Latihan Indonesia All Star Cuman Diikuti 11 Pemain, Ini Penyebabnya

Persiapan tim voli putri Indonesia All Star terhambat beberapa pemain Jakarta BIN yang belum bergabung, Jumat (19/4)

Latihan Indonesia All Star Cuman Diikuti 11 Pemain, Ini Penyebabnya

jpnn.com - Tim voli putri Indonesia All Star bersiap menghadapi laga ekshibisi melawan tim asal Korea, Daejeon CheongKwanJang Red Sparks.

Skuad asuhan Pedro Bertholomeus Lilipaly menggelar latihan Jumat (19/4) pagi WIB di GOR Bulungan, Jakarta.

Persiapan terbilang mepet mengingat pertandingan persahabatan melawan tim asuhan Ko Hee-jin itu diselenggarakan, Sabtu (20/4) sore WIB.

Pada latihan hari pertama, 11 pemain sudah berlatih menyatukan kekompakan buat persiapan melawan tim asal kota Daejeon tersebut.

Dua setter yang dipanggil yakni Khalisa Azilia Rahma (Bandung bjb Tandamata), dan Latifa Nisa Az-Zahra (Jakarta Pertamina Enduro) sudah berlatih.

Dari barisan quicker, nama-nama beken yakni Yolla Yuliana (Jakarta Elektrik PLN), Agustin Wulandhari (Bandung bjb Tandamata), Shella bernadetha (Bandung bjb Tandamata), hingga Maradanti Namira T (Jakarta Pertamina Enduro) juga sudah ikut bergabung.

Spiker terbaik Tanah Air yakni Hany Budiarti (Jakarta Pertamina Enduro), Aulia Suci (Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia), serta Mediol Stiovanny Yoku (Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia) tampak mengikuti latihan.

Adapun pada barisan libero, Dita Azizah (Jakarta Pertamina Enduro), dan Shania Clarisa Putri (Jakarta Popsivo Polwan) juga terlihat ikut bergabung.

Pelatih Indonesia All Star, Pedro Bertholomeus Lilipaly mengungkapkan bahwa pihaknya tetap mempersiapkan diri dengan maksimal.

Manajer asal klub Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia itu ingin pemain yang ditampilkan bisa memberikan pembuktian bahwa layak untuk bermain di kancah dunia.

“Seperti kata Ketum PBVSI, ini merupakan kesempatan untuk menampilkan permainan terbaik. Saya tetap memberikan instruksi dengan baik dalam koridor permainan voli yang menyenangkan.”?

“Saya akan melakukan rotasi dengan baik dan para pemain yang diturunkan bisa mengambil pelajaran berharga mengingat skuad Red Sparks yang tampil dengan kekuatan penuh,” ungkap pria yang juga sepupu dari pesepak bola asal klub Borneo FC, Stefano Lilipaly.

Persiapan tim Indonesia All Star sedikit terganggu seusai beberapa pemain belum bergabung.

Tercatat pada latihan hari pertama, deretan pemain Jakarta BIN yakni Ratri Wulandari, Ajeng Viona Adelea, dan Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi belum bergabung.

“Ada beberapa pemain belum bergabung karena masih persiapan di klub menuju Proliga 2024.”?

“Saya merasa bahwa kesempatan ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya karena kami akan menghadapi tim kelas dunia,” tambah Pedro.

Menarik ditunggu laga persahabatan yang mempertemukan Srikandi Merah Putih melawan Red Sparks, Sabtu (20/4) mulai pukul 18.00 sore WIB di Indonesia Arena.

Sebelum menyaksikan pertarungan akbar tersebut, laga akan dimulai dengan pertandingan persahabatan artis ibu kota bermain voli.

Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan acara tersebut bisa secara langsung melalui layar kaca Moji TV atau streaming di laman Vidio.com.(mcr16/jpnn)

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow