Informasi Terpercaya Masa Kini

Kawasan Bawah Tanah Mal Blok M Mulai Hidup, Kuliner-Fesyen Kembali Bergeliat

0 7

Kawasan bawah tanah Mal Blok M, Jakarta Selatan kembali hidup dan menunjukkan adanya geliat ekonomi. Tak sedikit pengunjung yang datang hilir-mudik di kawasan bawah tanah ini setelah sebelumnya sepi akibat pandemi COVID-19 di tahun 2021-2023.

Berdasarkan pengamatan kumparan di lokasi pada Selasa (7/1) di jam makan siang sekitar pukul 14.00 hingga 15.00 WIB, kawasan bawah tanah Mal Blok M terlihat tak sepenuhnya ramai alias hanya ada beberapa orang yang mengunjungi kawasan itu. Kebanyakan dari mereka menuju gerai restoran atau tempat makan.

Kawasan yang memiliki lorong ciri khas lengkungan di bagian atapnya itu kini dipenuhi gerai-gerai makanan, kebanyakan penjual makanan itu menawarkan menu yang unik alias jarang ditemukan di tempat lain.

Lima gerai makanan yang terlihat buka itu menyajikan menu seperti, Nasi Bistik, Bakmi Bangka, dan Hotpot ala Jepang dan Korea, ada pula gerai resto yang menyediakan menu asli Indonesia.

Selain warung makan yang mulai hidup di kawasan bawah tanah Mal Blok M itu, terpantau ada pula lapak fesyen dengan harga yang cukup bersaing. Bukan fesyen barang baru, tapi thrifting atau kegiatan membeli produk bekas namun berkualitas dan layak pakai.

Lapak fesyen thrifting di kawasan bawah tanah Mal Blok M terpisah dari area kuliner. Pada awal masuk ke kawasan bawah tanah ini, pengunjung akan disambut wewangian dari setiap restoran atau gerai, baru setelahnya pengunjung diarahkan masuk ke sub lapak khusus fesyen thrifting.

Menurut penuturan salah satu penjual makanan, kawasan bawah tanah Mal Blok M mulai kembali ramai di pertengahan dan penghujung tahun 2024 lalu. Menurut dia, penjual mesti inovatif alias produknya jangan mudah ditemui di tempat lain untuk menarik pengunjung.

“Pertengahan-akhir 2024 itu udah mulai pada datang (orang-orang), rame, ya pokoknya buat pedagang ya kita inovatif aja sih,” sebut penjual makanan yang enggan disebutkan namanya, Selasa (7/1).

Penjual makanan itu mengatakan, salah satu aspek mengapa saat ini kawasan bawah tanah Mal Blok M kembali ramai karena bantuan sosial media (sosmed) utamanya TikTok. Oleh karena itu, berkat rasa penasaran penonton, mereka mendatangi kawasan bawah tanah Mal Blok M.

“Gak bisa dipungkiri, sekarang kan gampang banget viral, apalagi banyak video Blok M apalagi kulinernya di TikTok. Itu cukup membantu kita,” jelas dia.

Kebanyakan orang-orang mengunjungi kawasan bawah tanah Mal Blok M saat akhir pekan. Sejak malam Minggu banyak anak muda mulai mengeksplor kawasan tersebut.

“Malam minggu banyak mas yang ke sini, kalo hari ini ya biasa-biasa aja, ada yang dateng tapi gak sebanyak pas weekend,” ujar dia.

Ira, penjual baju di kawasan bawah tanah Mal Blok M membenarkan geliat ekonomi yang hidup. Seseorang membuat sesuatu yang viral di sosmed yang efeknya ke penjualan baju di lapaknya.

Menurut Ira, dalam dua bulan terakhir ini, dagangan bajunya mencetak omzet yang lebih tinggi dibanding masa-masa disaat pandemi COVID-19. Meski begitu, dia tak merinci secara nominal berapa keuntungan yang ditaksir selama 2 bulan.

“Alhamdulillah sih naik ya untungnya, itu salah satunya juga di sosmed (viral). Waktu itu sepi (efek pandemi) sempet tutup juga,” kata Ira saat ditemui di lapaknya, Selasa (7/1).

Dalam kunjungan ke kawasan bawah tanah Mal Blok M, kumparan melihat pengunjung yang datang paling banyak merupakan muda-mudi yang menghabiskan waktunya untuk berkuliner. Tak jarang, dari beberapa muda-mudi itu yang masih mengenakan seragam sekolah.

“Mau makan aja sih di sini (Mal Blok M), mumpung lagi istirahat juga kan, jadi makannya di sini. Enak, balik lagi rame kan jadi vibenya seru,” kata Linda, pengunjung kawasan bawah tanah Mal Blok M saat ditemui kumparan, Selasa (7/1).

Hal serupa terlihat di Blok M Square, pengunjung yang jumlahnya tak sedikit itu khidmat berkeliling Mal dan beberapa orang terpantau mengunjungi Pujasera Blok M Square yang letaknya di basement Mal.

Uti, pengunjung Pujasera Blok M Square menyebut keberadaan Pujasera Blok M Square semakin menarik orang datang. Sebab, banyak kuliner yang bisa dieksplorasi, katanya, makanan di Pujasera Blok M punya ciri khas tersendiri.

“Ini tempat unik ya, banyak banget yang dagang dan mereka nawarin sesuatu hal yang baru, jarang ditemuin di tempat lain. Saya sering ke sini Pujasera, enak,” sebut Uti.

Leave a comment