Potret Pernikahan di China Senilai Rp 460 Miliar,Panen Kritik,Kalung Pengantin Dianggap Menyiksa

- Sebuah pernikahan mewah di China yang menelan biaya kurang lebih Rp 460 miliar telah menghebohkan warganet di media sosial. Publik dibuat kagum ada juga yang iri dengan pesta pernikahan mewah itu. Namun sayang, pernikahan itu menuai kritikan karena kalung yang dipakai oleh sang pengantin. Seperti apa potret pernikahan mewah tersebut? Baca juga: Pria Berkaos dan Sandal Jepit Datangi Pernikahan, Ternyata Ayah Pengantin Wanita,...

Potret Pernikahan di China Senilai Rp 460 Miliar,Panen Kritik,Kalung Pengantin Dianggap Menyiksa

TRIBUNTRENDS.COM - Sebuah pernikahan mewah di China yang menelan biaya kurang lebih Rp 460 miliar telah menghebohkan warganet di media sosial.

Publik dibuat kagum ada juga yang iri dengan pesta pernikahan mewah itu.

Namun sayang, pernikahan itu menuai kritikan karena kalung yang dipakai oleh sang pengantin.

Seperti apa potret pernikahan mewah tersebut?

Baca juga: Pria Berkaos dan Sandal Jepit Datangi Pernikahan, Ternyata Ayah Pengantin Wanita, Kisah Haru Terkuak

Media lokal mengabarkan, yang menggelar pesta pernikahan mewah itu adalah dari pihak keluarga Ye.

Pernikahan mewah itu berlangsung di Putian, provinsi Fujian, Cina pada awal Februari lalu.

Perayaan mewah diadakan di ballroom rumah marmer megah keluarga pengantin pria.

Dari langit-langit tergantung sepasang naga kayu dan burung phoenix.

Ada juga jembatan kecil dan paviliun dalam gaya tradisional Cina.

Dekorasi semakin indah dilihat karena ada lentera merah, menghiasi lokasi pernikahan.

Keluarga itu bahkan mengeringkan kolam ikan besar setahun sebelumnya sehingga bisa digunakan sebagai lokasi untuk mendirikan panggung untuk pernikahan akbar, menurut laporan.

Dari foto yang beredar di media sosial, tampak pengantin wanita mengenakan kalung yang dihiasi dengan sekitar 100 kalung model gelang emas yang sangat berat.

Alhasil sang pengantin wanita pun harus membungkuk ke depan.

Namun sayangnya hal itu justru menuai kritikan karena kalung pengantin dianggap menyiksa.

Tak sampai di situ, penyelenggara pernikahan mengatur 50 pedamping pengantin, berpakaian merah mencolok, dan rombongan menari untuk melakukan tarian kuno seperti zhi ci qing lu.

Para tamu di pesta itu disajikan makanan paling mahal seperti kepiting raja, lobster, sup sirip hiu, sarang burung yang dapat dimakan, dan abalon Australia. 

Setiap meja dialokasikan sebotol minuman keras Cina kelas atas, Kweichow Moutai, senilai Rp 3,2 miliar.

Sebuah papan di atas panggung menampilkan nama pengantin pria sebagai Ye Dingfeng dan pengantinnya sebagai Yang Hanying.

Baca juga: Kehadiran Debt Collector Bikin Pengantin Kaget, Pesta Nikah Berubah Kacau, Mempelai Dipermalukan

Pengantin pria sendiri merupakan putra Ye Guochun, bos toko emas terkemuka China Lao Feng Xiang.

Salah satu tamu, yang berbagi klip video pernikahan di Douyin, mengatakan: "Saya merasa seperti telah melakukan perjalanan melalui waktu untuk menghadiri pernikahan keluarga bangsawan kaya di era kuno."

"Ini telah memperluas cakrawala saya. Kemiskinan membatasi imajinasi saya," timpal warganet lain.

Meski begitu warganet lain begitu takjub dengan pesta pernikahan mewah tersebut.

Kisah Lain: Pesta Nikah Termewah! Digelar di 2 Negara, Habiskan Rp 911 Miliar

Sebuah pernikahan mewah viral di media sosial. Sang pengantin habiskan dana sebesar Rp 911 miliar.

Mengutip dari eva.vn, Rabu (29/11/2023), pasangan pengantin yang tengah viral ini adalah Madelaine Brockway dan Jacob LaGrone.

Pasangan yang berpacaran sejak tahun 2020 ini membuat publik penasaran lantaran menggelar pernikahan yang super mewah.

Baca juga: TEGA! Pengantin Pria Tendang Istri di Resepsi, Emosi Tahu Mempelai Wanita Hamil: Itu Bukan Anakku!

Madelaine Brockway dan sang kekasih rupanya menggelar serangkaian acara pernikahan di dua negara.

Sebelumnya Madelaine Brockway menggelar pesta lajang bersama teman-temannya selama empat hari berturut-turut.

Madelaine Brockway mengelar acara pesta lajang tersebut di Amerika dengan tema yang berbeda-beda.

Malam pertama bertema 'Pink Pretty Girls', Madelaine Brockway dan teman-temannya akan mengenakan busana berwarna pink.

Malam kedua dengan tema Alien yang didekorasi dengan memakai wig berwarna hijau.

Di malam ketiga, Madelaine Brockway memilih tema Golden Hour, dimana para gadis memakai pakaian berwarna kuning dan bersantai.

Sementara di malam keempat mereka akan berdandan ala wanita bangsawan Prancis kuno.

Setelah menggelar pesta lajang, Madelaine Brockway langsung terbang ke Prancis.

Di sana ini kembali menggelar beberapa acara.

Bahkan ia melakukan tour bersama teman-temannya.

Malamnya sehari sebelum hari pernikahan, Madelaine Brockway rupanya mengadakan makan malam bersama.

Semua tamu diundang untuk menikmati makan malam di Gedung Opera Paris.

Gedung tersebut didekorasi seindah mungkin dengan bunga-bunga segar.

Tak hanya itu, beberapa pemain biola juga diundang untuk meramaikan suasana di acara makan malam tersebut.

Butuh waktu 25 minggu untuk staf gedung menyiapkan teater pesta pernikahan Madelaine Brockway.

Meski biaya makan malam itu tidak diungkap, namun beredar kabar jika acara itu menghabiskan dana sebesar Rp 5 miliar.

Selanjutnya di hari H, Madelaine Brockway rupanya memilih melangsungkan pernikahan di malam hari.

Pasalnya menara Eiffel menjadi latar pesta pernikahannya yang mewah itu.

Band musik Mroon 5 diketahu menjadi bintang tamu di acara pernikahan itu.

Dengan cepat pesta pernikahan Madelaine Brockway ini menjadi viral di media sosial.

Madelaine Brockway menjadi sosok yang paling dicari oleh netizen.

Banyak orang penasaran siapa sebenarnya Madelaine Brockway ini hingga bisa menggelar pernikahan sangat mewah.

Usut punya usut, Madelaine Brockway ternyata putri dari Bob Brockway yang tak lain adalah Presiden Ussery Auto Grub.

Sedangkan ibunya Paula Brockway merupakan wakil presiden Mercedes Benz cabang Florida, Amerika Serikat.

Sementara Jacob, suami Madelaine Brockway adalah koordinator asosiaso musik country.

***

(TribunTrends/Jonisetiawan/Mona)

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow