Informasi Terpercaya Masa Kini

Copa America 2024 – Messi Kode Pamit, Scaloni Justru Punya Rencana Tambahan

0 18

BOLASPORT.COM – Pelatih Tim nasional Argentina, Lionel Scaloni, ternyata punya rencana tambahan saat Lionel Messi mengirimkan kode untuk pamit usai Copa America 2024.

Lionel Scaloni enggan membicarakan rencana pensiun Lionel Messi saat pemainnya sendiri sudah bersikap terbuka.

Rencana pensiun Lionel Messi dari Timnas Argentina sudah berada di depan mata.

Kode tersebut disampaikan sang megabintang usai laga semifinal Copa America 2024 melawan Timnas Kanada pada Selasa (9/7/2024).

Messi menganggap dirinya menjalani perjuangan terakhir sebagai pemain Timnas Argentina.

Final Copa America 2024 bisa menjadi laga terakhir Messi bersama La Albiceleste.

Ia bisa berpamitan dengan skuad kebanggaan sambil menenteng tambahan trofi.

Saat Messi sudah membulatkan tekad, Lionel Scaloni justru bersikap sebaliknya.

Baca Juga: Copa America 2024 – Abaikan Rekor Pribadi, Messi Usahakan Final untuk Sahabat

Sang pelatih masih begitu menikmati kerja sama dengan pemain terbaiknya ini.

“Kami tidak akan pernah menutup pintu untuk Messi,” kata Scaloni seperti dilansir BolaSport.com dari Tyc Sports.

“Dia masih bisa bersama kami meski sudah pensiun. Jika saya pergi ke tim lain, saya bahkan mau membawanya,” ucap Scaloni.

Messi melakoni Copa America 2024 bersama Argentina saat ia sudah berusia 37 tahun.

Usia tersebut sudah begitu wajar bagi seorang pesepak bola untuk segera gantung sepatu.

Namun, peran Messi bersama Argentina memang begitu besar sehingga ia masih terus mendapat panggilan.

Kemenangan Argentina pada Piala Dunia 2022 terinspirasi dari kerja keras Messi.

Baca Juga: Copa America 2024 – Argentina Harus Siap, Messi Main Sambil Menghitung Hari Pensiun

La Albiceleste masih membutuhkan jasanya kala mereka berusaha mempertahankan gelar Copa America.

Setelah itu, Scaloni harus bisa meracik tim tanpa kehadiran sang megabintang.

Argentina di bawah asuhan Scaloni sudah mampu memutus kutukan menahun.

Messi dan kawan-kawan kini sudah menjelma menjadi tim spesialis turnamen.

Kehadiran Argentina kini diantisipasi oleh setiap rival di turnamen yang mereka ikuti.

Tantangan bagi Scaloni yang terbaru adalah menjaga status ini setelah kepergian Messi.

Tugas tersebut tidak terlalu sulit mengingat Argentina masih memiliki sejumlah pemain berkualitas.

Leave a comment