Informasi Terpercaya Masa Kini

Buru-buru dari Slipi Naik Ojol, Febri Menangis Begitu Bertemu Paus Fransiskus

0 4

JAKARTA, KOMPAS.com – Tangis haru dan rasa bahagia menyelimuti Febri (50), warga Slipi, Jakarta Barat, saat bertemu dengan Paus Fransiskus di depan Kedutaan Besar Vatikan, Jakarta Pusat, Rabu (30/9/2024) pagi.

Paus Fransiskus keluar dari Kedutaan Besar Vatikan sekitar pukul 09.22 WIB.

Sebelum menuju Istana Merdeka, Pemimpin Gereja Katolik Dunia itu menyempatkan diri menyapa warga yang telah menunggunya di sepanjang Jalan Medan Merdeka Timur.

Duduk di kursi penumpang depan mobil Kijang Inova Zenix dengan kaca yang terbuka, Paus Fransiskus melambaikan tangan kirinya sambil tersenyum.

Baca juga: Warga Berkerumun untuk Lihat Paus Fransiskus, Polisi Ingatkan Jaga Barang Bawaan

Mobil bergerak perlahan, memberi kesempatan kepada warga untuk mengabadikan momen istimewa tersebut, termasuk Febri.

Dengan menggunakan ponselnya, Febri merekam pertemuan singkatnya dengan Paus, lalu menangis terharu.

“Kalau Tuhan mengizinkan saya ketemu, saya pasti ketemu. Puji Tuhan, Tuhan Yesus Kristus itu baik kepada saya, saya baru datang,” ujarnya sambil mengusap air mata yang mengalir di pipinya.

Baca juga: Paus Fransiskus Tiba di Istana Merdeka, Langsung Tebar Senyum dan Salami Anak-anak

Febri memang datang terlambat. Namun, ia merasa kebaikan Tuhan memungkinkannya bertemu dengan Paus Fransiskus.

“Saya WA adik saya, saya nyusul bisa enggak. Saya dari rumah sudah bilang kalau Tuhan Yesus mengizinkan saya ketemu, saya pasti ketemu,” tuturnya.

Meski sempat terjebak dalam kemacetan, Febri tak menyangka bisa bertemu Paus Fransiskus dari jarak sekitar dua meter.

“Saya dari Slipi, tadi padahal macet banget naik ojol,” tambahnya.

Leave a comment