Informasi Terpercaya Masa Kini

Pesan CEO NVIDIA Jensen Huang ke Prabowo: AI Bisa Bantu RI Swasembada Pangan

0 6

Peristiwa menarik terjadi saat acara Indonesia AI Day yang digelar oleh Indosat di The Tribrata, Jakarta, Kamis (14/11). Presiden Indonesia Prabowo Subianto mendadak menelepon CEO GoTo, Patrick Walujo, dan meminta agar bisa berbicara langsung dengan CEO & Founder NVIDIA, Jensen Huang, di sela diskusi dengan topik “Navigating the Golden Indonesia Era”.

Mikrofon yang menempel di telinga Jensen langsung dimatikan, sehingga audiens tidak bisa mendengar pembicaraan yang terjadi antara Presiden Prabowo dan Jensen. Namun, Patrick mengungkap sekilas isi pesan Prabowo terkait rencana pemerintah untuk bisa swasembada pangan dalam beberapa tahun ke depan.

AI diyakini dapat membantu Indonesia untuk memajukan sektor pertanian, termasuk kesejahteraan petani. Patrick lantas meminta pendapat Jensen tentang bagaimana AI dapat membantu Indonesia memajukan sektor pertanian.

Jensen mengatakan, saat ini banyak teknologi yang terlibat dalam memajukan pertanian. Hasil panen, pengelolaan hama dan penyakit, memaksimalkan keuntungan dan kesejahteraan petani, semua ini membutuhkan teknologi.

Fakta bahwa Indonesia sudah terintegrasi dengan internet di hampir semua wilayah, harusnya bikin petani memiliki akses ke teknologi canggih melalui AI. Dengan menggunakan teknologi tersebut, petani dapat mempromosikan hasil panen lebih baik kepada distributor lokal dan mendapat harga yang lebih tinggi.

“Saya pikir kecerdasan buatan akan mendemokratisasi teknologi untuk semua orang. Ini benar-benar bisa menjadi penyeimbang. Anda tahu bahwa saat ini, semua informasi di seluruh dunia, semua pengetahuan, ada di internet. Namun, terkadang sulit untuk mengaksesnya. Dengan AI, ia dapat mengajari Anda,” kata Jensen.

Jika Anda ingin menjadi inovator teknologi pertanian kelas dunia dan menerapkan pengetahuan terbaru dalam pertanian ke pertanian Anda sendiri, yang harus Anda lakukan hanyalah bertanya kepada AI. Jadi, kemampuan itu ada di tangan setiap petani.”– Jensen Huang, CEO & Founder NVIDIA –

Indonesia sendiri saat ini memang sedang berusaha keras untuk menjadi negara yang mandiri dalam produksi pangan. Terbaru, pemerintah melalui Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Pangan, mengumumkan alokasi anggaran sebesar Rp 139,4 triliun untuk mendukung program swasembada pangan pada 2025.

Dana ini akan digunakan untuk berbagai program strategis yang dirancang untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional serta memberikan kesejahteraan bagi masyarakat. Selain itu, dana desa tahun 2025 akan mengalokasikan Rp 16,259 triliun untuk ketahanan pangan.

Leave a comment