Informasi Terpercaya Masa Kini

Diam-Diam Honda Spacy Bangkit dari Kubur Mesin 125 cc Tampang Retro Irit Bensin Harga Mepet Honda BeAT

0 14

MOTOR Plus – online.com Honda Spacy yang sebelumnya sempat disuntik mati diam-diam muncul lagi dengan tampang dan mesin baru.

Honda Spacy diam-diam bangkit dari kubur dengan tampang yang jauh berbeda.

Tampang Honda Spacy 125 kini malah jadi retro seperti jadi penantang motor Vespa.

Honda Spacy 125 pakai lampu model bulat yang kini sudah pakai LED dan dibekali DRL.

Tapi memang desain bodi masih menggendut seperti Honda Spacy yang sebelumnya beredar di Indonesia.

Mesinnya kini pakai tipe 4-tak 124 cc satu silinder eSP.

Powernya diklaim ada di angka 7 dk dan torsi sebesar 10 Nm.

Klaimnya motor Honda Spacy ini irit bensin dengan konsumsi bensin 1 liter bisa menempuh jarak 55 Kilometer.

Baca Juga: Suzuki Bikin Lawan Keringat Dingin Motor Matic 125 cc 2025 Gaya Retro Irit Bensin 1 Liter Bisa 62 Kilometer

Fiturnya juga mirip-mirip dengan motor matic Honda yang dijual saat ini.

Mulai sistem starter halus ACG, lalu idling stop dan spidometer LCD.

Ada juga USB charger.

Honda Spacy 125 juga dijual dengan dua tipe yakni CBS dan ABS.

Honda Spacy 125 saat ini diproduksi oleh sub merek Honda di China yakni Wuyang Honda.

Harga Honda Spacy 125 CBS ada di angka 8.680 Yuan atau sekitar Rp 18 jutaan.

Sementara untuk varian ABS dijual sedikit lebih mahal yakni 9.280 Yuan atau Rp 20 jutaan.

Untuk harga masih mepet-mepet Honda BeAT tuh!

Leave a comment