Ingin Minum Susu untuk Menambah Berat Badan,Apakah Harus Susu Murni? Ini Jawaban Ahli Gizi
TRIBUNHEALTH.COM – Susu termasuk minuman tinggi kalori yang dapat dikonsumsi untuk menambah berat badan.
Ini menjadikan susu dapat dijadikan sebagai salah satu andalan bagi orang yang melakukan program penambahan berat badan.
Namun susu apa yang baiknya dikonsumsi?
Apakah harus susu murni atau boleh jenis susu lainnya?
TribunHealth.com pernah menanyakan hal ini kepada Ahli Gizi, R. Radyan Yaminar, S.Gz, ketika menjadi program Healthy Talk.
Baca juga: 5 Khasiat Minum Oat Milk, Alternatif yang Baik untuk Gantikan Susu Sapi
Berikut ini jawabannya dalam kutipan langsung:
“Susu pada umumnya memang kalorinya tinggi, lemaknya juga tinggi.
Maka dari itu, kalau misalkan ada pasien atau klien, atau individu ya, dengan keadaan kolesterolnya tinggi, biasanya di saya pilihkan sumber makanan lain, karena kalau yang makanan yang tinggi kalori kan tidak hanya susu.
Dan tidak hanya beberapa makanan tertentu (yang bisa menambah berat badan).
Misalkan makanan biasa, cuman porsinya yang diperbanyak juga bisa.
Nah, susu yang dimaksud di sini, bisa susu macam-macam.
Jadi enggak harus yang susu segar.
Susu segar boleh, terus habis itu kalau misalkan susu-susu yang di supermarket juga boleh.
Baca juga: 10 Manfaat Daun Sirih untuk Kesehatan, Mengobati Maag hingga Mengatasi Sembelit
Kalau kental manis, agak hati-hati, karena kental manis ini dia hanya isinya gula.
Memang dia kalorinya tinggi dari gula, tapi dibandingkan susu, saya lebih menyarankan susu karena ada proteinnya, ada lemaknya, dan ada vitaminnya yang lebih lengkap.
Kalau kental manis kan dia hanya full gula.
Kalau misalkan nanti ada varian susu yang namanya susu low fat, high protein.
Cuman, kelemahannya kalau misalkan susu low fat, kandungan gulanya lebih tinggi.
Tapi kalau susu biasa, kandungan gulanya rendah tapi lemaknya yang tinggi.
Jadi gimana?
Jadi bisa disesuaikan dengan kebutuhan, bisa dikonsultasikan dulu.”
Simak perbincangan dengan Ahli Gizi R. Radyan Yaminar, S.Gz mengenai “Susah Menambah Berat Badan” dalam tayangan YouTube berikut ini.