Pembalap F1 Charles Leclerc Liburan di Bali Riding Naik Yamaha XSR 155 Modifikasi Sambil Antri Pertamini

Pembalap F1 tim Scuderia Ferrari Charles Leclerc liburan di Bali sambil naik Yamaha XSR 155 modifikasi.

Pembalap F1 Charles Leclerc Liburan di Bali Riding Naik Yamaha XSR 155 Modifikasi Sambil Antri Pertamini

MOTOR Plus-online.com - Pembalap F1 Charles Leclerc sedang berlibur di Bali. 

Bali jadi tujuan wisata pembalap Scuderia Ferrari itu usai seri GP Australia. 

Leclerc pun mengunggah postingan di akun Instagram pribadinya @charles_leclerc, Jumat (29/3/2024). 

Terlihat pembalap Monako itu berpose dengan motor klasik Vespa Sprint Veloce. 

Dengan outfit serba putih, ia bergaya bareng Vespa klasik warna merah. 

Tak hanya itu, Charles Leclerc juga menikmati keindahan Bali dengan riding pakai Yamaha XSR 155.

Terlihat Yamaha XSR 155 itu mendapat sejumlah modifikasi. 

Modifikasi seperti setang dibuat tinggi, knalpot Akrapovic, dan tangki repaint. 

Baca Juga: Cerita Pembalap F1 Charles Leclerc Beli Motor Custom di Bali, Dari Cuma Sewa Sampai Dibawa ke Monako

Adapun tangki diberi logo MalaMadre Motorcycles. 

Yup, motor modifikasi itu merupakan garapan MalaMadre Motorcycles. 

Menariknya dalam foto tersebut, Leclerc bersama teman-temannya sedang antri isi bensin eceran di pom Pertamini. 

Ini bukan pertama kali Charles Leclerc liburan di Bali sambil riding pakai modifikasi motor kustom. 

Pada 2018 lalu pembalap F1 itu berlibur di Bali. 

Leclerc mengunjungi Bali pada tahun 2018 untuk berlibur bersama teman-temannya dan memiliki agenda untuk konvoi mengelilingi Pulau Dewata menggunakan motor kustom.

Sampai akhirnya Charles Leclerc pun kepincut dengan satu motor kustom gaya tracker yang ia gunakan.

Pada saat itu Charles Leclerc yang masih bernaung di tim Sauber HAAS F1 Team memang mengajak beberapa temannya untuk merayakan dirinya yang juara umum GP2 dan akhirnya naik ke F1.

Baca Juga: Biaya Modifikasi Motor Yamaha XSR 155 Cafe Racer Ini Tembus Rp 55 Jutaan, Kok Bisa?

Sampai akhirnya motor yang ia sewa sebesar Rp 300 ribu selama satu hari dipakai di Bali, ia memutuskan untuk membelinya.

“Untuk pertama kalinya di luar Eropa, kami bersenang-senang, kami menempuh perjalanan dengan teman-teman terbaik saya," kata Charles Leclerc dikutip dari Gazzetta Dello Sport.

Leclerc kemudian membeli motor itu dan membawanya pulang ke Monako.

Motor itu pun masih ada dan terus digunakannya hingga kini.

Motor itu masih menjadi satu-satunya motor yang dimiliki oleh pembalap 26 tahun tersebut.

Leclerc memang memiliki beberapa mobil, khususnya Ferrari yang menjadi fasilitas dari timnya untuk kesehariannya.

"Saya hanya punya satu sepeda motor yang disesuaikan, yang saya beli di Bali, Indonesia ketika saya melakukan perjalanan darat dengan teman-teman terbaik saya,” ujarnya. 

"Kami telah menyewanya secara lokal dan saya ingin membawanya ke Monako, meski itu berantakan, dan saya tidak tahu apakah itu terdaftar untuk diedarkan kepada kami,” tutupnya berseloroh.

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow