7 Inspirasi Outfit Rok Pendek Korea, Super Chic!
Jika bicara soal fashion, kini gaya Korea menjadi salah satu inspirasi favorit berkat deretan penampilan idol hingga street style-nya yang keren. Rok pendek merupakan salah satu jenis pakaian yang populer dikenakan dalam variasi style.
Rok pendek a la Korea bisa disulap menjadi tampilan kasual hingga semi-formal sesuai dengan kepribadian dan kebutuhanmu. Modelnya membuat rok pendek mampu mempermanis keseluruhan penampilan. Simak inspirasi outfit rok Korea yang bisa kamu coba untuk eksperimen berikut ini.
1. Outfit Rok Pendek Korea Layaknya Seragam Sekolah
Gaya berpakaian school girl layaknya pakai seragam sekolah ini merupakan salah satu outfit rok pendek Korea yang cukup populer. Cara padu padannya simpel, cukup kombinasikan kemeja yang ditumpuk cardigan atau vest tanpa lengan.
Kenakan rok pendek plisket untuk menambah sentuhan manis. Kemudian, sempurnakan OOTD dengan boots panjang mencapai lutut. Kamu bisa menambahkan kalung atau anting yang simpel sebagai pelengkap.
2. Outfit Rok Pendek Korea Pakai Kemeja Cropped
Kombinasi berikutnya cocok untuk cuaca panas, Bela. Pakai kemeja katun cropped dengan rok pendek span maupun plisket warna hitam. Kancingkan kemeja hingga bagian kerah untuk kesan rapi yang berbeda.
Tampil semakin edgy dengan boots tinggi mencapai betis warna hitam. Pakai shoulder bag hitam untuk perpaduan palet warna yang minimalis dengan hoop earrings sebagai aksesori pelengkap.
3. Outfit Rok Pendek Korea Gaya Y2K
Ciptakan gaya Y2K kekinian dengan menumpuk kaus lengan panjang pakai atasan backless. Jika kamu suka yang simpel, pilih warna atasan yang sama seperti gambar di atas. Variasi lainnya bisa berupa kombinasi warna, seperti navy dan putih.
Kemudian, kenakan rok pendek plisket warna hitam dan sabuk tipis yang senada. Semakin keren pakai boots dengan hak rata agar nyaman. Tambahkan kesan imut pakai tas mini warna cerah.
4. Outfit Rok Pendek Korea Pakai Jaket Tweed
Coba kombinasi outfit rok pendek Korea yang feminin pakai jaket tweed warna pastel yang cerah, seperti hijau lime dan baby pink. Jika suka menyeimbangkan penampilan dengan kesan yang tegas, pakai rok pendek warna hitam.
Lalu, tambahkan sabuk rantai serta kalung dengan desain tipis yang membuat gaya jadi fancy. Pakai Mary Jane shoes dengan kaus kaki setinggi betis, dijamin gaya jadi fashionable!
5. Outfit Rok Pendek Korea Gaya Semi-Formal
Untuk tampilan semi-formal, pilih rok pendek plisket warna gelap kemudian kenakan stocking sebagai sentuhan classy. Kamu bisa mengenakan kemeja maupun blouse sebagai atasannya. Kenakan flat shoes untuk melengkapi look kamu.
Jika ingin menambahkan aksesori, kamu bisa memakai cardigan yang diletakkan di punggung seperti di atas. Kenakan tas dengan ukuran kecil hingga sedang agar seimbang.
6. Outfit Rok Pendek Korea Pakai Kaus
Tampil maksimal pakai kaus nggak kalah keren dengan perpaduan rok plisket denim. Jika tak ingin terlalu polos, pilih kaus dengan desain yang eye catchy.
Pakai sneakers dengan kaus kaki putih menampilkan gaya kasual sporty kekinian. Semakin playful dengan tas ransel mungil sebagai aksesori yang cute. Kamu bisa menambahkan cincin serta anting agar maksimal.
7. Outfit Rok Pendek Korea Gaya Kasual
Kombinasikan gaya kasual yang feminin dengan rok pendek denim. Sebagai atasannya, padukan tank top serta cropped cardigan berwarna netral. Tambahkan sunglasses untuk buat gaya makin chic. Kemudian, kamu bisa pakai kaus kaki tinggi dengan sneakers atau sepatu Mary Jane. Pilih perpaduan yang membuat kamu paling percaya diri, Bela!
Baca Juga: Rok Cokelat Cocok dengan Baju Warna Apa? Ini Rekomendasinya!
Baca Juga: 7 Ide OOTD Rok Span Levis Hijab
Baca Juga: 7 Outfit Pakai Blouse ke Kantor yang Modis dan Simpel