Informasi Terpercaya Masa Kini

10 Rekomendasi Baju Kondangan Kekinian Anak Muda 2024

0 20

Trend fashion kondangan di 2024 menghadirkan banyak opsi menarik yang cocok untuk anak muda. Fenomena pernikahan remaja semakin populer di kalangan Gen Z, di mana konsep pernikahan beragam, mulai dari garden party hingga intimate wedding.

Pilihan busana kondangan juga tidak bisa sembarangan, harus disesuaikan dengan tema undangan, umur, serta konsep pernikahannya.

Mengapa harus mengikuti trend? Mode kondangan yang trendy bisa meningkatkan kepercayaan diri dan menunjukkan bahwa kamu up-to-date dengan gaya terkini. Selain itu, outfit yang sesuai dengan tema pernikahan juga memperlihatkan kesopanan dan menghormati pengundang.

Sebagai anak muda, pasti pernah dong ngerasa bingung untuk menentukan outfit kondangan apa yang cocok untukmu? No worries, intip 10 rekomendasi baju kondangan kekinian anak muda dari Popmama.com di bawah ini!

1. Setelan kutubaru jumputan

Setelan kutubaru ini merupakan pilihan tepat untuk yang ingin tampil elegan tanpa kesan berlebihan. Terbuat dari bahan katun yang tidak panas, set ini cocok digunakan dalam berbagai cuaca.

Dengan teknik jumputan handmade asli, motifnya terlihat autentik dan artistik, cocok untuk pernikahan outdoor atau tema tradisional.

Kancing depannya aktif, memudahkan saat pemakaian, dan tersedia dalam tiga varian panjang—pendek, midi, dan panjang sesuai kebutuhan.

Set ini berasal dari Solo, pusat kerajinan batik terkenal, yang menambah nilai lokal pada busana kondanganmu. Harga dari Setelan Kutubaru Jumputan ini berkisar Rp145.000 – Rp345.000.

2. Rok lilit batik jumputan shibori damara

Buat kamu yang ingin tampil effortless namun tetap stylish, rok lilit batik ini adalah jawabannya.

Bahan rayon yang lembut dan teknik shibori manual pada rok ini memberikan motif unik yang tidak pasaran.

Dengan all-size fit hingga XXXL, rok ini mudah disesuaikan dengan bentuk tubuh berkat tali kanan kiri yang memudahkan pemakaian.

Rok ini sangat cocok untuk kondangan dengan tema semi-formal atau acara di luar ruangan. Modelnya yang fleksibel juga memudahkan kamu tampil maksimal tanpa harus mengorbankan kenyamanan.

Oiya, buat harga sendiri cukup murah, rok lilit batik elegan ini cuman dibanderol Rp104.500 – Rp110.000 aja di toko online.

3. Hem kemeja batik jumputan

Kemeja batik ini adalah pilihan ideal untuk laki-laki yang ingin tampil tradisional namun tetap trendy.

Terbuat dari bahan jumputan handmade, kemeja ini memiliki panjang baju 50-55 cm yang pas untuk penampilan kasual namun tetap rapi.

Kalau kamu mau menghadiri pernikahan dengan konsep outdoor atau semi-formal pakaian ini cocok banget buat kamu. Bisa dipadukan juga, lho, dengan celana kain atau chino untuk tampilan lebih santai.

Buat harga sih gak perlu khawatir ya karena dijamin super murah meriah, hanya dengan Rp155.000 – Rp185.000 aja kamu udah dapat hem kemeja batik jumputan ini.

4. Kebaya angkin kutubaru atasan batik jumputan

Jika kamu ingin tampil memukau tanpa kesan berlebihan, kebaya angkin ini adalah pilihan yang cucok abis!

Terbuat dari bahan bunga monalisa yang halus dan ringan, kebaya ini dilengkapi dengan angkin jumputan handmade yang menyatu dengan atasan.

Tidak perlu repot memasangkan angkin dan kebaya secara terpisah, karena desain ini sudah menyatukan keduanya untuk kemudahan dan kenyamanan.

Kamu bisa menemukan baju ini di online shop dengan kisaran harga Rp128.000 – Rp198.000.

5. Dress brokat aksen organza

Dress ini merupakan kombinasi antara brokat yang elegan dan organza yang memberikan volume pada bagian bawah.

Terbuat dari bahan brokat berkualitas tinggi, gaun ini sangat cocok untuk pernikahan dengan tema indoor yang lebih formal.

Aksen organza pada bagian bawah memberikan kesan anggun dan mewah, pas banget untuk kamu yang ingin tampil memikat di acara kondangan. 

Jangan lupa checkout di toko online favoritemu ya.

6. Fiona tunik outer silang brukat etnik

Fiona tunik outer silang ini menawarkan tampilan etnik dengan bahan brukat dan organza premium yang ringan dan nyaman dipakai. Desain silang yang unik pada outer ini cocok untuk kondangan atau acara semi-formal.

Bagian lengan dilengkapi dengan aksen kerutan yang membuat penampilan semakin manis. Dengan harga Rp88.200 – Rp111.000, tunik ini tersedia dalam ukuran dengan lebar dada 110 cm dan panjang badan 90 cm, membuatnya ideal untuk berbagai postur tubuh.

7. Set sandria

Set Sandria memadukan atasan brukat mewah yang nyaman dengan rok lilit berbahan songket yang mudah dibentuk, memberikan kesan anggun dan tradisional.

Cocok untuk acara pernikahan atau formal lainnya, set ini hadir dalam dua ukuran, SM dengan lebar dada 98 cm dan LXL dengan lebar dada 108 cm.

Dengan harga mulai dari Rp299.390 hingga Rp317.590, set ini menjadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin tampil elegan dan tetap nyaman.

8. Gamis hena

Gamis Hena adalah pilihan busana yang mengombinasikan bahan velvet satin premium dengan brukat bordir glitter yang memberikan kesan mewah.

Gamis ini juga ramah ibu menyusui dengan adanya resleting di bagian depan. Panjang tangan 55 cm dan lingkar lengan 45 cm memberikan kenyamanan dalam bergerak.

Dengan harga antara Rp75.000 hingga Rp150.000, gamis ini menawarkan kualitas tinggi dengan motif baru yang tersedia di toko langganan kamu. 

9. Zize outer brokat silang

Zize outer brokat silang hadir dengan desain unik berbahan tulle bordir yang dipadukan dengan organza premium. Outer ini sangat cocok untuk tampilan formal maupun semi-formal. Ukurannya all size dengan lebar dada 110 cm dan panjang badan 85 cm.

Karena bahannya transparan, sangat disarankan untuk memakai inner dalaman. Kamu bisa menemukan baju ini di toko online kesayanganmu dengan harga Rp64.999.

10. Rayya series vest brukat

Rayya Series adalah vest brukat yang cocok untuk kondangan maupun acara santai seperti nongkrong bersama teman. Bagian depan dibuat dari brukat dengan kerah V dan tiga kancing aktif, sementara bagian belakang menggunakan kain maxsmara yang lembut.

Dengan tali yang dapat disesuaikan, vest ini memberikan fleksibilitas sesuai postur tubuh. Dijual seharga Rp103.550 – Rp119.000, vest ini bisa dipadukan dengan rok tutu atau kulot untuk tampilan casual yang stylish.

Itu dia 10 rekomendasi baju kondangan kekinian anak muda. Setiap outfit di atas memiliki keunikan tersendiri, sesuai dengan tema dan konsep pernikahan yang dihadiri. Dengan pilihan yang tepat, kamu tidak hanya tampil sesuai tren tapi juga nyaman sepanjang acara.

Baca juga:

  • Tetap Kekinian, 10 Inspirasi Fashion Hijab Casual untuk Remaja
  • 5 Tips Mix and Match Outfit ke Pantai untuk Remaja, Fashionable!
  • 10 Inspirasi Fashion Member aespa untuk Remaja, Gaya bak Anak Muda
Leave a comment