Informasi Terpercaya Masa Kini

Pantas Tak Punya Kampus,UIPM yang Beri Raffi Ahmad Gelar Doctor HC Akhirnya Buka Suara

0 12

BANJARMASINPOST.CO.ID – Gelar yang didapat Raffi Ahmad dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) menuai polemik.

UIPM belakangan menjadi sorotan setelah memberikan gelar honoris causa (HC) ke suami Nagita Slavina itu.

Diketahui, gelar honoris diberikan ke Raffi Ahmad karena kontribusinya di dunia hiburan Tanah Air.

Promotor Program dan Staf Ahli UIPM Indonesia, Agusdin, mengatakan, UIPM tidak memiliki kampus secara fisik. Kegiatan belajar mengajar UIPM dilakukan secara online.

“Jadi, ini universitas asing yang beroperasi di Indonesia. Jadi, ini asing ya, jadi dia pusatnya di Amerika, ada di Prancis. Ada di Inggris, ada di Lebanon, di Asia Pasifik, ada di Malaysia, di Thailand, di Filipina, di Singapura,” ujar Agusdin saat dihubungi Kompas.com, Selasa (1/9/2024).

“Nah, di Indonesia ada di sini, ada kantornya di Summarecon. Sekali lagi UIPM ini tidak punya kampus ya, dia (UIPM) berbasis online,” lanjut Agusdin.

Baca juga: Penyebab dan Kronologi Marissa Haque Meninggal Dunia, Soraya Kuak Riwayat Penyakit Istri Ikang Fawzi

Baca juga: Biang Kerok Ayu Ting Ting Selalu Gagal Nikah Dikuak Jordi Onsu, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Tersentil

Agusdin mengatakan, UIPM hanya memiliki kantor-kantor yang disewakan untuk proses mereka surat menyurat.

“Di zaman sekarang emang begitu, kantor kita ada di situ. Kami tidak punya kampus fisik. Kami punya kantor representatif aja di situ. Jadi kalau kami mau pakai tinggal kontak seminggu sebelumnya, jadi efisien gitu. Ini bukan kampus offline,” ujar Agusdin.

Agusdin menepis bahwa UIPM adalah kampus bodong.

Agusdin menyebut kegiatan perkuliahannnya dilakukan secara online. Sehingga memungkinkan peserta didik untuk kuliah dari negara masing-masing tanpa harus datang ke kampus, yang lebih fleksibel, efisien, dan hemat biaya.

Baca juga: Fakta UIPM yang Beri Raffi Ahmad Gelar Honoris Causa

UIPM ini disebut Agusdin punya program akademik yang telah diakreditasi sebagai lembaga pendidikan tinggi online persen, tanpa kampus fisik.

Hal ini dengan standar EDEN (European Distance E-Learning Network), dengan pasar pendidikan global yang ditujukan bagi mahasiswa di seluruh dunia.

“Nah UIPM ini ada program namanya akademik. Ya, kuliah online ada program S1, S2, S3,” ucap Agusdin.

“Jadi, bukan abal-abal, resmi gitu ya, tapi ada belajar mengajarnya melalui online, gitu ya. Kalau akademik ada belajar online-nya. Ada dosennya juga, tapi tidak ada fisiknya. (UIPM) kan sudah ada, kita lakukan (kegiatan belajar mengajar) sejak tahun 2000 di Eropa, di Amerika,” tutur Agusdin.

Kampus UIPM menjadi sorotan setelah Raffi menjadi bahan pergunjingan netizen usai mengabarkan dirinya mendapatkan gelar doktor kehormatan atau honoris causa (HC) di akun media sosialnya.

Raffi Ahmad mendapatkan gelar tersebut dalam bidang Event Management and Global Digital Development.

Unggahan Raffi menimbulkan polemik di sebagian netizen. Sebab banyak yang mempertanyakan riwayat pendidikan tinggi Raffi Ahmad.

Sampai warganet menelusuri kampus UIPM di website yang terletak di beberapa daerah. Ada warganet yang menelusuri UIPM di Thailand yang ternyata adalah apartemen atau hotel.

Penelusuran Warganet

Baru-baru ini, artis Raffi Ahmad mendapatkan gelar kehormatan Doktor Honoris Causa dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) di Bangkok, Thailand.

Namun, adanya gelar itu membuat warganet kepo soal kampus yang memberikan gelar Doctor HC pada suami Nagita Slavina itu.

Bahkan, ada yang menelusuri alamat kampus myang memberikan gelar Doctor untuk Raffi Ahmad itu.

Baca juga: Gaya Hidup Baby Princess R Kini Serupa Syahrini, Padahal Bayi Reino Barack itu Baru Berusia 2 Bulan

Baca juga: Viral Happy Asmara Tak Sengaja Makan Babi, Ini Hukumnya dalam Islam Menurut Buya Yahya

Diketahui, pemberian gelar itu diberikan langsung oleh Profesor Kanoksak Likitpriwan, Presiden UIPM, Thailand.

UIPM adalah kampus online. UIPM diakreditasi oleh UAPCU Number 2000-HE-DE-874562 (CPD Accreditation Groupn di London-Inggris Raya) dan untuk terlibat dan mengoperasikan pendidikan jarak jauh di Indonesia.

Namun seorang warga negara Indonesia(WNI) yang tinggal di Thailand mencoba mencari tahu lokasi fisik gedung kampus UIPM tersebut.

Melalui akun twitternya bernama @IbrahimNiar ia mencoba mencari tahu alamat kampus tersebut .

Pada alamat yang tertera kampus UIPM berada di jalan Vibharadi-Rangsit 64. Niar kemudian mencoba mencari alamat tersebut menggunakan transportasi umum bus berwarna biru.

“Sebagai warga +62 yang tinggal di Bangkok, penasaran sama kampus yang kasih Doctor Honoris Causanya aa @RaffiAhmadLagiI ni guide line cara menuju kampusnya dari halte bus Ratchatewi naik bus biru nomor 29. Turun di halte Grand Miracle Hotel,” tulis @IbrahimNiar dikutip Tribun, Senin(30/9/2024).

Niar terkejut bukan main saat tiba di alamat yang dimaksud dan ternyata tidak ada kampus melainkan hotel.

“Taraaaa sampailah di Vibharadi-Rangsit 64, Yeak..yeak…yeakk. yang ternyata hotel. Sampai masuk dan tanya ke resepsionis terkait kebenaran alamat di website UIPM. Ternyata bukan kampus,” tulisnya.

Niar mencoba melacak alamat kampus UIPM di internet dan ditemukan tiga alamat. Salah satunya ada di Indonesia.

Di Indonesia alamat kampus UIPM ada di Plaza Summarecon, Bekasi, Jawa Barat, dan ada juga di Amerika Serikat(AS) serta Rusia.

“Jadi yang benar kampusnya ada di Bekasi, Rusia, Bangkok atau US,” tulis Niar.

Hingga berita ini diturunkan belum ada tanggapan resmi dari Raffi Ahmad mengenai ramai pemberian Doktor Honoris Causa tersebut. 

Namun di media sosial X(twitter) nama Raffi jadi trending topic.

Baca juga: Satu Permintaan Terakhir Marissa Haque Sebelum Meninggal Dunia, Chiki Fawzi Kebingungan

Baca juga: Undangan Pernikahan Arya Saloka dan Amanda Manopo Ramai Ditunggu, Imbas si Mas Al Pamer Mainan Baru

(Banjarmasinpost.co.id/Kompas.com)

Leave a comment