Informasi Terpercaya Masa Kini

Duet Mbappe-Vinicius Tak Efektif, Real Madrid Minta Bantuan Titisan Lionel Messi dan Pele

0 7

BOLASPORT.COM – Real Madrid mulai meminta bantuan kepada titisan Lionel Messi dan Pele setelah duet Kylian Mbappe dan Vinicius Junior tidak efektif.

Real Madrid tengah dalam tren buruk dalam dua laga terakhir di berbagai kompetisi.

Berstatus sebagai juara bertahan Liga Spanyol dan Liga Champions, Real Madrid malah menelan dua kekalahan di dua kompetisi tersebut.

Di ajang liga domestik, Real Madrid kalah dengan skor telak dari rival abadi mereka, Barcelona.

Bermain di kandang sendiri, Los Blancos dibantai oleh Blaugrana dengan skor 0-4.

Penderitaan Real Madrid tidak berhenti begitu saja.

Beberapa hari kemudian, Luka Modric dkk. kembali berlaga di Santiago Bernabeu.

Baca Juga: Ruud van Nistelrooy Tunjukkan Sikap Terpuji, Legawa Cuma Jadi Orang Kedua demi Man United

Real Madrid menjadi tuan rumah dengan menjamu AC Milan yang tengah terseok-seok.

Bukannya memperbaiki kondisi, anak-anak asuh Carlo Ancelotti itu malah kembali menelan pil pahit.

Real Madrid harus kalah dengan skor 1-3 dari AC Milan di hadapan pendukung mereka sendiri.

Performa buruk Real Madrid pun menuai kritikan karena status mereka sebagai tim unggulan.

Bahkan, dalam dua laga terakhir, Los Blancos hanya mampu mencetak satu gol, itupun lewat titik putih yang disarangkan Vinicius ke gawang AC Milan.

Kebobolan 7 gol dan hanya mampu mencetak 1 gol dalam dua laga beruntun jelas menjadi rapor buruk.

Terlebih lagi, Real Madrid memiliki duet penyerang mematikan, yaitu Kylian Mbappe dan Vinicius Junior.

Baca Juga: Belum Bertugas di Man United, Ruben Amorim Langsung Minta Dibelikan Pemain Real Madrid dan Barcelona

Kondisi itu rupanya membuat pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, harus memutar otak.

Ancelotti tampaknya ingin menggunakan formula baru untuk memberi kesegaran dalam skuad asuhannya.

Pelatih asal Italia itu pun memberikan sinyal akan menurunkan dua wonderkidnya, yaitu Endrick Felipe dan Arda Guler.

Dua pemain yang dijuluki titisan Pele dan Lionel Messi itu dinilai mampu membantu Real Madrid yang tengah kesulitan.

“Kami bisa menggunakan Endrick dan Arda Guler di pertandingan berikutnya, mereka bisa banyak membantu kami,” ucap Ancelotti.

“Endrick siap bermain dan dia menunjukkan banyak kualitas dalam latihan, begitu pula Arda Guler,” imbuh eks pelatih AC Milan itu.

Sejauh ini, Endrick dan Guler memang kurang mendapat menit bermain di Real Madrid.

Baca Juga: Akui Melemah, Real Madrid Siap Jadi Pelanggan Bursa Transfer Lagi

Pada musim 2024-2025, Guler bahkan hanya bermain 11 kali dengan total 292 menit.

Artinya, wonderkid asal Turki itu rata-rata hanya bermain 26 hingga 27 menit per pertandingan.

Endrick juga hanya mencatatkan 9 penampilan dengan total hanya 107 menit bermain.

Meski demikian, penyerang muda asal Negeri Samba itu sudah mampu mencatatkan namanya sebanyak 2 kali di papan skor.

Menarik ditunggu bagaimana Guler dan Endrick menjadi solusi bagi Ancelotti untuk meningkatkan performa Real Madrid.

Leave a comment