Informasi Terpercaya Masa Kini

Daftar Juara Umum Olimpiade dari Masa ke Masa, AS Kokoh di Puncak

0 8

KOMPAS.com – Olimpiade Paris 2024 resmi berakhir dengan Amerika Serikat (AS) keluar sebagai juara umum.

AS berhasil mengoleksi 40 medali emas, sama seperti yang diperoleh China. Namun, AS unggul dalam perolehan medali perak dan perunggu.

Sejauh ini, Amerika Serikat menjadi negara dengan perolehan juara umum terbanyak selama penyelenggaraan Olimpiade modern.

Amerika berhasil menjadi juara umum sebanyak 20 kali, 19 juara umum olimpiade musim panas dan 1 kali juara umum olimpiade musim dingin.

Baca juga: Sederet Rekor yang Terpecahkan dalam Olimpiade Paris 2024

Sementara di peringkat kedua ada Uni Soviet dengan total 13 kali juara umum, 6 kali pada olimpiade musim panas, dan 7 juara umum olimpiade musim dingin.

Berikut daftar negara yang pernah menjadi juara umum Olimpiade:

  1. Amerika Serikat: 19 musim panas, 1 musim dingin = 20
  2. Uni Soviet: 6 musim panas, 7 musim dingin = 13
  3. Norwegia: 10 musim dingin = 10
  4. Jerman/Jerman Timur: 1 musim panas, 4 musim dingin = 5
  5. China, Britania Raya, Perancis, Swedia, Kanada, Rusia pernah menjadi juara umum Olimpiade sebanyak satu kali.

Baca juga: Olimpiade Usai, Ini Daftar 35 Atlet Indonesia di Paralimpiade Paris 2024

Juara umum Olimpiade sepanjang sejarah

Dilansir dari laman Olympic.com, berikut adalah daftar juara umum Olimpiade dari masa ke masa, sejak penyelenggaraan Olimpiade modern 1896:

  • Olimpiade Athena 1896, juara umum Amerika Serikat (AS)
  • Olimpiade Paris 1900, juara umum Perancis
  • Olimpiade St. Louis 1904, juara umum AS
  • Olimpiade London 1908, Britania Raya
  • Olimpiade Stockholm 1912, juara umum AS
  • Olimpiade 1916 tidak terselenggara akibat Perang Dunia I
  • Olimpiade Antwerpen 1920, juara umum AS

Baca juga: Klasemen Akhir Medali Olimpiade Paris 2024, AS Jadi Juara Umum

Sejak 1924, selain olimpiade musim panas, diselenggarakan juga olimpiade musim dingin.

  • Olimpiade 1924 Paris (musim panas) juara umum AS dan Chamonix (musim dingin) juara umum Norwegia
  • Olimpiade 1928 Amsterdam (musim panas) juara umum AS dan St. Moritz (musim dingin) juara umum Norwegia
  • Olimpiade 1932 Los Angeles (musim panas) juara umum AS dan Lake Placid (musim dingin) juara umum AS
  • Olimpiade 1936 Berlin (musim panas) juara umum Jerman dan Garmisch-Partenkirchen (musim dingin) juara umum Norwegia
  • Olimpiade 1940 dan 1944 tidak terselenggara akibat Perang Dunia II
  • Olimpiade 1948 London (musim panas) juara umum AS dan St. Moritz (musim dingin) juara umum Norwegia dan Swedia
  • Olimpiade 1952 Helsinki (musim panas) juara umum AS dan Oslo (musim dingin) juara umum Norwegia
  • Olimpiade 1956 Melbourne (musim panas) juara umum Uni Soviet dan Cortina d’Ampezzo (musim dingin) juara umum Uni Soviet
  • Olimpiade 1960 Roma (musim panas) juara umum Uni Soviet dan Squaw Valley (musim dingin) juara umum Uni Soviet
  • Olimpiade 1964 Tokyo (musim panas) juara umum AS dan Innsbruck (musim dingin) juara umum Uni Soviet
  • Olimpiade 1968 Mexico City (musim panas) juara umum AS dan Grenoble (musim dingin) juara umum Norwegia
  • Olimpiade 1972 Munich(musim panas) juara umum Uni Soviet dan Sapporo (musim dingin) juara umum Uni Soviet
  • Olimpiade 1976 Montreal (musim panas) juara umum Uni Soviet dan Innsbruck (musim dingin) juara umum Uni Soviet
  • Olimpiade 1980 Moskow (musim panas) juara umum Uni Soviet dan Lake Placid (musim dingin) juara umum Uni Soviet
  • Olimpiade 1984 Los Angeles (musim panas) juara umum AS dan Sarajevo (musim dingin) juara umum Jerman Barat
  • Olimpiade 1988 Seoul (musim panas) juara umum Uni Soviet dan Calgary (musim dingin) juara umum Uni Soviet
  • Olimpiade 1992 Barcelona (musim panas) juara umum Tim Terpadu dan Albertville (musim dingin) juara umum Jerman

Baca juga: Mengenal Alice Milliat, Pelopor Atlet Perempuan Bisa Tampil di Olimpiade

Mulai tahun 1994, Pertandingan Musim Panas dan Musim Dingin diadakan secara bergantian setiap dua tahun.

Keduanya tidak selenggarakan di tahun yang sama, dan untuk masing-masing olimpiade tetap berjarak empat tahun sebelum perhelatan berikutnya.

  • Olimpiade Musim Dingin 1994 Lillehammer, juara umum Rusia
  • Olimpiade Atlanta 1996, juara umum AS
  • Olimpiade Musim Dingin 1998 Nagano, juara umum Jerman
  • Olimpiade Sydney 2000, juara umum AS
  • Olimpiade Musim Dingin 2002 Salt Lake City, juara umum Norwegia
  • Olimpiade Athena 2004, juara umum AS
  • Olimpiade Musim Dingin 2006 Turin, juara umum Jerman
  • Olimpiade Beijing 2008, juara umum China
  • Olimpiade Musim Dingin 2010 Vancouver, juara umum Kanada
  • Olimpiade London 2012, juara umum AS
  • Olimpiade Musim Dingin 2014 Sochi, juara umum Norwegia
  • Olimpiade Rio de Janeiro 2016, juara umum AS
  • Olimpiade Musim Dingin 2018 Pyeongchang, juara umum Norwegia
  • Olimpiade Tokyo 2020, AS
  • Olimpiade Musim Dingin 2022 Beijing, juara umum Norwegia
  • Olimpiade Paris 2024, juara umum AS.

Untuk Olimpiade Musim Dingin 2026, akan diadakan di kota Milan dan Cortina d’Ampezzo, Italia. Kemudian Olimpiade Musim Panas 2028 direncanakan untuk dilaksanakan di Los Angeles, AS.

Leave a comment