Informasi Terpercaya Masa Kini

Coba Gunakan Baking Soda untuk Mencuci Pakaian, Manfaatnya Bikin Pakaian Lama Terlihat Baru Lagi

0 42

SajianSedap.com – Baking soda adalah bahan yang serbaguna dalam memasak dan membuat hidangan.

Ini bisa digunakan untuk roti, kue, pancake, seafood yang berbau amis, hingga memasak sayur.

Namun tak hanya untuk kebutuhan membuat hidangan, baking soda juga merupakan produk pembersih yang ampuh.

Sifat pembersihnya yang kuat bagus untuk dimanfaatkan dalam hal mencuci pakaian.

Dikutip dari The Spruce, menambahkan baking soda ke dalam campuran deterjen cair bisa membuat pakaian berwarna lebih cerah dan pakaian putih menjadi lebih putih. Baking soda adalah produk pembersih dan pewangi alami.

Di samping itu, baking soda juga mampu melembutkan air, sehingga Anda dapat menggunakan lebih sedikit deterjen saat mencuci pakaian.

Baking soda sangat mirip dengan senyawa yang dikenal sebagai soda pencuci (natrium karbonat) dan dapat memiliki fungsi yang sama dalam mencuci pakaian.

Baking soda adalah bubuk alkali yang sangat ringan yang sedikit meningkatkan pH air ketika dicampur.

Baking soda juga merupakan antiseptik ringan yang akan mencegah pertumbuhan bakteri.

Lihat berikut ini bagaimana cara menggunakannya di rumah.

Manfaat Baking Soda untuk Mencuci Pakaian  

Berikut beberapa manfaat baking soda untuk mencuci pakaian dan cara menggunakannya.

Baca Juga: 5 Cara Ampuh Hilangkan Bau Apek di Lemari Pakaian, Wangi Semriwing Lagi Cuma Pakai Bahan Alami

  1. Mencerahkan pakaian putih dan berwarna

Tambahkan setengah cangkir baking soda ke dalam cucian saat Anda menuangkan deterjen cair.

Soda kue akan memberi warna putih yang lebih tajam, kecerahan yang lebih cerah pada pakaian berwarna, dan membuat pakaian bebas bau.

2. Menetralkan asam

Tumpahan asam dan noda pada pakaian dapat berasal dari berbagai sumber, antara lain pembersih saluran pembuangan, asam baterai, pembersih kloset, muntah, air seni, dan sebagainya.

Bilas tumpahan asam pada pakaian dengan cepat, lalu taburkan baking soda ke pakaian untuk menetralkan asam dan mencegah kerusakan pada pakaian.

Jika asam sudah kering, Anda masih bisa menetralkannya dengan baking soda sebelum dicuci. Ini bertujuan untuk mencegah kerusakan lebih lanjut pada mesin cuci.

3. Mencerahkan linen tua

Baking soda bisa sangat efektif menghilangkan noda dari linen halus yang disebabkan oleh usia.

Karena baking soda adalah pembersih alami, linen lama akan lebih putih dan cerah.

Deterjen biasa dapat merusak linen, jadi metode di sini adalah mencuci dengan baking soda saja, bukan sebagai aditif deterjen.

Jika terdapat noda pada linen, maka gosok dulu dengan pasta yang terbuat dari baking soda dan air.

4. Pelembut kain

Alih-alih menggunakan pelembut kain, coba tambahkan setengah cangkir baking soda ke dalam siklus bilas.

Baking soda bertindak sebagai pelembut alami dan merupakan alternatif yang lebih lembut untuk pelembut kain komersial.

Baca Juga: Tanpa Dicuci Begini 5 Cara Menghilangkan Bau Asap pada Pakaian saat Mudik, Modal Bahan Dapur Saja

  5. Menghilangkan bau

Menambahkan setengah cangkir baking soda ke dalam siklus pembilasan membantu menghilangkan bau dari pakaian dan sepatu, serta melembutkannya secara alami.

Coba trik ini pada pakaian olahraga, handuk tua apak yang mungkin memiliki bau yang tertinggal, dan pakaian renang yang berbau kaporit.

Jika pakaian berbau keringat atau asap, sebaiknya rendam dalam larutan baking soda selama semalaman. Perendaman memberi baking soda waktu untuk bekerja sebagai pewangi.

Campurkan satu cangkir baking soda dengan 3 liter air dalam ember. Masukkan pakaian ke dalam ember, dan putar untuk memastikan pakaian benar-benar basah.

Biarkan pakaian semalaman dan cuci keesokan harinya.

Info: Alternatif penyimpanan pakaian tanpa lemari

Anda dapat menggunakan rak baju susu dengan roda. Rak baju susun yang memiliki roda di bagian bawahnya adalah solusi penyimpanan pakaian yang serbaguna dan dapat digunakan di mana saja.

Rak yang memiliki roda dapat dipindahkan dengan mudah sehingga sangat cocok digunakan di ruang sempit atau menyimpan pakaian yang sering digunakan.

Rak baju susun dengan roda dapat digunakan untuk menyimpan berbagai jenis baju, seperti baju yang disimpan dengan menggantungnya, baju lipat, dan aksesoris.

Rak ini dapat diletakkan di sudut ruangan, dekat jendela, atau bahkan dekat dinding.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 8 Manfaat Baking Soda untuk Mencuci Pakaian dan Cara Menggunakannya

Baca Juga: Cara Mudah Membersihkan Noda Permen Karet dari Baju dan Celana, Gosok-gosok dengan Bahan Dapur Ini

Leave a comment