Informasi Terpercaya Masa Kini

Profil James Gunn, Sutradara Film Superman 2025

0 10

JAKARTA, KOMPAS.com – Sutradara James Gunn kembali dengan karya terbarunya, yaitu Superman (sebelumnya dikenal dengan judul Superman: Legacy).

Film arahan James Gunn ini menjadi langkah awal DC Studios dalam merombak dunia superheronya.

Berikut profil singkat sang sutradara:

Baca juga: Film Superman Karya James Gunn Segera Rilis Trailer Pertama

Biodata James Gunn

• Nama Lengkap: James Francis Gunn Jr.

• Nama Panggilan: James Gunn

• Tempat dan Tanggal Lahir: Amerika Serikat, 5 Agustus 1966

• Profesi: Sutradara, aktor, musisi

Pendidikan James Gunn

• Jesuit Saint Louis University High School

• Saint Louis University

• Loyola Marymount University

• Columbia University

Sosok James Gunn

James Gunn adalah seorang produser, aktor, sutradara, sekaligus musisi asal Amerika Serikat.

Ia memulai karier sebagai penulis skenario pada era 1990-an melalui film terkenal Tromeo and Juliet (1996).

Debutnya sebagai sutradara dimulai dengan film Slither (2006), diikuti oleh karya lainnya seperti Super (2010), Guardians of the Galaxy (2014), Guardians of the Galaxy Vol. 2 (2017), The Suicide Squad (2021), dan Guardians of the Galaxy Vol. 3 (2023).

Terbaru, Gunn tengah menggarap film superhero Superman yang menjadi langkah penting DC Studios dalam membangun ulang dunia superheronya.

Baca juga: James Gunn Bagikan Potret Pertama David Corenswet sebagai Superman

Kehidupan Pribadi

James Gunn menikah dengan aktris Jenna Fischer pada 7 Oktober 2000.

Namun, setelah beberapa tahun bersama, keduanya bercerai pada 2008.

Pada 2015, Gunn menjalin hubungan dengan Jennifer Holland.

Setelah tujuh tahun berpacaran, mereka resmi menikah pada 2022.

Filmografi

Film

Tromeo and Juliet (1996)

Slither (2006)

Super (2010)

Guardians of the Galaxy (2014)

Guardians of the Galaxy Vol. 2 (2017)

The Suicide Squad (2021)

Guardians of the Galaxy Vol. 3 (2023)

Superman (2025)

Televisi

The Tromaville Cafe (1997-2000)

James Gunn’s PG Porn (2008-2009)

Peacemaker (2022)

• I Am Groot (2022-2023)

• Guardians of the Galaxy Holiday Special (2022)

• Beast Boy: Lone Wolf (2024)

• Creature Commandos (2024)

• DC Metal Force (2024)

Leave a comment