Informasi Terpercaya Masa Kini

10 Resep Camilan Sederhana yang Enak dan Sehat, Bikin di Rumah Yuk Bun

0 10

Bunda bisa menjalani diet yang mendukung penurunan berat badan dan tetap dapat menikmati camilan saat rasa lapar menyerang. Dalam hal ini, ada beberapa resep camilan sederhana yang enak dan sehat.

Camilan atau snack adalah makanan ringan yang disantap di antara waktu makan. Ini bisa berupa makanan manis maupun gurih. Kali ini Bunda tidak perlu khawatir karena ternyata ada banyak camilan sehat yang bisa dikonsumsi.

Bukan hanya dapat menurunkan berat badan, beberapa camilan sehat tersebut juga dapat menjaga kesehatan tubuh dari penyakit seperti kolesterol. Lantas, bagaimana cara membuatnya?

10 Resep camilan sederhana yang enak dan sehat

Dilansir berbagai sumber, berikut adalah kumpulan resep camilan sederhana yang bisa diikuti dan disajikan untuk keluarga:

1. Resep lobi-lobi

Dirangkum dari buku 101 Camilan Sehat Rendah Kolesterol karya Anti Apriliyanti, berikut adalah cara membuat lobi-lobi.

Bahan:

  • 100 gram ubi merah kukus halus
  • 1/4 sdt garam
  • 2 sdm tepung kanji
  • 25 gram gula aren
  • 125 ml minyak goreng non kolesterol

Cara membuat:

  1. Campurkan ubi merah, garam, dan tepung kanji, lalu aduk hingga merata dan sisihkan.
  2. Ambil setengah sendok makan adonan, isi dengan gula aren bentuk bulat.
  3. Ulangi terus proses ini hingga semua adonan habis.
  4. Goreng semua adonan yang telah dibentuk hingga matang dan berwarna kecokelatan.
  5. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Baca Juga : 15 Resep Masakan Sehari-hari yang Mudah dan Praktis agar Tidak Bosan, Enak Bun!2. Resep ubi gurih

Bahan:

  • 200 gram ubi merah kupas, potong dadu
  • 200 ml susu kedelai

Bahan krim almond:

  • 25 gram kacang almond sangrai
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt minyak zaitun

Cara membuat:

  1. Buat krim almond terlebih dahulu. Lalu, blender kacang almond, garam, dan minyak zaitun hingga lembut.
  2. Rebus ubi dalam susu kedelai hingga matang. Rebus sampai susu tersisa setengahnya.
  3. Tambahkan krim almond, aduk, dan masak ubi yang telah dilapisi krim.

3. Resep pisang pipih

Bahan:

  • 4 buah pisang ambon, potong-potong
  • 2 sdt minyak zaitun
  • 2 sdm selai blueberry organik

Cara membuat:

  1. Panaskan panci panggang. Panggang potongan pisang sampai matang sambil sesekali diolesi minyak zaitun.
  2. Angkat, lalu pipihkan dengan menggunakan talenan kayu.
  3. Sajikan dengan olesan selai blueberry.

4. Resep pancake oatmeal

Bahan:

  • 50 gram havermut
  • 50 gram tepung oat
  • 50 gram tepung beras
  • 2 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam
  • 1 butir telur ayam
  • 200 ml air
  • 1 sdm minyak zaitun untuk olesan
  • 1 sdm madu

Cara membuat:

  1. Campurkan havermut, tepung oat, tepung beras, baking powder, garam, telur, dan air. Aduk hingga adonan merata.
  2. Panaskan wajan, oleskan minyak zaitun, kemudian tuangkan adonan, lalu ratakan dalam wajan.
  3. Masak hingga pancake matang, lalu angkat.
  4. Ulangi terus hingga adonan habis.
  5. Sajikan pancake dengan olesan madu.

5. Resep keripik kentang

Bahan:

  • 250 gram kentang organik
  • 1/4 sdt garam
  • 250 ml minyak goreng non kolesterol

Cara membuat:

  1. Campurkan kentang dan garam, lalu diamkan selama 20 menit hingga meresap.
  2. Goreng dalam minyak panas hingga matang kecokelatan.
  3. Angkat dan sajikan.

6. Resep bola-bola singkong

Bahan:

  • 250 gram singkong, potong dadu besar
  • 150 ml susu kedelai
  • 1/4 sdt garam
  • 50 gram gula pasir
  • 200 ml minyak goreng

Cara membuat:

  1. Campurkan singkong, garam, dan gula. Kemudian, aduk rata adonan dan bentuk menjadi bulat.
  2. Ulangi terus hingga adonan habis.
  3. Panaskan minyak goreng. Goreng adonan tadi hingga kuning kecokelatan.
  4. Angkat dan sajikan selagi hangat.

7. Resep cake kopyor

Dirangkum dari buku 45 Resep Camilan Manis & Gurih karya Raditrini, berikut adalah cara membuat cake kopyor.

Bahan:

  • 6 butir telur ayam
  • 250 gram gula palem
  • 125 gram tepung terigu, ayak
  • 125 ml santan dari setengah buah kelapa
  • 1/2 sdt bubuk kayu manis
  • 1/4 sdt bubuk pala
  • 1 buah kelapa kopyor, keruk daging buahnya
  • 50 gram kenari, iris tipis

Cara membuat:

  1. Kocok telur dan gula palem sampai mengembang. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai merata.
  2. Tuang santan sambil dikocok. Tambahkan bubuk kayu manis, pala, dan kelapa kopyor, aduk rata.
  3. Siapkan loyang yang telah diolesi margarin dan ditaburi tepung tipis-tipis. Tuang adonan, ratakan. Taburi atasnya dengan kenari.
  4. Panaskan oven, panggang adonan sampai matang. Angkat dan dinginkan. Keluarkan kue dari loyang, potong-potong dan sajikan.

8. Resep jasuke

Bahan:

  • 2 buah jagung manis keju parut secukupnya
  • Susu kental manis putih, secukupnya
  • Air untuk merebus
  • Sedikit garam

Cara membuat:

  1. Pipil jagung manis, lalu, cuci bersih. Rebus air bersama jagung pipil yang sudah dicuci, tambahkan garam. Masak sampai matang.
  2. Setelah matang, saring dan tiriskan sebentar. Siapkan piring cantik dan taruh jagung pipil yang sudah direbus.
  3. Siramkan susu kental manis di atasnya. Kemudian, taburi dengan keju parut. Disantap beramai-ramai dalam satu piring.

9. Resep croffle

Bahan:

  • 750 gram puff pastry instan
  • Tepung terigu secukupnya untuk taburan
  • Mentega secukupnya untuk olesan cetakan
  • Gula pasir secukupnya untuk taburan
  • Air matang untuk celupan

Cara membuat:

  1. Taburi alas memasak dengan tepung terigu dan letakkan selembar puff pastry di atasnya, Bunda. Setelahnya, potong puff menjadi segitiga dengan ukuran sesuai selera.
  2. Renggangkan puff segitiga kemudian iris sedikit di bagian bawahnya.
  3. Setelahnya, gulung puff hingga menyerupai bentuk croissant. Lakukan hingga puff habis.
  4. Tutup dengan plastik wrap kemudian diamkan selama 5-15 menit hingga adonan mengembang.
  5. Panaskan cetakan waffle dengan api kecil kemudian Olesi dengan mentega.
  6. Ambil adonan croissant kemudian celupkan ke dalam air, Bunda. Setelahnya, celupkan ke gula pasir. Ulangi sebanyak dua kali kemudian lakukan sampai adonan habis.
  7. Setelah cetakan panas, masukkan adonan croissant ke dalam cetakan dan tutup cetakan. Masak kelama 2 sampai 3 menit lalu balik cetakan agar croffle matang merata.
  8. Buka cetakan dan angkat. Croffle buatan Bunda siap disajikan.

10. Resep crepes

Bahan:

  • 1 cangkir tepung
  • 3 butir telur
  • 1 cangkir susu
  • 1/2 cangkir air
  • 2 sdm mentega, lelehkan
  • 1/2 sdt gula
  • 1/4 sdt garam

Cara membuat:

  1. Dalam mangkuk besar, kocok bersama tepung dan telur. Tambahkan susu dan air sedikit demi sedikit, sambil terus diaduk. Masukkan mentega leleh, gula, dan garam, kocok hingga kental dan lembut. Diamkan selama 10-15 menit.
  2. Panaskan wajan datar anti lengket dengan api sedang, olesi dengan sedikit mentega. Tuang satu sendok sayur adonan crepe, putar wajan hingga adonan menutupi seluruh dasar wajan.
  3. Masak crepe sekitar 60 detik, sampai bagian bawah berwarna cokelat muda. Longgarkan crepe dengan bantuan spatula, lalu balikkan. Masak 30 detik lagi hingga bagian sebaliknya matang. Angkat.
  4. Tempatkan crepe dalam wadah datar.

Nah, itulah kumpulan resep camilan sederhana yang bisa Bunda sajikan di rumah. Selamat mencoba, ya, Bunda.

Pilihan Redaksi

  • 9 Resep Makanan Manis Sederhana yang Enak dan Mudah Dibuat Bareng Si Kecil
  • 10 Resep Cookies Coklat Tanpa Mixer yang Renyah dan Lembut, Anti Gagal Bun!
  • 9 Resep Puding Cup Kekinian yang Lembut dan Enak, Bisa jadi Ide Jualan Bun!

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!

Leave a comment