secara global. Seperti apa yang juga disampaikan Festival Director Jakarta Film Week, Rina Damayanti mengatakan “Di dalam negeri, 2022 dan 2023, lebih dari selusin film Indonesia berhasil menembus lebih dari satu juta penonton setiap tahun. Hal ini memicu perluasan layar bioskop dan peningkatan investasi. Di kancah internasional, film-film Indonesia dapat pendanaan dan tampil ke festival bergengsi. Ini menunjukkan bagaimana ekosistem film terus terhubung dan berkembang.”
Kondisi demikian sejalan dengan tema yang diusung yaitu Resonance. Ada dengungan sinema yang punya kekuatan besar dan mampu ciptakan dampak luas. Jakarta Film Week 2024 hadir menjadi tradisi yang memoles pesona kecantikan Jakarta melalui industri kreatif. Tak hanya sebatas ajang hiburan, keseruan juga tercermin pada program yang memberi apresiasi dalam bentuk penghargaan bergengsi. Adapun piala yang dibagi tahun ini meliputi:
1. Global Feature Awards (penghargaan film panjang internasional terbaik)
2. Global Short Awards (penghargaan film pendek internasional terbaik)
3. Global Animation Awards (penghargaan film animasi pendek)
4. Direction Awards (penghargaan film panjang Indonesia terbaik)
5. Series of the Year (penghargaan series orisinal yang tayang pada layanan Over The Top)
6. Jakarta Film Fund Awards (penghargaan film hasil produksi pemenang Jakarta Film Fund)
Jadi, Kompasianer tak boleh ketinggalan Perayaan Sinema Global dalam Jakarta Film Week 2024. Ruang bagi para pelaku industri film di Indonesia untuk kembangkan potensi nyata dalam bentuk karya. Dukungan penuh dari berbagai pihak membuat setiap rangkaian acara JFW 2024 makin inovatif dan kolaboratif. Saksikan filmnya, ikuti tiap rangkaian acaranya, dan jadilah bagian dari pesta insan perfilman di Indonesia. Panjang umur sinema!