Informasi Terpercaya Masa Kini

6 Menu Diet Sehat ala Andien, Masih Bisa Santap Makanan Padang

0 8

Ingin punya tubuh langsing seperti Andien? Intip yuk menu sehat ala Andien Aisyah agar tubuh selalu bugar dan tetap langsing.

Andien Aisyah dikenal sebagai penyanyi dengan suara merdu dan penampilan yang selalu segar. Di balik penampilannya yang menawan, Andien ternyata memiliki gaya hidup sehat yang patut dicontoh, terutama dalam hal pola makan.

Pola makan sehat yang diterapkan Andien tidak hanya membantunya menjaga berat badan ideal, tapi juga memberikan energi yang cukup untuk aktivitasnya sebagai seorang penyanyi. Bunda bisa mencoba menu sehat ala Andien saat sedang diet turun berat badan.

Mengapa perlu mencobanya? Menu makan sehat penyanyi Andien kaya nutrisi memberikan energi yang cukup untuk beraktivitas.

Baca Juga : 5 Cara Diet Artis di 2024 yang Sukses Turunkan BB hingga 10 Kg, Prilly hingga Marshanda

Pola makan sehat yang fokus pada real food juga berkontribusi pada kesehatan kulitnya sehingga terlihat berseri. Makanan yang dipilih Bunda dua anak itu juga mudah dicerna dan kaya serat sehingga menjaga kesehatan pencernaan.

Belum lagi nutrisi yang lengkap dalam makanan Andien membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Penasaran dengan menu sehat ala Andien? Yuk, simak menu makanan yang biasa dikonsumsi Andien.

Menu diet sehat penyanyi Andien

Berikut diet sehat ala penyanyi Andien.

1. Tumisan tempe dan ubi

Salah satu menu sehat Andien yang pernah ditonton hingga 2 juta kali di Tiktok adalah tumisan tempe yang dipadukan ubi jalar. Dalam video tersebut, Andien membuat tumisan tempe, daging, bayam, dan tauge. 

Andien tidak mengombinasikannya dengan nasi putih tapi memilih ubi jalar sebagai gantinya. Andien juga menambahkan telur sebagai asupan protein hewani.

2. Dark chocolate

Sebagai camilan, Andien suka makan cokelat. Namun ia memilih dark chocolate yang lebih sehat dibandingkan cokelat dengan kandungan tinggi gula. 

“Ini tuh dark chocolate yang 80 persen,” ujarnya di Tiktok. 

3. Alpukat

Dalam menu makan siang lainnya, Andien memperlihatkan makanan rebusan. Andien memilih makanan rebus, seperti ubi madu dan labu. 

Pelantun Gemintang itu juga menyiapkan alpukat sebagai pengganti lemak sehat. Tidak lupa dipadukan dengan kacang-kacangan sebagai tambahan, seperti mete dan pistachio.

4. Sarapan muesli

Menu andalan Andien untuk sarapan adalah muesli. Muesli adalah campuran sereal, buah, kacang, dan biji-bijian kering siap santap.

Bagian utama muesli terdiri dari gandum utuh. Sebagai salah satu makanan paling populer di seluruh dunia, muesli termasuk makanan yang sangat digemari saat diet.

Andien menggabungkan muesli dengan dua butir telur sebagai tambahan proteinnya. Protein akan membantu menstabilkan kadar gula darah dan membuat Bunda kenyang lebih lama.

5. Soto ayam

Menurut Andien, soto ayam mengandung banyak nutrisi dan lezat untuk disantap. Andien menambahkan kaldu tulang ayam pada soto yang dibuatnya sehingga baik untuk pencernaan.

“Bagus juga untuk melapisi dinding pencernaan supaya mencegah yang namanya leaky gut,” ujar Andien.

Tak lupa ia tambahkan protein seperti dua butir telur rebus.

6. Pilih menu sehat saat makan padang

Siapa bilang tidak bisa makan masakan padang saat diet karena kaya akan santan? Bunda bisa memilih ‘menu sehat’ di rumah makan padang ketika sedang menjalani turun berat badan.

Menu sehat masakan padang menurut Andien adalah ayam pop, pare, dan tempe. Ia memilih menggunakan nasi merah sebagai paduannya.

“Jadi kalau gue pesen makanan Padang, pokoknya gue usahain yang ‘healthier option’. Tada, tuh lihat ayam pop, yang kedua nih tumis pare,” paparnya.

Pilihan Redaksi

  • Tips Diet Aktris Korea Roh Jeong Eui, Turun BB 7 Kg dengan Menu Ini!
  • 10 Olahraga di Rumah untuk Diet Turun Berat Badan yang Cepat dan Efektif
  • Jadi Busui, Aurel Hermansyah Sukses Turunkan BB hingga 15 Kg, Ini Caranya

Sesuaikan menu sehat ala Andien dengan kondisi tubuh dan aktivitas Bunda. Yang terpenting adalah konsisten dan disiplin dalam menerapkan pola makan sehat.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

Leave a comment