Informasi Terpercaya Masa Kini

Saat Presiden Prabowo Sapa Pilot Jet Tempur Yordania yang Mengawal Pesawat RI 1, Ini Katanya

0 10

AMMAN, KOMPAS.TV – Presiden Prabowo Subianto melakukan tindakan tak biasa dengan menyapa pilot jet tempur Yordania yang mengawal pesawat kepresidenan RI.

Jet tempur Yordania mengawal Pesawat RI 1 saat memasuki wilayah udara Amman, Yordania, Senin (14/4/2025).

Prabowo yang melakoni kunjungan ke Yordania, terlihat mendatangi kokpit Pesawar RI 1.

Baca Juga: China Santai Tanggapi Risiko Dampak Tarif Trump terhadap Ekspornya: Langit Tak Akan Runtuh

Berdasarkan unggahan kanal YouTube Sekretariat Presiden, terlihat Prabowo berkomunikasi lewat saluran radio dengan pilot jet tempur tersebut.

Ia menyapa jet tempur Yordania yang memuliki kode panggilan “Tiger 101”.

Pada ucapannya, Prabowo berterima kasih atas pengawalan jet tempur Yordania tersebut.

Tiger 101, this is Indonesia 1. I am Prabowo Subianto, Presiden of Republik Indonesia. Thank you for receiving me, thank you for escorting me,” ujar Prabowo Subianto.

Ia juga meminta pilot jet tempur Yordania itu agar menyampaikan kepada komandannya apresiasi dan penghargaan Prabowo atas pengawalan tersebut.

Prabowo kemudian langsung disambut oleh Raja Yordania, Raja Abdullah II saat turun dari pesawat.

Baca Juga: Kunjungan Presiden Prabowo ke Jordania: Simbol Persahabatan dan Diplomasi

Kunjungan Prabowo ke Yordania, merupakan bagian dari kunjungan kenegaraannya ke lima negara Timur Tengah,

Kunjungan itu telah dimulai sejak Rabu (9/4/2025), dan Yordania menjadi destinasi terakhirnya.

Sebelumnya, Prabowo telah mengunjungi Uni Emira Arab (UEA), Turki, Mesir, dan Qatar.

Leave a comment