Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan
TEMPO.CO, Jakarta – Penyanyi, Vidi Aldiano mengabarkan perkembangan kondisi tubuhnya yang tengah berjuang melawan kanker ginjal. Ia mengunggah foto diri di akun Instagramnya pada Senin sore, 8 Juli 2024. Dalam foto itu, ia tengah berada di dalam pesawat yang akan membawanya melakukan detoksifikasi sel kanker di Koh Samui, Thailand.
“Akan kembali melakukan detox untuk badan 2 minggu ke depan. Segala ikhtiar dilakukan, semoga ada perbaikan kedepannya. Doakan ya teman-teman!” tulis Vidi pada keterangan unggahannya itu.
Di Instagram Storynya, suami aktris Sheila Dara ini mengunggah kegiatannya sebelum bertolak ke Koh Samui. Kemarin, ia menghadiri dua pernikahan sahabatnya, sesama artis, yakni Chand Kelvin-Dea Sahirah dan Ibrahim Risyad-Salshabilla Adriani.
Pagi tadi, Vidi mengunggah foto diri tengah berada di dalam pusat kebugaran untuk berolahraga. “Good morning. Detox Day 3. Tahap persiapan sebelum pergi ke Koh Samui,” tulisnya.
Vidi Aldiano Diserang Kecemasan Saat di Bandara Changi
Setelah mengunggah fotonya di dalam pesawat, ia mengaku mengalami gangguan kecemasan saat transit di Bandara Changi, Singapura. “Siapa yang baru sampe Singapore untuk transit udah anxiety attack sendirian? Heart rate 110 sih ga normal ini ya,” tulisnya mengabarkan kecemasan sampai membuat irama jantungnya tidak normal.
Unggahan Vidi hendak melakukan detoksifikasi di Koh Samui ini mendapat dukungan dari sahabat-sahabatnya. Tercatat pria yang dijuluki Duta Persahabatan ini memperoleh cambukan semangat antara lain dari Jerome Polin, Habib Husein Hadar, Enzy Storia, dan Andre Taulany.
Perjuangan Vidi melawan kanker ginjal dilakukannya tanpa mengeluh. Sebelum menjalani terapi di Koh Samui, ia juga melakukan spa day antara lain kemoterapi dan pet scan di RSCM. Untuk itu, Vidi aktif membuat jurnal online.
Aktif Bikin Jurnal Online untuk Kabarkan Kondisinya
Bulan lalu, Vidi membuat jurnal online bagian 5. “Agak lama tidak melakukan jurnal online karena beberapa bulan lalu gue harus kembali melawan pertempuran ini. Beberapa waktu lalu gue sudah sempat melakukan pet-scan. Enggak bagusnya ada pembesaran atau penambahan kanker spot di badan gue, cuma spot lama ada yang mengecil banget dan ada yang hilang. Buat saya ini kemenangan tapi gue masih tetap harus fight dan harus melakukan ini setiap tiga minggu,” ujarnya menunjukkan saat sedang melakukan kemoterapi.
Pilihan Editor: Vidi Aldiano Bikin Jurnal Online Selama Terapi di Koh Samui, Bertemu Sesama Penyintas