Informasi Terpercaya Masa Kini

Sederet Artis Antusias Sambut Kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia

0 4

Bisnis.com, JAKARTA – Sederet artis dan figur publik di Indonesia turut menyambut kehadiran Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September 2024. 

Pemimpin tertinggi umat Katolik itu sudah tiba di Indonesia pada Selasa siang, 3 September 2024. Beberapa yang mendapat sorotan warganet adalah kesederhanaannya yang datang dengan pesawat komersil, menginap di Kedubes Vatikan, dijemput mobil Innova Zenix, dan menggunakan jam tangan seharga Rp124.000. 

Beberapa artis dan figur publik juga menyambut kehadiran Paus Fransiskus, serta mengikuti kabar terbaru terkait kegiatan Paus di Jakarta. Lantas siapa saja mereka? 

Baca Juga : Sri Paus Fransiskus Tiba di Katedral Jakarta, Disambut Meriah Umat

Pertama, ada Merry Riana, penuliis buku dan motivator, yang juga akan menjadi perwakilan Scholas Indonesia menemui Paus Fransiskus di Graha Pemuda. 

Melalui unggahannya di Instagram, baik lewat story dan feed, dia mengabarkan tengah menantikan kehadiran dan akan bertemu dengan Paus Fransiskus di Graha Pemuda. 

Baca Juga : : JK Sarankan TV Tetap Tayangkan Azan, Berbagi Layar dengan Misa Paus Fransiskus

Dia juga mengunggah video momen di mana dia berfoto bersama cut out Paus Fransiskus di Gereja Katedral. 

Selanjutnya, Miss Indonesia 2015, Maria Harfanti, juga dengan suka cita menyambut kehadiran Paus Fransiskus dengan mengunggah berita terkait jadwal kegiatan Paus selama di Indonesia. 

Baca Juga : : Kapolri dan Panglima TNI Cek Pengamanan Misa Agung Paus Fransiskus di GBK

Tak ketinggalan, penyanyi muda jebolan Indonesian Idol, Lyodra, juga dijadwalkan akan tampil mengisi di acara Misa Suci bersama Paus Fransiskus di GBK, Kamis (5/9/2024). 

Kemudian, selebriti suami dan istri Darius Sinathrya dan Donna Agnesia juga menyambut kehadiran Paus Fransiskus dengan mengunggah foto paus dengan caption “Welcome to Indonesia Pope”.

Namun, Donna yang juga mengunggah foto bersama cut out Paus Fransiskus di Gereja Katedral pada 2021 lalu mengaku tidak bisa hadir dan bertemu dengan Paus Fransiskuspada Misa Suci besok. 

“Foto gini aja udah seneng, apalagi ketemu langsung,” tulisnya. 

Selanjutnya, bintang sinetron dan film Ben Joshua juga mengonfirmasi akan hadir dalam Misa Suci di GBK esok hari, mengatakan “Sampai ketemu di GBK Pope Francis” tulisnya dalam foto yang diunggah di Instagramnya. 

Dia juga mengunggah video Paus yang viral saat naik mobil Innova dan duduk di samping supir. “Love Sekebon” katanya. 

Kemudian, Ina Thomas, istri dari aktor Jeremy Thomas, juga terpantau terus mengikuti kabar kegiatan Paus lewat story Instagramnya nya, mulai dari kedatangannya di Indonesia, kunjungannya ke Masjid Istiqlal, sampai bagaimana Paus Fransiskus mengagumi Indonesia karena memiliki Pancasila. 

Adapun artis muda dan kreator konten Randy Martin dan Jovial Da Lopez juga terpantau mengunggah story ucapan selamat datang dan mengikuti kegiatan Paus dari jauh lewat sejumlah siaran langsung di YouTube. 

Paus Fransiskus dijadwalkan melakukan perjalanan apostolik ke Indonesia, Papua Nugini, Timor Leste dan Singapura pada 2-13 September 2024.

Dalam kunjungan panjang itu, Indonesia menjadi negara pertama dalam rangkaian kunjungan Paus Fransiskus ke kawasan Asia Pasifik. 

Setelah Indonesia, Paus melanjutkan kunjungan ke Port Moresby di Papua Nugini dan Vanimo pada 6-9 September 2024, Dili, Timor Leste dari 9-11 September 2024 dan lanjut ke Singapura pada 11-13 September 2024.

Pada hari ini, 4 September 2024, pemimpin umat Katolik sedunia tersebut dijadwalkan bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta.

Kemudian, pada 5 September 2024 Paus Fransiskus dijadwalkan menghadiri pertemuan antaragama di Masjid Istiqlal, Jakarta. Kemudian dilanjutkan pertemuan dengan penerima manfaat organisasi amal di Kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), serta melakukan Misa Akbar pada pukul 17.00 – 19.00 WIB.

Leave a comment