Informasi Terpercaya Masa Kini

Mengapa Kereta Api Jadi Pilihan Favorit untuk Mudik? Ini Alasannya!

0 12

Mudik sudah menjadi tradisi yang melekat dalam kehidupan masyarakat Indonesia, terutama saat menjelang Hari Raya Idulfitri. Lebih dari sekadar perjalanan pulang kampung, momen ini menjadi kesempatan berharga untuk berkumpul dengan keluarga, mempererat tali silaturahmi, serta merayakan hari kemenangan dengan penuh kebahagiaan.

Setiap tahunnya, jutaan orang bergerak dari kota-kota besar menuju kampung halaman mereka, menciptakan arus mudik yang selalu menjadi sorotan. Saya sendiri juga pernah merasakan euforia ikutan mudik Lebaran sewaktu saya masih kuliah di Jakarta. Dimana kala itu tiket belum bisa dibeli online, kereta ekonomi belum pakai AC, merasakan suasana penuh lautan manusia terutama di stasiun kereta atau terminal Bis.

Dari sekian banyak pilihan moda transportasi mudik, kereta api masih menjadi favorit saya dan tentu saja bagi sebagian besar para pemudik. Pertimbangannya selain harga tiket yang lebih murah, tepat waktu, bebas macet juga menghindari risiko kecelakaan di jalan raya. 

Apalagi setelah KAI mulai melakukan perombakan besar-besaran pada saat Ignasius Jonan menjabat sebagai Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) pada 2009–2014, yang mengubah wajah perkeretaapian Indonesia. KAI mengalami modernisasi signifikan dalam berbagai aspek, termasuk pelayanan, keamanan, dan operasional dan terus inovatif dalam memberikan pelayanan sampai sekarang.

Salah satu langkah besar yang diambil adalah penertiban stasiun dan jalur kereta api. KAI menertibkan pedagang kaki lima yang sebelumnya memenuhi area stasiun, meningkatkan kebersihan, serta memperketat akses masuk dengan sistem tiket elektronik. Selain itu, juga menghapus praktik percaloan tiket yang selama ini merugikan penumpang. 

Dari pengalaman saya dan keluarga besar saya yang setiap Lebaran pulang kampung, entah untuk kumpul dengan keluarga atau menghadiri Halal Bihalal keluarga besar. Ada sejumlah alasan mengapa kereta api menjadi pilihan favorit untuk mudik berikut ini.

1. Mengutamakan Keselamatan Sebagai Prioritas 

Seluruh aspek keselamatan, mulai dari sarana, prasarana, personel, hingga fasilitas di stasiun dan di dalam kereta, diperiksa secara menyeluruh sebelum dan selama periode angkutan Lebaran. KAI berkomitmen untuk memastikan keselamatan seluruh penumpang selama perjalanan mudik hingga tiba di kampung halaman dengan selamat. 

Untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di perjalanan, di dalam stasiun, serta jalur kereta api, KAI menjalin koordinasi dengan aparat setempat dan memperkuat pengawasan di daerah yang dianggap rawan. 

Pengamanan operasional ditingkatkan dengan menyiapkan personel Polisi Khusus KA (Polsuska), satpam, serta  TNI/Polri yang bertugas menjaga ketertiban selama masa angkutan Lebaran.

Dalam hal kesiapan operasional, KAI juga memastikan keandalan armada dan infrastruktur melalui pemeriksaan kelaikan atau Ramp Check pada sejumlah lokomotif dan gerbong kereta. Agar dapat memberikan layanan terbaik dan memastikan perjalanan yang aman dan nyaman bagi seluruh pemudik.

2. Ketepatan Waktu Perjalanan dan Minim Risiko Keterlambatan (Delay)

Kereta api beroperasi sesuai jadwal yang telah ditentukan, memastikan perjalanan berlangsung tepat waktu.  Dengan kepastian jadwal keberangkatan dan kedatangan yang sudah ditetapkan, penumpang dapat merencanakan perjalanan dengan lebih efisien tanpa harus khawatir terjebak keterlambatan di perjalanan. 

Bagi yang menghargai setiap menit waktu perjalanan, kereta api bisa menjadi pilihan terbaik untuk mudik. Dibandingkan moda transportasi lain seperti pesawat, bus, atau kapal, kereta api dikenal sebagai transportasi yang paling jarang mengalami keterlambatan atau delay.

Pesawat misalnya, sering kali mengalami delay hingga berjam-jam karena faktor cuaca atau teknis, bahkan dalam beberapa kasus bisa mengalami reschedule keberangkatan ke hari berikutnya. Sementara itu, bus dan kapal juga bisa terhambat oleh kondisi lalu lintas atau faktor eksternal lainnya. Dengan jadwal yang lebih pasti dan minim gangguan, kereta api menjadi solusi yang lebih andal bagi pemudik tanpa khawatir kehilangan banyak waktu.

3. Harga Terjangkau dengan Beragam Pilihan Jadwal dan Kelas

Salah satu alasan mengapa kereta api menjadi pilihan favorit untuk mudik adalah harganya yang terjangkau dan fleksibel, sesuai dengan budget setiap penumpang. PT KAI menyediakan beberapa kelas yang bisa dipilih, mulai dari kelas Ekonomi yang ramah di kantong, kelas Bisnis untuk kenyamanan lebih, hingga kelas Eksekutif buat yang ingin menikmati perjalanan dengan fasilitas premium.

Untuk penumpang yang mengutamakan kenyamanan maksimal, tersedia Sleeper Train, di mana tempat duduk bisa direbahkan seperti tempat tidur, memungkinkan perjalanan yang lebih nyaman.

Selain itu, bagi yang ingin menikmati pemandangan secara lebih luas, ada Panoramic Train dengan gerbong berkaca besar yang memungkinkan penumpang menikmati panorama sepanjang perjalanan. Dengan banyaknya pilihan kelas ini, setiap pemudik dapat menyesuaikan perjalanan mereka sesuai dengan kebutuhan dan anggaran.

4. Nyaman untuk Semua Usia

Kereta api menjadi pilihan transportasi yang cocok untuk semua kelompok usia, mulai dari bayi, anak-anak, orang dewasa, hingga lansia. Salah satu alasannya adalah tersedianya berbagai kelas yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, terutama yang membawa orang tua atau anggota keluarga yang membutuhkan kenyamanan ekstra.

Selain itu, lansia yang mungkin merasa kurang nyaman atau takut naik pesawat, kereta api bisa menjadi solusi yang lebih menenangkan. Perjalanan dengan kereta juga lebih ramah untuk bayi, karena tidak ada perubahan tekanan udara seperti di pesawat yang sering membuat mereka rewel.

Dan keunggulan lainnya adalah kebebasan bergerak. Penumpang bisa berjalan ke gerbong restorasi, ke toilet, atau sekadar meregangkan badan. Hal ini sangat penting bagi lansia atau pemudik dengan anak kecil, karena duduk dalam posisi yang sama terlalu lama bisa membuat bosan dan pegal.

5. Stasiun Berada di Tengah Kota, Lebih Mudah Diakses

Salah satu keunggulan utama mudik dengan kereta api adalah lokasi stasiun yang biasanya berada di tengah kota. Dan sekarang hampir semua stasiun terutama di kota besar sudah terintegrasi dan mudah dijangkau dengan moda transportasi umum seperti bus kota, ojek atau taxi online, MRT dan KRL. 

Berbeda dengan bandara yang biasanya berada jauh dari kota (contoh: Bandara Soekarno-Hatta di Tangerang, Bandara Kertajati di Majalengka dan Bandara YIA di Kulonprogo), sehingga harus menambah waktu perjalanan dan biaya tambahan transportasi yang kadang lebih mahal, karena di bandara tertentu taxi online dan taxi umum tidak diperbolehkan masuk ke Bandara.

6. Diskon Khusus (Reduksi) untuk Lansia

Dan yang terakhir mungkin sangat bermanfaat bagi pemudik berusia 60 tahun ke atas dimana PT KAI memberikan diskon 20% untuk tiket kereta api. 

Ini berlaku untuk kelas Ekonomi Komersial, Bisnis, dan Eksekutif, sehingga perjalanan menjadi lebih hemat. Reduksi diskon ini tidak tersedia di moda transportasi lain seperti bus atau pesawat, menjadikan kereta sebagai pilihan terbaik bagi lansia yang ingin mudik dengan nyaman dan terjangkau.

*****

Mudik dengan kereta api tidak hanya lebih nyaman dan hemat, tetapi juga menawarkan pengalaman perjalanan yang lebih menyenangkan. Dengan fasilitas lengkap, bebas macet, diskon lansia dan lokasi stasiun yang strategis, tidak heran jika banyak orang tetap memilih kereta sebagai moda transportasi terbaik saat pulang kampung.

Referensi: 

https://www.kai.id/

Leave a comment