Kontroversi Kekalahan AC Milan atas AS Roma,VAR Absen Cek Romelu Lukaku

- Duel sesama tim Liga Italia tersaji di perempat final Liga Eropa kala AC Milan dan AS Roma bersua, Jumat (12/4/2024) di San Siro. Menjalani leg pertama sebagai tuan rumah tak membuat AC Milan mulus mendapatkan kemenangan. Justru tim tamu AS Roma yang bisa mencuri kemenangan atas AC Milan pada pertandingan ini. AS Roma menang tipis 0-1 atas AC Milan dalam hasil Liga Eropa ini berkat gol Gianluca Mancini (17'). Mancini...

Kontroversi Kekalahan AC Milan atas AS Roma,VAR Absen Cek Romelu Lukaku

TRIBUNNEWS.COM - Duel sesama tim Liga Italia tersaji di perempat final Liga Eropa kala AC Milan dan AS Roma bersua, Jumat (12/4/2024) di San Siro.

Menjalani leg pertama sebagai tuan rumah tak membuat AC Milan mulus mendapatkan kemenangan.

Justru tim tamu AS Roma yang bisa mencuri kemenangan atas AC Milan pada pertandingan ini.

AS Roma menang tipis 0-1 atas AC Milan dalam hasil Liga Eropa ini berkat gol Gianluca Mancini (17').

Mancini memanfaatkan sepak pojok yang didapatkan AS Roma.

Baca juga: AC Milan Wajib Waspada, Paulo Dybala Akui AS Roma Lebih Garang Sejak Dilatih De Rossi

Ia melesakkan bola ke gawang Rossoneri dan membuat timnya unggul.

Ternyata gol Mancini menjadi satu-satunya yang tercipta.

Hasil ini membuat AS Roma sedikit diunggulkan saat menjalani leg kedua perempat final Liga Eropa pekan depan.

Saat AS Roma riang gembira menyambut gol Mancini, hal sebaliknya terjadi di kubu AC Milan.

Kubu Rossoneri melakukan protes keras terhadap gol ini.

Pasalnya mereka menganggap seharusnya Giallorossi tak mendapatkan sepak pojok yang berujung gol.

Mereka juga berpikir pemain AS Roma, Romelu Lukaku berada pada posisi offside saat menerima umpan.

AC Milan sempat meminta wasit memeriksa VAR atau Video Assistant Referee.

Namun permintaan tim Stefano Pioli tak dituruti wasit.

Wasit terus melanjutkan jalannya pertandingan.

AS Roma pun akhirnya mendapatkan sepak pojok yang bisa dimanfaatkan menjadi gol.

Setelah gol itu tercipta, AC Milan makin menggebu protes.

Tetap saja protes yang dilakukan Rossoneri tak berbuah positif.

Malahan pelatih mereka, Stefano Pioli mendapatkan kartu kuning akibat protes berlebihan.

Tak ada yang bisa dilakukan AC Milan setelah itu.

Alhasil AS Roma dan AC Milan melanjutkan pertandingan seperti biasa.

Apes bagi Rossoneri, mereka tak bisa menjebol jala AS Roma pada sisa pertandingan.

Mereka harus menerima hasil yang didapat pada leg pertama ini.

Baca juga: Rekap Hasil Liga Eropa Liverpool & AC Milan tak Berdaya di Kandang, Leverkusen Sempurna ke Semifinal

Artinya, tim asuhan Stefano Pioli harus bekerja keras untuk membalikkan keadaan pada leg kedua.

Apalagi leg kedua akan digelar di markas AS Roma.

Tugas AC Milan mendapatkan kemenangan di sana tak akan mudah.

Pasalnya AS Roma akan mendapatkan dukungan penuh dari suporter fanatik mereka.

(Tribunnews.com/Guruh)

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow