Informasi Terpercaya Masa Kini

Vdieo Marissa Haque Istri Ikang Fawzi Meninggal,Unggahan Terakhir: Dibuat Happy Apapun yang Terjadi

0 13

TRIBUNTRENDS.COM – Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, artis Marissa Haque meninggal dunia.

Istri Ikang Fawzi itu meninggal dunia pada Rabu (2/10/2024) dini hari.

“Telah berpulang dengan tenang ke rahmatullah, Marissa Grace binti Haque,” dikutip dari Kompas.com.

Hingga kini belum diketahui penyebab meninggalnya Marissa Haque.

Sempat buat Instagram Story

Pantauan pada akun Instagramnya @marissahaque, ia sempat membuat instagram story pada Selasa (1/10/2024).

Bahkan, Instagram Storynya yang dibuatnya itu belum ada 24 jam. 

Ada 3 cerita Instagram berbeda yang istri Ikang Fawzi itu unggah.

Unggahan pertama, Marissa Haque memperlihatkan saat ia berada di ruangan kerja temannya. 

Ia menunjukkan buket uang mainan yang ada di dalam ruangan tersebut.

“Good morning guys, ini kita bikin happy sendiri. Masuk di ruangan Mba Vidi di pagi hari. Mba Vidi kan orang pajak, liat apa yang terjadi, ada piti (uang) banyak, ini sih uang mainan guys. Dibuat happy aja ya guys, apapun yang terjadi no matter what, tapi kalau ada babi ngepet dia ketipu atau ada tuyul” kata Marissa dengan ceria, dikutip Tribunjabar.id, Rabu.

Sementara dua Instagram Story lainnya Marissa tampak menunjukkan sebuah undangan acara.

(TRIBUNTRENDS.COM)

TONTON SELENGKAPNYA DI SINI!

Leave a comment