Informasi Terpercaya Masa Kini

UPDATE Perolehan Medali Olimpiade Paris 10 Agustus 2024: Indonesia Turun ke Posisi 32

0 51

KOMPAS.com – Klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 masih berlangsung sangat sengit, dengan Amerika Serikat (AS) dan China saling berebut tempat di posisi pertama klasemen.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Jumat (9/8/2024) pukul 23.00 WIB, China masih berada di puncak klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024.

Namun, pada Sabtu (10/8/2024) pukul 09.00 WIB, AS sudah kembali mempimpin dengan total 111 medali, dengan rincian 33 emas, 39 perak, dan 39 perunggu. Sementara China  mengoleksi 33 emas, 27 perak, dan 23 perunggu.

Sedangkan tuan rumah Perancis harus terlempar keluar dari 5 besar klasemen perolehan medali dengan koleksi 14 medali emas yang sama dengan Britania Raya di posisi kelima.

Berdasarkan data klasemen yang dirilis oleh International Olympic Comittee (IOC), perolehan medali Olimpiade Paris 2024 masih didominasi oleh negara-negara di kawasan Eropa, Amerika, dan Asia Timur.

Lantas, bagaimana dengan perolehan medali Olimpiada Paris 2024 di kawasan Asia Tenggara?

Baca juga: UPDATE Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024: Raih 2 Emas, Indonesia Salip Malaysia dan Thailand

Filipina tertinggi di ASEAN, Indonesia turun ke posisi 32 

Sehari jelang penutupan Olimpiade Paris 2024, tepatnya pada Minggu (11/8/2024), Filipina masih menjadi negara dengan peringkat tertinggi di klasemen dari kawasan Asia Tenggara.

Filipina menempati posisi ke-29 klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 dengan 2 emas dan 2 perunggu.

Kemudian, Indonesia menyusul di posisi ke-32 klasemen dengan 3 medali, yaitu 2 emas yang diperoleh melalui cabang olahraga (cabor) panjat tebing speed putra, Veddriq Leonardo dan cabor angkat besi kelas 73 kg, Rizki Juniansyah.

Sementara 1 perunggu disumbangkan dari cabor bulu tangkis sektor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung.

Adapun Thailand menempati posisi ke-37 dengan total 6 medali, dengan rincian 1 emas, 3 perak, dan 2 perunggu.

Meski memiliki jumlah medali terbanyak dibanding Indonesia dan Filipina, namun Thailand hanya berhasil meraih 1 emas dari cabang taekwondo melalui Panipak Wongpattanakit yang turun di kelas 49 kg putri.

Sementara itu, Malaysia berhasil meraih 2 perunggu dari cabor bulu tangkis tunggal putra dan ganda putra. Dengan hasil ini, Malaysia berada di posisi ke-78 klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024.

Hingga hari ini, Sabtu, hanya empat negara di kawasan Asia Tenggara di atas yang berhasil meraih medali di Olimpiade Paris 2024.

Sedangkan Singapura, Laos, Vietnam, Brunei Darussalam, Kamboja, Myanmar, dan Timor Leste masih belum meraih medali apapun.

Baca juga: Rizki Juniansyah, Peraih Emas Olimpiade yang Pecahkan Rekor Clean and Jerk

Peluang terakhir Indonesia meraih medali ada di angkat besi

Kontingen Merah Putih masih memiliki peluang terakhir untuk menambah koleksi medali di Olimpiade Paris 2024 melalui lifter putri andalan Indonesia, Nurul Akmal.

Nurul Akmal akan bertanding di cabor angkat besi kelas +81 kg putri yang bakal digelar di South Paris Arena, Paris, Perancis, Minggu (11/8/2024) pukul 16.30 WIB.

Olimpiade Paris menjadi penampilan kedua Nurul di ajang olahraga musim panas terbesar di dunia ini.

Dalam debutnya di Olimpiade Tokyo 2020 (diselenggarakan 2021), Nurul memberikan penampilan yang cukup apik dengan finis di peringkat kelima dengan total angkatan 256 kg.

Meskipun belum berhasil menyumbang medali di Olimpiade Tokyo 2020, namun Nurul menjadi satu-satunya lifter putri Indonesia yang berhasil menembus olimpiade pada 2 edisi.

Baca juga: Empat Kali Raih Medali di Olimpiade, Paris Jadi Mimpi Buruk Eko Yuli Irawan Setelah Gagal di Clean and Jerk

Klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024

Dilansir dari laman IOC, berikut klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 per Sabtu (10/8/2024):

Peringkat Negara Emas Perak Perunggu Total 1 Amerika Serikat (AS) 33 39 39 111 2 China 33 27 23 83 3 Australia 18 16 14 48 4 Jepang 16 8 13 37 5 Britania Raya 14 20 23 57 6 Perancis 14 20 22 56 7 Korea Selatan 13 8 7 28 8 Belanda 13 6 10 29 9 Jerman 12 9 8 29 10 Italia 11 12 13 36 29 Filipina 2 0 2 4 32 Indonesia 2 0 1 3 37 Thailand 1 3 2 6 78 Malaysia 0 0 2 2

Untuk melihat klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 secara lebih lengkap bisa mengakses link berikut ini:

Link klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024.

Leave a comment