Dikenal Humble dan Punya Banyak Teman, 5 Zodiak Ini Paling Anti Sendirian!

Deretan zodiak ini paling nggak suka sendirian, lho! Ada zodiak kamu?

Dikenal Humble dan Punya Banyak Teman, 5 Zodiak Ini Paling Anti Sendirian!

Meskipun semua tanda zodiak memiliki profil uniknya masing-masing, beberapa zodiak mungkin lebih mendambakan teman daripada zodiak yang lain. Biasanya, orang-orang yang memiliki tanda zodiak ini dikenal humble dan memiliki banyak teman.

Kira-kira zodiak apa saja? Berikut 5 di antaranya seperti yang telah dilansir dari Awareness Act.

1. Leo (23 Juli – 22 Agustus)

Ilustrasi zodiak leo/Foto: Unsplash.com/Simon Maage

Leo memiliki daya magnetis kuat dalam menarik perhatian banyak orang dan membuat orang lain kagum padanya. Kepribadian mereka yang karismatik dan bersemangat membuat mereka menikmati sorotan dan sering kali merasa paling hidup saat bersama orang lain.

Tanpa orang lain, mereka akan merasa diremehkan. Leo bahkan sengaja mencari pekerjaan yang akan membuat mereka menjadi pusat perhatian.

2. Gemini (21 Mei – 20 Juni)

Ilustrasi zodiak gemini/Foto: Unsplash.com/Sam McNamara

Dilambangkan oleh si kembar, Gemini secara alami adalah makhluk yang ramah dan memiliki rasa ingin tahu yang tinggi. Mereka mempunyai nafsu yang tidak pernah terpuaskan untuk mengobrol dan membenci keheningan yang timbul karena kesendirian.

Untuk menjadi dirinya sendiri, Gemini perlu bertemu dengan orang baru dan bergabung dengan lingkaran pertemanannya yang luas.

3. Libra (23 September – 22 Oktober)

Ilustrasi zodiak libra/Foto: Unsplash.com/Omar Lopez

Sebagai tanda keseimbangan dan kemitraan, Libra sering kali merasa tidak lengkap tanpa orang lain. Mereka menghargai hubungan yang harmonis dan sering merasa tidak sinkron saat sendirian.

Baca Juga : 4 Zodiak Ini Punya Cara Cerdas dalam Mengatasi Perubahan dalam Hidup, Termasuk Kamu?

4. Aries (21 Maret – 19 April)

Ilustrasi zodiak aries/Foto: Unsplash.com/Elevate

Aries adalah pemimpin alami yang berkembang dalam interaksi dan kompetisi. Kesendirian sering kali membuat mereka merasa stagnan dan gelisah.

5. Cancer (21 Juni – 22 Juli)

Ilustrasi zodiak cancer/Foto: Unsplash.com/Joel Muniz

Cancer memiliki sifat mengasuh dan selaras secara emosional. Mereka sangat menghargai hubungan dan sering mengasosiasikan waktu sendirian dengan kurangnya kepuasan emosional.

Kesendirian mungkin merupakan tantangan bagi tanda zodiak di atas, tapi kesendirian juga merupakan kesempatan untuk introspeksi dan pengembangan diri. Apakah ada tanda zodiak kamu di atas, Beauties?

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

Pilihan Redaksi
  • 4 Pasangan Zodiak yang Bisa Berubah dari Musuh Jadi Cinta, Kamu Salah Satunya?
  • Nggak Perlu Overthinking, 5 Zodiak Ini Dikenal Paling Setia dengan Pasangan!
  • 4 Zodiak Perempuan yang Pesonanya Memancar, Paling Mudah Menarik Perhatian

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow