Cara Menghitung Berat Badan Ideal Menurut Ahli Gizi
TRIBUNHEALTH.COM – Memiliki berat bada ideal sering menjadi impian banyak orang karena dikaitkan dengan penampilan dan juga rasa percaya diri.
Lebih dari itu, menjaga berat badan ideal penting dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Sebab, berat badan berlebih bisa menjadi pemicu berbagai penyakit.
Dengan menjaga berat badan tetap ideal, tanpa disadari akan menurunkan risiko terkena penyakit akibat kekurusan atau kegemukan.
Kabar baiknya, menjaga berat badan ideal ini tidak sulit dilakukan, yakni dengan menerapkan pola hidup sehat.
Lantas, bagaimana cara menghitung berat badan ideal?
Ahli gizi, Ruth Hanani menyampaikan tanggapannya pada tayangan YouTube TribunHealth.com mengenai cara menghitung berat badan ideal.
Baca juga: Mitos atau Fakta Kangkung Jadi Penyebab Tekanan Darah Tinggi?
Tidak hanya bentuk tubuh yang menunjang penampilan saja, dengan berat badan ideal ini bisa menandakan kondisi tubuh kita yang sehat.
Sekarang banyak individu yang mulai memperhatikan berat badannya.
Tentunya banyak orang yang ingin mengetahui cara menghitung berat badan ideal.
Ruth Hanani menyampaikan jika banyak rutus untuk menentukan berat badan ideal.
Namun, ada cara sederhana yang bisa dilakukan di rumah untuk berat badan ideal.
Caranya gampang, yaitu menggunakan tinggi badan.
Kata Ruth Hanani, syarat mengetahui berat badan ideal, kita harus mengetahui tinggi badan saat ini yang teraktual.
“Sebenarnya ada banyak rumus nih untuk menentukan berat badan ideal seseorang,” kata ahli gizi Ruth Hanani.
Baca juga: 7 Gejala Ini Jadi Tanda Mengalami Kolesterol Tinggi, Salah Satunya Sakit Kepala
“Tapi kita akan membagikan cara paling sederhanya ya untuk bisa dilakukan teman-teman di rumah menghitung apakah berat badan saya ini ideal atau tidak,” lanjutnya.
“Nah, cara yang dipakai adalah dengan menggunakan tinggi badan. Jadi syaratnya ini harus tau dulu tinggi badannya saat ini berapa yang teraktual,” imbuhnya.
Lanjut, jika masih masa pertumbuhan atau masa remaja yang masih bisa tumbuh ke atas, tentunya harus diketahui tinggi badannya saat itu juga.
Ahli gizi Ruth Hanani menuturkan, dari tinggi badan akan diturunkan ke dalam rumus.
Berikut rumus mengukur berat badan ideal: Tinggi Badan (TB) – 100 x 0,9.
Dari rumus tersebut akan ditemukan hasil yang menjadi angka berat badan ideal.
“Kalau yang masa-masa pertumbuhan itu ya, masa remaja kan masih tumbuh ke atas nih, nah itu harus mengecek dulu kondisi terkininya itu tinggi badannya berapa,” sambungnya.
Baca juga: Pentingnya Aware Osteoporosis, Ini Pesan Dokter Spesialis Ortopedi dan Traumatologi
“Dari tinggi badan tersebut, kita akan turunkan ke dalam rumus. Jadi caranya adalah Tinggi Badan (TB) – 100 x 0,9. Maka itu nanti akan ketemu hasil,” jelas Ruth Hanani.
Dari rumus tersebut akan terlihat berapa berat badan idealnya.
Ahli gizi dari RS Dr. OEN Kandang Sapi Solo menyampaikan jika dari rumus tersebut hasilnya bisa lebih 1 kg atau bisa kurang 1 kg, namun tetap saja masih bisa dikatakan ideal.
“Nah hasil itu adalah berat badan idealnya . Plus minus sih, itu rata-rata kisaran itu. Mungkin plus minusnya ya sekitar 1 kg. Bisa lebih 1 kg, bisa kurang 1 kg dari itu masih bisa dikatakan ideal.” pungkasnya.
Ini disampaikan pada channel YouTube TribunHealth bersama dengan Ruth Hanani, seorang ahli gizi dan Kepala Sub. Seksi Gizi di Rumah Sakit Dr. OEN Kandang Sapi Solo.
(TribunHealth.com/PP)