Kehabisan Akal, Vietnam Bakal Gelar Laga Persahabatan Lawan Thailand di FIFA Matchday September 2024
BOLASPORT.COM – Timnas Vietnam dan Thailand seperti kehabisan akal setelah mereka gagal melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Untuk itu, mereka dikabarkan akan mengelar uji coba pada FIFA Matchday September mendatang.
Seperti diketahui, Vietnam dan Thailand sama-sama tersingkir di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Thailand tersingkir di putaran kedua karena hanya mampu menempati posisi ketiga klasemen grup C dengan mengemas delapan poin.
Tim berjuluk Gajah Perang tersebut tersingkir karena Korea Selatan yang keluar sebagai juara grup dan China yang menempati posisi kedua klasemen berhak melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Baca Juga: Shin Tae-yong Liburan di Korea Selatan, Philippe Troussier dan Park Hang-seo Sibuk Cari Kerja di India
Sementara itu, Vietnam juga memiliki nasib yang sama yakni harus tersingkir di putaran kedua.
Tim yang saat ini ditukangi Kim Sang-sik tersebut gagal melaju ke babak selanjutnya karena menempati posisi ketiga dengan hanya mengemas enam poin.
Vietnam gagal karena yang berhak melaju ke babak selanjutnya yakni Irak yang keluar sebagai juara grup F dan Timnas Indonesia yang menempati posisi kedua dengan 10 poin.
Setelah gagal melangkah ke putaran ketiga, baik Vietnam dan Thailand pun ingin mempersiapkan tim nasional mereka dengan baik.
Untuk itu, pada agenda FIFA Matchday nanti mereka dikatakan sepakat menggelar laga persahabatan.
Pertandingan uji coba antara Thailand melawan Vietnam ini bakal digelar di kandang The Golden Star Warriors nantinya.
Media Vietnam The Thao 247 menginfomasikan laga uji coba antara dua tim besar di Asia Tenggara ini.
Walaupun untuk tanggal pastinya pertandingan ini belum dipastikan.
Mereka hanya mengabarkan bahwa laga uji coba ini bakal digelar pada FIFA Matchday September.
Baca Juga: ASEAN Cup U-19 2024 – Pelatih Timnas U-19 Vietnam Antisipasi Kerugian Tampil di Indonesia
Menurut kalender FIFA pada bulan September tersebut agenda FIFA Matchday bakal berlangsung antara 2 hingga 10 September mendatang.
Laga persahabatan antara Thailand Vs Vietnam ini akan menjadi uji coba pertama kali mereka sejak terakhir kali melakoninya pada tahun 2019.
Kala itu, Vietnam yang masih ditukangi oleh Park Hang-seo diundang berpartisipasi pada Piala Raja Thailand.
Setelah itu, mereka belum kembali bentrok lagi, sehingga pertandingan antara timnas Vietnam melawan Thailand ini akan menjadi laga pertama mereka setelah enam tahun terakhir.
Pertandingan antara Thailand dan Vietnam ini terlihat seperti kehabisan akal.
Pasalnya, kedua tim ini sebenarnya memiliki peringkat bagus di Asia Tenggara.
Bahkan saat ini Thailand diketahui menempati posisi ke-100 dunia, dan Vietnam berada di posisi ke-116 ranking FIFA dunia.
Terkait rencana ini, media Vietnam The Thao247 bahkan menyebut kedua tim ini pusing karena gagal melaju ke putaran ketiga, sehingga harus merencanakan uji coba tersebut.
“Thailand dan Vietnam, dua tim dengan peringkat tertinggi di Asia Tenggara tak mampu merebut hak untuk mengikuti babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026,” tulis The Thao247, sebagaimana dikutip BolaSport.com, Rabu (10/7/2024).
“Hal ini membuat kedua tim ‘pusing’ dalam merencanakan pertandingan FIFA Matchday dengan baik,” lanjutnya.
Baca Juga: ASEAN Cup U-19 2024 – Kabar Buruk Terpa Vietnam Jelang Main di Indonesia
“Vietnam dan Thailand akan menggelar laga persahabatan di FIFA matchay September mendatang, di kandang timnas Vietnam.”
Pertandingan antara Vietnam melawan Thailand ini dipercaya akan menjadi laga persahabatan yang paling dinanti.
Hal ini karena kedua tim ini dipercaya bakal menunjukkan pertandingan bagus.
Pasalnya, keduanya pun akan menjalani persaingan menuju ASEAN Cup 2024 atau yang dikenal Piala AFF sebelumnya.
Selain itu, media Vietnam ini bahkan menyebut bahwa laga uji coba ini akan sangat bermanfaat buat Kim Sang-sik.
Ini bisa menjadi momentum buat pelatih asal Korea Selatan itu memahami gaya permainan Thailand sebelum mereka bisa kembali bertemu di Piala AFF 2024 nantinya.
Walaupun pada penyisihan grup pun mereka berbeda, untuk Thailand bergabung dalam Grup A bersama Malaysia, Singapura, Kamboja, dan satu lagi pemenang dari kualifikasi antara Timor Leste dan Brunei Darussalam.
Kemudian untuk Vietnam bergabung dalam Grup B bersama timnas Indonesia, Filipina, Myanmar, dan Laos.
Vietnam dan Thailand memang berpeluang bertemu baik di semifinal ataupun final Piala AFF 20024.
Baca Juga: Shin Tae-yong Aman di Indonesia, Dua Bekas Pelatih Vietnam Lamar Pekerjaan di Timnas India
“Masih tersisa 18 pekan lagi menuju Piala AFF 2024 dan ahli strategi asal Korea Selatan tersebut tentunya perlu membangun gaya bermain yang lebih matang untuk timnas Vietnam,” tulis The Thao247.
Sementara itu, media Vietnam ini juga mengabarkan bahwa Thailand tak akan menjalani laga uji coba melawan The Golden Star Warriors saja.
Namun, pada FIFA Matchday periode September nantinya mereka direncanakan menghadapi Panama di Thailand.
Gajah Perang dikabarkan mengundang Panama di kandang mereka untuk menjalani laga persahabatan.
Sekedar informasi, bahwa memang selama FIFA matchday periode September setiap tim mendapat jatah dua kali main dan Thailand sepertinya memanfaatkan itu untuk melawan Vietnam dan Panama.