Informasi Terpercaya Masa Kini

Lebaran 2025 Versi Paula Verhoeven: Shalat Id Sendiri, Masak untuk Anak, dan Belajar Memaafkan

0 27

JAKARTA, KOMPAS.com – Dengan proses perceraian dari aktor Baim Wong yang masih bergulir, model Paula Verhoeven merayakan Lebaran terpisah.

Paula masih tetap dapat merayakan hari spesial tersebut bersama dua putranya.

Hanya saja, shalat Id terasa berbeda baginya karena Kiano dan Kenzo tak ikut.

Terasa berbeda

Paula membagikan video rekap momen Lebaran tanggal 31 Maret 2025 lalu, dari mulai pagi hari.

Perempuan blasteran Belanda ini pergi shalat dengan berjalan kaki karena lokasinya dekat dari rumahnya.

Baca juga: Paula Verhoeven Rayakan Lebaran Bareng 2 Putranya, Masak Mi Goreng hingga Makan Durian

Ia mengaku shalat Id yang menandakan dimulainya Lebaran terasa berbeda tanpa kehadiran kedua buah hatinya.

“Bismillahirrahmanirrahim. Alhamdulillah shalat Id untuk pertama kali tanpa anak-anak. Lebaran 2025 tahun ini terasa sangat berbeda dan mengajarkanku tentang banyak hal dalam hidup, yang terpenting itu belajar untuk memaafkan,” tulis Paula dikutip dari akun Instagram @paulaverhoeven, Senin (7/4/2025).

Memafkan banyak hal

Paula menyinggung banyak hal yang mengajarkannya untuk memaafkan.

“Memaafkan diri sendiri. Memaafkan keadaan. Memaafkan orang lain. Insya Allah dengan memaafkan, kita menarik energi keberlimpahan dalam hidup kita. Aamiin,” tulis Paula.

Baca juga: Pertama Kali Tak Shalat Id Bareng Anak, Paula Verhoeven: Terasa Sangat Berbeda

Ia lalu memuji kebesaran Sang Khalik. “Allah Maha Baik,” imbuhnya.

Masak mi goreng hingga makan duren

Masih dalam video tersebut, Paula menuturkan pada siang harinya ia memasak mi goreng untuk tamu spesial.

Paula menyorot wajah putra keduanya, Kenzo, yang menghampirinya ke dapur.

Paula juga menyertakan foto-foto bersama Kiano dan Kenzo.

Baca juga: Momen Pemeriksaan Rumah Baim Wong dan Paula Verhoeven…

Tampak kedua bocah itu menikmati momen bersama ibunya.

Kemudian, Kenzo makan buah durian dengan nikmat hingga mulut dan tangannya belepotan.

“Kayak sirup. Sirup goreng,” kata Kenzo yang membuat Paula tertawa.

Paula pun akhirnya mengajak Kenzo mencuci tangannya.

Leave a comment