Informasi Terpercaya Masa Kini

5 Tanaman yang Bisa Membuat Taman Selalu Harum

0 41

JAKARTA, KOMPAS.com – Memiliki taman yang cantik merupakan impian banyak pemilik rumah. Sebab, taman bisa membuat rumah terlihat semakin estetik. 

Tak hanya itu, tanaman yang ditanam di taman membuat area rumah terasa lebih segar. Apalagi jika taman beraroma harum, maka suasana rumah akan semakin menyenangkan. 

Baca juga: 5 Tanaman Herbal yang Cantik dan Harum untuk Dekorasi Rumah

Untuk membuat taman selalu harum sebenarnya tidak sulit. Salah satu caranya dengan menanam tanaman yang mengeluarkan aroma semerbak.

Dikutip dari Ideal Home, Senin (13/5/2024), berikut beberapa tanaman yang bisa membuat taman selalu harum. 

Lavender

Lavender merupakan salah satu tanaman yang mengeluarkan aroma harum semerbak. Maka dari itu, tanaman ini bisa membuat taman selalu harum. 

Selain harum, lavender juga memiliki bunga berwarna mencolok, sehingga bisa memberikan kesan ceria dan menarik di taman rumah. 

Baca juga: 6 Tanaman Pendamping Lavender yang Mudah Ditanam

Magnolia

Selain lavender, magnolia juga termasuk tanaman yang bisa membuat taman selalu harum. Sama seperti lavender, magnolia juga memiliki bunga berwarna menarik, sehingga membuat taman terlihat lebih cantik. 

Tanaman magnolia sebaiknya ditanam di area yang terkena sinar matahari atau sebagian teduh agar bisa tumbuh dengan baik.

Mawar

Mawar menjadi bunga favorit banyak orang. Selain bentuk dan warnanya yang cantik, bunga mawar juga mengeluarkan aroma yang harum. 

Tanaman ini bisa ditanam langsung di lahan atau di dalam pot. Perawatan yang rutin membuat mawar tumbuh subur dan berbunga sepanjang tahun. 

Baca juga: Catat, Ini Waktu Terbaik dan Terburuk Menanam Bunga Mawar

Wisteria

Wisteria merupakan tanaman cantik yang bisa memberikan kesan romantis di pagi dan sore hari. Tanaman ini juga mengeluarkan aroma harum yang menyenangkan. 

Tanaman wisteria bisa ditanam di dekat jendela, sehingga saat membuka jendela di pagi hari akan merasa aroma harum yang menyenangkan. 

Beberapa tanaman herba

Menanam beberapa tanaman heba juga bisa membuat taman terasa selalu harum. Beberapa tanaman herba yang mengeluarkan aroma harum seperti sage ungu, kemangi, dan rosemary, dan tanaman heba lainnya. 

Selain mengeluarkan aroma harum yang semerbak, tanaman herba juga bisa dimanfaatkan sebagai bumbu masakan yang membuat makanan semakin enak. 

Baca juga: 7 Tanaman Herba yang Cocok Ditanam di Pot, Apa Saja?

Nah, itulah beberapa tanaman yang bisa membuat taman selalu harum. Tak hanya harum, tanaman tersebut juga memiliki tampilan yang cantik, sehingga membuat taman terlihat semakin menawan.

Leave a comment