Informasi Terpercaya Masa Kini

Sweetheart! 7 Gaya Makeup Cantik ala Aktris Zhao Lusi yang Wajib Kamu Coba

0 2

Girls, we adore Zhao Lusi so much!

Aktris cantik kelahiran Chengdu, China tersebut tidak hanya mencuri perhatian kita lewat sejumlah peran serta aktingnya yang brilian. Namun rasanya segala hal tentang Zhao Lusi selalu membuat kita tertarik untuk membahasnya.

Entah melalui gaya fashion-nya, gaya makeup-nya yang stunning atau bahkan anjing-anjingnya yang menggemaskan. Aktris pemeran series Hidden Love tersebut telah ikon tersendiri. Tidak mengherankan juga apabila nama Zhao Lusi setiap tahunnya semakin bersinar serta tawaran kerjasama dengan brand besar dunia pun selalu menghampirinya.

Kali ini yuk ikuti Cosmo dalam membahas seputar gaya makeup cantik ala Zhao Lusi. Beberapa gaya makeup-nya begitu cantik serta fresh untuk kita coba. Are you ready, babes?

1. Glam Girl

Stunning, stunning and stunning! Setiap kali Zhao Lusi hadir di red carpet, ia selalu terlihat cantik dengan makeup yang atraktif. Salah satu gaya makeup Zhao Lusi yang Cosmo suka adalah eye makeup-nya yang terlihat glamor namun tidak berlebihan. 

Kita bisa melihat bagaimana aktris kelahiran 1998 tersebut tampil dengan eye shadow berwarna greyish yang elegan, dipadu dengan bulu mata yang cantik dan blooming menyerupai cat eyes. Eye makeup ini memberi makeup yang polished namun tetap soft, sesuai dengan karakter Zhao Lusi.

2. Poreless Skin

Coba kamu perhatikan, kunci dari makeup cantik ala Zhao Lusi juga terletak dari complexion wajahnya yang smooth. Kulit dari Zhao Lusi terlihat poreless dan foundation yang ia gunakan pun ikut menyatu sempurna di wajah sang aktris. Kuncinya, jangan lupa lakukan skin preparation yang sesuai dengan kondisi kulit. Serta gunakan primer yang bisa mengisi pori-pori sehingga kulit wajah terlihat semakin poreless.

3. Soft Brow

Untuk menyeimbangkan tampilan makeup-nya, Zhao Lusi juga membuat area alisnya menjadi lebih smooth. Ketimbang menggunakan warna eyebrow gelap, pemeran utama dalam series The Last Immortal tersebut lebih memilih warna soft brown atau soft grey. Bentuk alisnya pun dibuat lebih lurus dengan sedikit melengkung ke bawah di bagian akhirnya, hal tersebut membuat alisnya tetap terlihat cantik alami.

4. Define Blush

Say no more to chubby cheek! Sekarang kita bisa meniru blush placement ala Zhao Lusi, yaas! Sang aktris cantik menempatkan blush on-nya di area bawah mata memanjang ke atas tulang pipinya. Teknik makeup ini menghasilkan wajah yang terlihat lebih tirus dan wajah yang lebih lifted.

5. Orange Tangy

Salah satu hal yang Cosmo suka dari Zhao Lusi adalah ia tidak pernah takut untuk mengeksplor warna-warna makeup yang digunakannya. Seperti misalnya Zhao Lusi yang memilih warna blush on orange cerah untuk style makeup-nya. 

Selain memberi kesah cerah, warna blush on orange tersebut sukses memberi tampilan wajah yang lebih segar dan ceria. Okaay, meski Cosmo pun percaya sebenarnya Zhao Lusi terlihat cantik dengan warna apa pun. Setuju, babes?

6. Refreshing Red

Lipstik berwarna merah selalu menjadi senjata yang ampuh untuk membuat wajah terlihat cerah dan bersinar secara instan. Kamu juga bisa mencontek tips makeup cantik ala Zhao Lusi terutama saat tengah malas menggunakan makeup atau warna-warna yang alami. Voilaa, satu pulasan lipstik berwarna merah siap membuat kamu lebih segar dan percaya diri.

7. Fuller Lips

Back to the trend! Bibir penuh dan plumping menjadi salah satu ikon sekaligus daya tarik bagi Zhao Lusi. Perempuan yang jago dandan tersebut juga memanfaatkan kelebihannya tersebut dengan sangat baik. 

Untuk membuat bibir kamu terkesan plump dan sehat, kamu bisa menggunakan lip liner atau lip pencil. Gunakan juga lipstik berwarna natural dan tambahkan lip gloss. Bibir cantik ala Zhao Lusi is on the way

Leave a comment