Pemain Roma yang Paling Diuntungkan dengan Pergantian Mourinho ke De Rossi

Kapten Lorenzo Pellegrini diklaim sebagai pemain yang paling diuntungkan dengan pergantian pelatih AS Roma dari Jose Mourinho ke Daniele De Rossi.

Pemain Roma yang Paling Diuntungkan dengan Pergantian Mourinho ke De Rossi

KOMPAS.com - Kapten Lorenzo Pellegrini diklaim sebagai pemain yang paling diuntungkan dengan pergantian pelatih AS Roma dari Jose Mourinho ke Daniele De Rossi.

Kedatangan Daniele De Rossi menggantikan Jose Mourinho langsung memberikan dampak positif bagi AS Roma.

Bersama De Rossi, Pasukan Serigala Ibu Kota berhasil mengemas tiga kemenangan beruntun.

Teraktual, Paulo Dybala dkk melibas Cagliari empat gol tanpa balas pada laga pekan ke-23 Liga Italia Serie A, Selasa (6/2/2024).

Baca juga: Roma Vs Cagliari: De Rossi Tak seperti Mourinho, Tiga Tripoin Beruntun

Tiga kemenangan beruntun itu membuat Roma terus menjaga peluang menembus empat besar klasemen.

Selain sosok De Rossi yang kini menghuni kursi pelatih, sorotan juga tertuju kepada sang kapten Lorenzo Pellegrini.

Kehadiran De Rossi membuat gelandang berusia 27 tahun tersebut kembali menemukan performa terbaiknya.

Dalam tiga pertandingan awal bersama De Rossi, Pellegrini menjadi starter dan selalu mencetak gol.

Saat jumpa Cagliari, Pellegrini sukses membukukan satu gol plus satu assists.

Baca juga: De Rossi dan Mourinho Berbeda, Sang Legenda Bawa Antusiasme di Roma

Laman Football Italia menyebut Pellegrini adalah pemain yang paling diuntungkan dengan pergantian pelatih dari Jose Mourinho ke Daniele De Rossi.

"Pemain Roma yang terlihat paling diuntungkan dengan pergantian pelatih adalah sang kapten, Pellegrini," demikian tulis Football Italia.

Semasa kepelatihan Mourinho, Pellegrini lebih sering dipasang sebagai gelandang tengah dalam formasi 3-5-2 atau sebagai gelandang serang jika tampil dengan skema 3-4-2-1.

Kini, bersama De Rossi, Roma bermain dengan formasi 4-3-3 dengan Pellegrini menjadi salah satu dari tiga pemain tengah.

De Rossi memberi kebebasan kepada Pellegrini untuk menjadi pengatur ritme lini tengah Roma.

Pellegrini lebih leluasa menjelajah lini tengah karena didampingi dua gelandang bertahan yakni Leandro Paredes dan Bryan Cristante atau Edoardo Bove.

Baca juga: Jose Mourinho Tinggalkan Cincin Juara Bersama AS Roma

De Rossi yang pernah bermain bersama Pellegrini pun memuji kapten timnya itu.

"Saya tidak dapat memikirkan kapten yang lebih baik lagi. Selain persahabatan yang akan selalu terjalin, ia sangat profesional, fokus, membantu rekan setimnya."

"Saya menemukan sekelompok pemain hebat yang fokus dan sangat peduli dengan seragam yang sangat kami cintai ini. Pellegrini adalah pemimpin terbaik bagi mereka," kata De Rossi.

Adapun AS Roma saat ini menempati peringkat kelima klasemen Liga Italia 2023-2024 dengan nilai 38.

Armada Daniele De Rossi kini hanya berjarak satu poin dari tim peringkat empat, Atalanta.

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow