Motor Injeksi Brebet dan Boros Bensin? Kabel Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Ada beberapa penyebab motor injeksi jadi boros bensin dan brebet. Salah satunya dari aliran arus listrik di kabel massa tidak maksimal, simak.

Motor Injeksi Brebet dan Boros Bensin? Kabel Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Otoseken.id - Motor injeksi seken kesayangan boros plus brebet saat digas? Bisa jadi kabel ini gendor.

Yup, kabel masa di motor jangan dianggap sepele sob.

Apalagi kalau motor yang sistem pengapiannya arus DC.

Jika aliran arus di kabel massa tidak maksimal, pengapian di motor juga ikut terganggu.

Paling terasa munculnya gejala mbrebet saat mesin bekerja.

“Sebab komponen pengapian tidak didukung arus setrum yang sempurna. Tak ayal gejala mbrebet pun berisiko gas bakar terbuang percuma,” ucap Om Jon, mekanik Saudara Motor yang mangkal Jl. Bangka Raya, Jakarta Selatan.

Dengan pengapian yang kurang sempurna, proses pembakaran di ruang bakar menjadi tidak maksimal. 

Otomatis ini membuat tenaga yang dihasilkan mesin lewat proses pembakaran menjadi berkurang.

Enggak heran kalau konsumsi bensin juga ikut menjadi lebih boros.

Cara mengatasinya juga gampang kok!

Baca Juga: Begini Tanda dan Gejala Jika Throttle Body Motor Injeksi Kotor, Simak

Kalian tinggal pastikan kabel massa menempel dengan sempurna ke kutub massa-nya.

Selain itu, pastikan juga tidak ada karat pada bagian yang menempel di kabel massa baik di soket maupun di kutubnya.

Sebab, karat juga bisa berpengaruh pada kinerja kabel massa ini.

Pastikan kabel massa kalian terpasang dengan sempurna.

Baca Juga: Motor Injeksi Boros Bensin dan Tarikan Brebet, Segera Cek Sensor Ini

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow