Kenang 2 Gol yang Bawa Timnas Indonesia Hancurkan Arab Saudi, Marselino Ferdinan Ternyata Buat Orang Tuanya Menangis
SUPERBALL.ID – Marselino Ferdinan blak-blakan soal dua golnya yang mengantarkan Timnas Indonesia melibas Timnas Arab Saudi.
Pemain berusia 20 tahun itu sempat menjadi perbincangan hangat pada November 2024 lalu.
Bagaimana tidak, dirinya berhasil menjadi bintang bersama Timnas Indonesia pada laga lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
November lalu, Skuad Garuda menjamu Timnas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada laga keenam Grup C.
Tak banyak yang menyangka tim Merah-Putih akan meraih kemenangan di laga tersebut.
Ya, tim yang saat itu masih ditangani oleh Shin Tae-yong berhasil menekuk Green Falcons dengan skor 2-0.
Menariknya lagi, kedua gol itu diborong habis oleh Marselino.
Ia mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-32′ dan 57′.
Soal gol tersebut, Marselino mengaku bahwa hal itu adalah momen terbaik di dalam hidupnya.
Baca Juga: Naturalisasi Semakin Gila Pemain Lokal Merana, Legenda Timnas Malaysia Senggol Indonesia
Pasalnya, seluruh keluarganya saat itu menonton langsung di stadion.
Bahkan, ia mengaku bahwa kedua golnya tersebut membuat sang ayah dan ibu menangis haru.
“Itu adalah salah satu momen terbaik dalam hidup saya,” kata Marselino, dikutip SuperBall.id dari FIFA.
“Ayah dan ibu saya ada di stadion, begitu pula ketiga saudara laki-laki saya.”
“Orang tua saya menangis! Itu sungguh luar biasa,” jelasnya.
Lebih lanjut, kedua gol itu juga memiliki arti tersendiri bagi penggawa Oxford United tersebut.
Dua golnya ke gawang Arab Saudi membuat ia lebih bangga ke diri sendiri.
Selain itu, ia juga mendapat suntikan motivasi berkat hal itu.
Ia bertekad terus meningkatkan kualitasnya agar lebih baik lagi di masa yang akan datang.
Baca Juga: Bikin PSSI Menyerah, Inilah Penyebab Mitchel Bakker Gagal Dinaturalisasi
“Saya sangat bangga pada diri saya sendiri, sangat bangga pada tim. Mencetak gol-gol itu juga memberi saya lebih banyak keyakinan.”
“Itu memberi saya keyakinan untuk terus maju dan mencoba menjadi lebih baik dari sekarang,” pungkasnya.
Pada Maret mendatang, Marsel akan kembali berseragam Merah-Putih.
Ia akan membela Timnas Indonesia saat mengarungi laga ketujuh dan kedelapan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kedua tim yang akan dihadapi adalah Timnas Australia (20/3/2025) dan Timnas Bahrain (25/3/2025).
Baca Juga: Timnas Indonesia Tatap Piala Dunia 2026, Marselino Ferdinan Akui Ada Tekanan untuk Tampil Baik