Informasi Terpercaya Masa Kini

Perjalanan Ryan Reynolds sebelum Deadpool & Wolverine Tayang

0 14

TEMPO.CO, Jakarta – Film Marvel Studios terbaru, Deadpool & Wolverine tayang sejak di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 Juli 2024. Disutradarai oleh Shawn Levy, film ini menandakan debut dua karakter ikonik dari Marvel Cinematic Universe (MCU), Deadpool dan Wolverine. Karakter Deadpool diperankan oleh Ryan Reynolds.

1. Di Balik Proses Film Deadpool

Ryan Reynolds mengungkap kisah di balik pembuatan film Deadpool (2016) yang hingga saat ini berkembang menjadi salah satu waralaba besar. Ia menyisihkan uang dari gajinya untuk membayar penulis skenario, Rhett Reese dan Paul Wernick, agar keduanya dapat kembali di lokasi syuting Laporan Variety, aktor yang juga produser ini benar-benar tidak menyangka, film pertama Deadpool akan mendapat kesuksesan besar.

2. Detail Karakter

Ryan Reynolds mengungkap tantangan yang didapat dari pengalaman ini memfokuskan detail karakter yang ditampilkan. Itu bukan hal yang mudah untuk dicapai film yang diadaptasi dari komik.

Namun, Ryan Reynolds menikmati setiap proses dalam penyempurnaan detail-detail yang diperlukan. “Saya begitu fokus dan tertarik pada setiap detail mikro dan saya tidak pernah merasakan hal seperti itu dalam waktu yang sangat lama. Saya ingat ingin merasakannya lebih banyak, tidak hanya di Deadpool, tapi terhadap apa pun,” katanya.

3. Bertemu Madonna

Ryan Reynolds dan Hugh Jackman menemui Madonna secara langsung untuk meminta izin penggunaan lagu Like a Prayer di film Deadpool & Wolverine. Bersama sutradara Shawn Levy, mereka melakukan berbagai upaya agar Madonna setuju.

Ryan Reynolds memberikan alasan yang kuat mengapa lagu hit Madonna tahun 1989 itu perlu menjadi bagian di film Deadpool & Wolverine. “Mari mengawali dengan fakta, mereka tidak memberikan lisensi. Madonna tidak hanya memberikan lisensi lagunya, dan khususnya lagu itu belum dilisensikan,” kata Ryan Reynolds.

Ryan Reynolds mengatakan, Madonna setuju untuk membiarkan mereka menggunakan lagu tersebut.

4. Meyakinkan Marvel

Ryan Reynolds mengungkapkan sulitnya meyakinkan Marvel Studios untuk membuat film Deadpool & Wolverine. “Sangat-sangat sulit untuk meyakinkan Marvel bahwa ini cara untuk mengeluarkan karakter-karakter tersebut ke dalam MCU yang sebelumnya berada di Universe lain dari X-Men Universe,” kata Ryan Reynolds saat menghadiri konferensi pers di Seoul, Korea Selatan pada Kamis, 4 Juli 2024.

Setidaknya butuh enam tahun sampai akhirnya film Deadpool & Wolverine dirilis, setelah Deadpool 2 (2018). Sebelumnya, 20th Century Fox mempertahankan hak atas karakter X-Men, termasuk Wolverine dan Deadpool. Namun, setelah Disney mengakuisisi Fox, Marvel mendapat kembali hak karakter X-Men.

5. Pertemanan dengan Hugh Jackman

Ryan Reynolds sampai sekarang masih sangat terkejut sekaligus terhormat bisa bekerja sama dengan Hugh Jackman. Selama prosesnya, mereka begitu menikmati dan bergembira. Menurut Reynolds, perasaan tersebut tampak jelas di kamera.

“Kami telah berteman selama 17 tahun. Segala suka dan duka telah dilewati. Kami benar-benar mencintai dan menyemangati satu sama lain. Masing-masing dari kami benar-benar berusaha mengutamakan satu sama lain dan menempatkan mereka dalam kondisi terbaik,” ucapnya.

HANIN MARWAH | MARVELA

Pilihan Editor: Cara Ryan Reynolds dan Hugh Jackman Minta Izin Pakai Lagu Madonna di Deadpool & Wolverine

Leave a comment