Informasi Terpercaya Masa Kini

Debut Global di Karawang, Motor Listrik Honda Dijual Mulai Rp 28 Juta

0 4

PT Astra Honda Motor (AHM) resmi merilis motor listrik baru untuk pasar Indonesia. Kali ini ada dua motor setrum Honda CUV e: dan Honda ICON e: meluncur perdana secara global di Karawang.

President Director AHM Susumu Mitsuishi bilang, peluncuran kedua motor listrik terbaru ini untuk menambah pilihan bagi masyarakat Indonesia yang ingin beralih ke kendaraan listrik.

”Honda ICON e: dan Honda CUV e: merupakan wujud komitmen kami untuk memenuhi harapan dan kebutuhan konsumen. Kedua model ini meluncur pertama di dunia dengan sejumlah teknologi mutakhir yang terpasang dan segera bisa dinikmati para konsumen setia sepeda motor Honda di Indonesia,” ujar Mitsuishi di Cikarang, Bekasi, Rabu (9/10).

Honda ICON e:

Soal harga, Honda ICON e: akan dipasarkan dengan range harga Rp 28 sampai Rp 32 juta OTR (on the road) DKI Jakarta termasuk charger.

Pilihan warnanya AHM memberikan lima pilihan warna yakni: Iconic Mint, Iconic Orange, Iconic Red, Iconic White, dan Iconic Matte Black.

Dari segi desain, Honda ICON e: punya perpaduan ban 12 inci di depan dan 10 inci di belakang. Dimensinya dibuat kompak dengan pijakan kaki flat.

Lalu, ada bagasi berukuran besar dengan kapasitas mencapai 26 liter. Ukurannya yang lega bisa digunakan untuk menyimpan barang bawaan saat perjalanan sehari-hari.

Untuk dapur pacunya, Honda ICON e: menggendong motor listrik dengan tenaga maksimal 1,8 KW yang mampu melaju hingga 55 kilometer per jam. Baterainya mampu menempuh jarak maksimal 53 kilometer dengan sekali pengisian.

Honda CUV e:

Model kedua ini dijual dengan range harga Rp 53 sampai Rp 57 juta (unit Rp 33-37 juta + dua unit baterai MPP e: seharga Rp 10 juta/ unit baterai) OTR DKI Jakarta.

Pilihan warnanya untuk Honda CUV e: tersedia tiga warna, yakni: Stellar Matte White, Stellar Matte Silver, dan Stellar Matte Black.

Lalu untuk Honda CUV e: tipe RoadSync Duo akan dipasarkan pada pada range harga Rp 57-61 juta (unit Rp 37-41 juta + dua unit baterai MPP e: seharga Rp 10 juta/ unit baterai), OTR DKI Jakarta.

Sedangkan untuk Honda CUV e: RoadSync Duo ada tiga pilihan warna Quantum Matte White, Quantum Matte Silver, dan Quantum Matte Black.

Honda CUV e: hadir dengan gaya premium futuristik dengan velg ukuran 12 inci. Pada model ini ada pilihan fitur Honda RoadSync Duo, yakni sistem konektivitas yang bisa terhubung dengan ponsel.

Honda CUV e: dibekali motor listrik dengan tenaga maksimal 6 KW. Kecepatan maksimalnya mencapai 83 kilometer per jam dengan jarak tempuh maksimal 80,7 km.

Leave a comment