Informasi Terpercaya Masa Kini

Tembok Pembatas Galaxy Bekasi Jebol Saat Banjir, Ternyata Dibobok Warga Kampung Utan

0 7

JAKARTA, KOMPAS.com

– Warga Kampung Utan, Jakasetia, Bekasi, nekat membobok tembok pembatas antara Kampung Utan dengan Kompleks Grand Galaxy City saat banjir, Selasa (4/3/2025).

Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Dedi Herdiana mengatakan, peristiwa bermula ketika warga Kampung Utan mengeluhkan tembok pembatas yang bocor akibat banjir dan airnya rembes ke rumah-rumah warga.

“Awalnya ada rumah warga yang bocor. Akhirnya, dia mendatangi Pak RT, bilang rumah dia kebocoran karena luapan air (dari banjir di Grand Galaxy City),” kata Dedi saat diwawancarai Kompas.com, Rabu (5/2/2025).

Baca juga: Gibran Tinjau Lokasi Banjir di Pondok Gede Permai

Lalu, warga Kampung Utan berinisiatif melubangi tembok pembatas. Tujuannya, untuk mengurangi genangan air banjir di Kompleks Grand Galaxy City.

Dengan adanya lubang, warga berharap genangan air di Kompleks Grand Galaxy City sebagian mengalir ke selokan di area perkampungan.

Namun, tak lama setelah warga membobok, salah satu sisi tembok pembatas jebol.

Meski demikian, Dedi memastikan tembok yang jebol bukan di sisi yang dilubangi warga.

“Tapi, yang jebol itu bukan tembok yang dikorek. Justru yang jebol itu tembok yang sampingnya karena debit air yang tinggi,” sambung Dedi.

Alhasil, air yang tergenang di Grand Galaxy City mengalir ke Kampung Utan dan menyebabkan banjir di kampung tersebut.

Adapun video aksi warga Kampung Utan membobok tembok itu beredar luas di media sosial Instagram dan X.

Banyak warganet yang salah sangka warga Grand Galaxy City yang sengaja melubangi tembok agar air banjir tersebut mengalir ke Kampung Utan.

Baca juga: Banjir di Kebon Pala Jaktim Sisakan Lumpur Tebal, Warga Mulai Bersih-bersih

Leave a comment