Blunder Media Vietnam Soal Pilar Persija Imbas Viral Pernyataan M Tahir,Niat Bully Timnas Indonesia

- Baru-baru ini media Vietnam membuat blunder soal pemain Persija Jakarta, imbas pernyataan M Tahir yang viral. Niatnya hendak membully Timnas Indonesia. Pemain Persija Jakarta yang membuat media Vietnam blunder itu adalah Rizky Ridho. Rizky Ridho, bersama punggawa Timnas Indonesia lainnya menjadi sasaran bullying media Vietnam. Bullying itu tak lepas dari pernyataan kontroversial eks PSBS Biak, Muhammad Tahir soal pemain...

Blunder Media Vietnam Soal Pilar Persija Imbas Viral Pernyataan M Tahir,Niat Bully Timnas Indonesia

TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Baru-baru ini media Vietnam membuat blunder soal pemain Persija Jakarta, imbas pernyataan M Tahir yang viral. Niatnya hendak membully Timnas Indonesia.

Pemain Persija Jakarta yang membuat media Vietnam blunder itu adalah Rizky Ridho.

Rizky Ridho, bersama punggawa Timnas Indonesia lainnya menjadi sasaran bullying media Vietnam.

Bullying itu tak lepas dari pernyataan kontroversial eks PSBS Biak, Muhammad Tahir soal pemain naturalisasi.

Baca juga: Potensi 5 Pemain Persija Perkuat Timnas di Piala Asia U-23, Thomas Doll Ungkap Skenario Horor

Baca juga: Persija Jadi Aktor? Potensi 2 Pemain Andalan Barito Putera Hengkang, PSIS Semarang Ikut Bersaing

Satu di antara media Vietnam, Thethao247.vn, menyoroti pernyataan kontroversial Muhammad Tahir soal para pemain naturalisasi.

Media Vietnam Thethao247.vn melalui unggahan di Facebooknya, mengejek Timnas Indonesia dengan menyebut adanya pemain naturalisasi sebabkan terjadinya perpecahan sepak bola di Indonesia.

"Drama isu naturalisasi sudah memecah belah sepak bola Indonesia," tulis @Thethao247.vn dengan menambahkan emoji tertawa.

Unggahan itu pun turut dikomentari sebanyak 1,3 ribu komentar dan telah dibagikan sebanyak 56 kali.

Memang, dalam unggahan itu, media Vietnam niatnya ingin membully Timnas Indonesia.

Hal itu dapat dilihat dari penyebutan kata drama dan juga emot ikon tertawa yang turut dituliskan.

Akan tetapi, justru Media Vietnam Thethao247.vn yang kena ulti bully balik dari para suporter Timnas Indonesia.

Di mana, para suporter Timnas Indonesia turut menyoroti adanya kesalahan kocak yang dilakukan oleh Media Vietnam Thethao247.vn yang menyebut pilar Persija Jakarta, Rizky Ridho merupakan pemain naturalisasi asal Belanda.

Hal itu dapat diketahui pada gambar unggahan Media Vietnam Thethao247.vn yang memberikan gambar bendera Belanda tepat di depan Rizky Ridho yang notabene pemain asli kelahiran Surabaya, Jawa Timur.

Sontak, para suporter Timnas Indonesia langsung auto ulti bully Media Vietnam Thethao247.vn yang dapat dilihat dari akun Instagram @liga_dagelann yang mengunggah kembali psotingan media tersebut.

Dengan kocak, para suporter Timnas Indonesia menertawakan kesalahan media vietnam dengan turut menyebut nama Rizky Ridho seperti nama para pemain Belanda.

"Ridho Van Java (RVJ) turunan Belanda Surabaya. Ah nguyen ra dong," tulis @djanu_bayu

"Rizky Van Brekeulen Ridho," tulis @bayupras.id

"Rizky Van Ridho," tulis @muhammadteguhrestuadji

"Bukan cuma rizki, tapi witan juga tuh, kan kalo Hocky jelas. Tidak," tulis @muhmmdhato7

"Ridho Van helsing," tulis @embohlah.94617

"rizky ridho van Houten," tulis @umrjrx.

Pernyataan Kontroversi Muhammad Tahir 

Pemain PSBS Biak, Muhammad Tahir, menyebut kualitas pemain lokal 11 12 dengan penggawa naturalisasi.

Muhammad Tahir menganggap para pemain naturalisasi hanya lebih unggul karena punya pengalaman di luar negeri, namun secara kualitas hampir seimbang.

"Kami cuma kalah dari mereka (pemain naturalisasi) mainnya di luar negeri," kata Tahir dalam kanal Akmal Marhamali.

"Kalau kualitas, kami 11-12 dengan mereka," imbuhnya.

Untuk membuktikan omongannya, pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan ini pun menantang PSSI untuk melakukan laga uji coba antara pemain lokal dan naturalisasi.

"Coba saja PSSI kalau mau bikin, uji coba antara pemain lokal dan naturalisasi," tutur M Tahir.

"Saya rasa kami bisa menang," lugas M Tahir.

Perkataan Muhammad Tahir tersebut kini viral di dunia maya.

Terdapat kubu yang pro terhadap perkataan dari M Tahir, serta tentunya yang kontra.

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Jatim Timur

Ikuti saluran di Whatsapp, klik : Tribun Jatim Timur

(TribunJatimTimur.com)

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow