Informasi Terpercaya Masa Kini

[KABAR DUNIA SEPEKAN] Pemimpin Hamas Tewas Terbunuh | Harris Dapat Nominasi Presiden

0 31

KOMPAS.com – Kabar Dunia Sepekan untuk saat ini mencakup tewasnya pemimpin Hamas Ismail Haniyeh serta berita terkait Kamala Harris yang mendapat nominasi presiden dari Partai Demokrat.

Sementara itu, Presiden AS Joe Biden tetap komitmen membela Israel dari ancaman Iran, juga Israel menjatuhkan tiga bom di sekolah di Gaza.

Berikut adalah rangkuman Kabar Dunia Sepekan selama Senin (29/7/2024) hingga Minggu (4/8/2024).

Baca juga: Israel Serang Konvoi Truk di Dekat Perbatasan Suriah-Lebanon

1. Lebanon Khawatir Pertempuran Hezbollah-Israel Jadi Perang Besar

Sejak serangan Hamas di Israel 7 Oktober 2023, Hezbollah juga ikut melawan Israel di perbatasan Lebanon.

Bahkan pertempuran Hezbollah dengan Israel terjadi hampir setiap hari. Imbasnya, ratusan orang tewas dan memaksa puluhan ribu warga mengungsi dari rumahnya.

Terkait hal itu dapat meningkatkan kekhawatiran akan terjadinya perang besar di kedua belah pihak.

Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.

2. Tak Lama Lagi, Kamala Harris Segera Tentukan Calon Wakilnya

Wakil Presiden AS Kamala Harris belum lama ini mendapat dukungan dari Joe Biden agar jadi kandidat calon presiden AS dari Partai Demokrat.

Harris yang hampir pasti akan mendapat nominasi resmi dari partainya itu akan mengumumkan siapa yang akan menjadi pendampingnya sebagai calon wakil presiden AS di Pilpres AS 2024.

Hal itu bakal diumumkan Harris dalam beberapa hari mendatang. Terlebih Kamala Harris kini mulai mengintensifkan kampanyenya.

Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.

Baca juga: Hari Ini, Qatar Adakan Upacara Pemakaman Pemimpin Hamas

3. Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh Tewas Terbunuh di Teheran Iran

Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh tewas terbunuh di Ibu Kota Iran, Teheran.

Hamas mengonfirmasi kabar tersebut.

Sebagaimana dilansir AFP, Hamas pada Rabu (31/7/2024) mengatakan, serangan Israel di Teheran telah menewaskan pemimpinnya, Ismail Haniyeh.

Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.

4. Ada Seruan Balas Dendam pada Prosesi Pemakaman Pemimpin Hamas di Iran

Di prosesi pemakaman pemimpin politik Hamas Ismail Haniyeh di Teheran, Iran, Kamis (1/8/2024), ada seruan balas dendam.

Pada kesempatan itu, pemimpin tertinggi Republik Islam Iran, Ayatollah Ali Khamenei memimpin doa untuk Haniyeh menjelang pemakamannya di Qatar, setelah sebelumnya mengancam “hukuman berat” atas pembunuhan Haniyeh.

Di pusat kota tersebut, ribuan orang yang berkabung membawa poster Haniyeh dan bendera Palestina berkumpul untuk upacara di Universitas Teheran sebelum prosesi, menurut koresponden AFP.

Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.

Baca juga: Israel Konfirmasi Panglima Militer Hamas Tewas dalam Serangan Udara Bulan Lalu

5. Joe Biden: AS Tetap Komitmen Bela Israel dari Semua Ancaman Iran

Presiden AS Joe Biden pada Kamis (1/8/2024) menyatakan bahwa Amerika berkomitmen untuk membela keamanan Israel dari semua ancaman Iran.

Hal itu diungkapkan langsung kepada Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, setelah ada pembunuhan pemimpin tinggi Hamas di Iran.

Meski demikian, presiden dan wakilnya juga menekankan upaya untuk meredakan ketegangan yang lebih luas lagi di kawasan.

Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.

6. Kamala Harris Dapat Nominasi Presiden dari Partai Demokrat

Wakil Presiden AS Kamala Harris secara efektif mendapatkan nominasi presiden dari Partai Demokrat pada Jumat (2/8/2024).

Karena itu, Harris bakal bertarung di bulan November mendatang untuk melawan Donald Trump dari Partai Republik pada Pilpres AS 2024.

Diketahui, Kamala Harris (59) adalah satu-satunya kandidat dalam pemungutan suara elektronik selama lima hari yang diikuti oleh hampir 4.000 delegasi konvensi partai.

Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.

7. Israel Jatuhkan 3 Bom di Sekolah Gaza, 15 Orang Tewas, Anak-anak Terluka

Setidaknya 15 orang tewas dalam serangan udara Israel terhadap sebuah sekolah yang melindungi warga Palestina terlantar di Gaza tengah, kata Kantor Media Pemerintah Gaza.

Banyak lainnya terluka dalam serangan di sekolah Hamama di lingkungan Sheikh Radwan di Kota Gaza, kantor berita resmi Palestina Wafa melaporkan pada Sabtu (3/8/2024).

Baca juga: Warga Gaza Ini Ceritakan Pengalamannya Melahirkan di Jalan Saat Perang

Melaporkan dari Deir el-Balah di Gaza tengah, Hani Mahmoud dari Al Jazeera mengatakan bahwa sedikitnya tiga bom dijatuhkan di sekolah tersebut.

Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.

Leave a comment