Informasi Terpercaya Masa Kini

9 Rekomendasi Wedding Dress dari Label Lokal untuk Anda

0 47

Memimpikan the perfect wedding dress akan selalu menjadi hal yang wajar bagi para perempuan. Seiring berjalannya waktu dan hari yang dinanti akhirnya tiba, Anda pasti memerlukan sejumlah rekomendasi gaun untuk mewujudkan mimpi itu. Bazaar punya beberapa rekomendasi wedding dress yang harus Anda tahu!

BACA JUGA: 22 Hotel Venue Terbaik di Jakarta dan Bali untuk Merayakan Pernikahan Anda

Merencanakan pernikahan adalah momen yang istimewa. Salah satu bagian terpenting adalah memilih busana yang tidak hanya menawan, tetapi juga dapat mencerminkan kepribadian Anda. Indonesia memiliki banyak desainer berbakat yang menawarkan berbagai pilihan busana pernikahan, dari gaun resepsi hingga kebaya modern. Berikut adalah beberapa brand lokal yang patut Anda pertimbangkan untuk hari istimewa Anda:

Hian Tjen

Terinspirasi oleh sisi feminin yang elegan, abadi, struktural dan berestetika klasik, Hian Tjen adalah merek busana pengantin mewah yang dibuat khusus dan memiliki pesonanya sendiri. Hian Tjen mampu membuat beragam siluet gaun dengan fokus pada keahlian desain intrikat serta detail rumit penuh ornamen. Hian Tjen berdedikasi untuk menciptakan karya yang sempurna, terutama struktural dengan kualitas yang tinggi diproduksi secara lokal di Jakarta.

Click untuk membuka Instagram Hian Tjen

Tommy Pancamurti 

Menggunakan bahan-bahan berkualitas tinggi seperti sutra, tulle, dan renda berwarna putih, gaun rancangan Tommy Pancamurti memberikan kesan mewah dan feminin. Desainnya sering kali memadukan siluet klasik dengan detail-detail inovatif, menciptakan tampilan yang unik dan memukau. Mulai dari ball-gown yang dramatis hingga gaun minimalis yang chic, setiap desainnya adalah perpaduan antara seni dan keterampilan, menghasilkan karya yang hanya indah.

Click untuk membuka Instagram Tommy Pancamurti

Kraton World

Sophisticated adalah satu kata yang mampu merangkum keseluruhan estetika Kraton. Busana tradisional seperti kebaya encim hingga kutu baru, dirancang dengan gaya yang minimal dan modern. Dirancang dengan bahan-bahan yang berkualitas tinggi berkesan sangat luxurious, desain yang bertapak simpel nan struktural, dapat memberikan atmosfer old money.

Click untuk membuka Instagram Kraton World

Stellarissa

Jika Anda menginginkan gaun pengantin klasik dengan sentuhan modern dan edgy, Stellarissa adalah pilihan yang tepat. Desain Stella Rissa memadukan elemen gaun Eropa tradisional dengan gaya kontemporer. Menjaminkan rupa glamor seperti bintang film, anda pasti tampil segar dan unik.

Click untuk membuka Instagram Stellarissa

Adrian Gan

Dikenal sebagai salah satu perancang cheongsam terbaik di Indonesia, Adrian Gan mendapatkan banyak inspirasi desain dari koleksi benda antik China dan negara Asia lainnya. Dengan bordiran yang kaya akan warna dan bahan yang tampak halus dan sutra, busana Adrian Gan terlihat seperti lukisan yang penuh dengan cerita. Fokus kepada desain custom, Adrian terkenal dengan kemampuannya dalam memuaskan keinginan klien.

Click untuk membuka Instagram Adrian Gan

Kirtas Official

Spesialis kebaya, Kirtas Official dapat menciptakan keajaiban dengan payetnya yang kaya akan detail. Kejutan payet yang bergrafis mampu menceritakan sebuah cerita, serta kepribadian yang mampu memberikan busana sebuah sentuhan personal. Sebagai gestur bercerita yang manis dan unik, kebaya kreasi Kirtas akan memastikan Anda tampil memukau dan elegan.

Click untuk membuka Instagram Kirtas Official

Yogie Pratama

Ramai motif geometris dan bunga, serta kilauan kristal memaniskan gaun karya Yogie Pratama. Dengan potongan struktur busana penuh drama yang menonjolkan lekuk tubuh, detail-detail rumit seperti bordir dan payet handmade serta pemilihan bahan berkualitas tinggi telah menjadi ciri khas desainnya.

Click untuk membuka Instagram Yogie Pratama

Adeline Ester

Berani warna, struktur dan juga tekstur Adelin Ester, sang maestro couture, merayakan kekuatan dan feminin wanita melalui setiap desainnya. Terinspirasi oleh jiwa pemberani yang melekat pada setiap perempuan, Adeline menciptakan gaun-gaun yang tidak hanya indah, namun juga memberdayakan. Setiap gaun adalah hasil dari perpaduan antara inspirasi sang desainer dengan kepribadian unik pemakai, menghasilkan tampilan yang tak tertandingi dan penuh percaya diri.

Click untuk membuka Instagram Adeline Ester

ANW 

Bagi Anda yang berjiwa muda, berani berbeda, dan menyukai gaya yang unik dan artsy, ANW bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Unik namun menyimpan emosi yang mendalam, personal namun inklusif, merek yang berbasis di Jakarta adalah brand ready-to-wear yang customizable dan dapat disesuaikan untuk semua jenis kelamin. ANW juga menawarkan fully custom wedding attires yang mampu merangkul kepribadianmu

Click untuk membuka Instagram ANW

Dengan begitu banyak pilihan yang tersedia, memilih gaun pernikahan seperti menemukan belahan jiwa.  Indonesia penuh dengan kekayaan budaya dan kreativitas para desainernya, menawarkan beragam pilihan gaun pengantin yang memukau di setiap desainnya.  Setiap brand memiliki karakteristik unik yang dapat disesuaikan dengan gaya Anda. Dengan pertimbangan yang matang dan konsultasi dengan desainer, Anda pasti akan menemukan gaun pernikahan impian yang akan membuat hari istimewa Anda semakin berkesan.

BACA JUGA:

20 Ide Nail Art yang Elegan untuk Pernikahan Anda

19 Lagu Romantis Tentang Cinta untuk Pesta Pernikahan!

(Penulis: Alaia Shakila; Image: Courtesy of Hian Tjen, Tommy Pancamurti, Kraton World, Stellarissa, Adrian Gan, Kirtas Official, Yogie Pratama, Adeline Ester, ANW)

Leave a comment