Profil Andi Jerni, Atlet Muda Karate yang Berani Balas Ucapan Megawati

Jakarta: Mantan Presiden Republik Indonesia (RI), Megawati Soekarnoputri baru-baru ini mempersoalkan sumbangsih anak muda ataupun generasi milenial terhadap negara. Bahkan Megawati menyebut generasi muda saat ini hanya bisa demo dan lebih sibuk di media sosial. "Bilang generasi kita generasi milenial, saya mau tanya hari ini apa sumbangsihnya generasi milenial yang sudah tahu tekhnologi yang bisa kita viral? Apa sumbangsih kalian kepada bangsa...

Profil Andi Jerni, Atlet Muda Karate yang Berani Balas Ucapan Megawati

Jakarta: Mantan Presiden Republik Indonesia (RI), Megawati Soekarnoputri baru-baru ini mempersoalkan sumbangsih anak muda ataupun generasi milenial terhadap negara. Bahkan Megawati menyebut generasi muda saat ini hanya bisa demo dan lebih sibuk di media sosial.

"Bilang generasi kita generasi milenial, saya mau tanya hari ini apa sumbangsihnya generasi milenial yang sudah tahu tekhnologi yang bisa kita viral? Apa sumbangsih kalian kepada bangsa dan negara ini masa hanya demo aja. Nanti saya di-bully, saya nggak peduli. Kalau ada orang bilang mana bu, mana dia sini kasih tahu sama saya," ujar Megawati dalam sebuah acara yang dihadiri para kader PDIP.

"Saya jelek jelek gini manusia unik loh di republik ini. Ya saya bilang begitu kenapa, bukan menyombongkan diri, tidak. Orang tua saya dua dua pahlawan mau diapain. Untuk menjadi Pahlawan Nasional tidak gampang," sambungnya. 

Menanggapi hal tersebut, atlet muda berprestasi, Andi Jerni menjadi salah satu yang berani menyentil balik Megawati.

Juara karate tersebut mengaku sudah menyumbang banyak medali untuk Indonesia. Sebaliknya, ia malah balik bertanya apa sumbangsih Megawati ketika masih muda. 

"Bu mohon maaf saya sudah sering sumbang medali untuk Indonesia. Ibu sendiri waktu muda selain jual nama bapaknya bisa apa?" komentar Andi pada video Megawati. 

 

Baca juga: Megawati Sindir Pemerintah Sekarang Seperti Orba, Ini Tanggapan Gibran
 

Profil Andi Jerni

Andi Jerni memiliki nama lengkap Andi Mesyara Jerni Maswara. Ia merupakan atlet berprestasi di bidang olahraga karateka. 

Andi Jerni lahir di Makassar pada tanggal 23 September 1999. 

Meski lahir dan besar di Makassar, namun Andi Jerni melanjutkan pendidikan S1 di Universitas Bina Nusantara pada tahun 2018 hingga 2023. 

Ikut nyaleg bersama Gerindra

Sarjana Ilmu Komunikasi tersebut ternyata mencalonkan diri menjadi calon DPR-RI Dapil Sulawesi Selatan 2 melalui partai Gerindra.

Sebelumnya, selain aktif sebagai atlet karate, Andi Jerni sempat bekerja di 1 ID Entertainment Talent, dan menjadi News Reporter Internal TVR Parlemen DPR-RI.

Prestasi karate:

Juara 1 Kejurnas Karate Piala Panglima PB FORKI 2016

Juara 1 Kejuaraan Internasional Milo 2016 FORKI 2016

Juara 1 Kejurnas Karate Piala Panglima 2017 PB Forki 2017

Juara 1 Kejurnas Karate Piala Panglima 2018 PB Forki 2018

Juara 2 Kejurnas Karate Piala Mendagri 2017 PB FORKI 2017

Juara 2 Karate Sea AKF Indonesia 2017 World Karate Federation 2017

Juara 2 Karate Seaakf 2019 World Karate Federation 2019

Juara 2 Pekan Olahraga Mahasiswa 2019 World Karate Federation 2019

Juara 3 KARATE Japan Karate Championship 2016 HANOI JKF 2016

Juara 3 Asia Karate Championship 2019

Juara 3 International Karate Swiss 2019

Juara 1 PRAPORPROV JABAR, FORKI 2022

Juara 2 Porprov JABAR 2023 FORKI, 2023

Juara 1 Kejurda Andi Mappe, FORKI 2015

Juara 1 BOB Panglima DIVIF 1 KOSTRAD 2018,

JUARA 3 Pra Asian Games WKF, 2017

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow