Informasi Terpercaya Masa Kini

Reaksi Kaesang atas Hasil Survei Pemilih PSI di Jakarta Pilih Anies Baswedan dan Ahok

0 16

TEMPO.CO, Jakarta – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep tidak mempersoalkan hasil survei terbaru Indikator Politik Indonesia yang menyebutkan mayoritas pemilih PSI di Jakarta mendukung Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok untuk pemilihan gubernur atau Pilgub Jakarta 2024.

“Iya enggak masalah. Ini kan hanya dinamika untuk di pilkada khususnya di DKI Jakarta,” kata Kaesang saat jumpa pers di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI di Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Kamis, 25 Juli 2024 seperti dikutip Antara.

Kaesang menilai Anies dan Ahok sebagai tokoh yang layak memimpin Jakarta, terlebih keduanya punya rekam jejak yang baik selama memimpin Jakarta. Dia menilai kedua tokoh tersebut sudah berbuat banyak untuk DKI Jakarta yang akan menjadi Daerah Khusus Jakarta (DKJ).

“Jadi saya rasa sangatlah pantas kalau misalnya konstituen PSI memilih Pak Anies dan Pak Ahok,” tutur putra bungsu Presiden Joko Widodo alias Jokowi ini.

Hingga kini, PSI belum menentukan sikapnya di Pilgub Jakarta. Partai berlambang bunga mawar itu juga belum mengumumkan tokoh-tokoh yang mereka dukung untuk maju di Pilgub Jakarta. Kaesang menyebutkan, untuk daerah-daerah strategis seperti Jakarta dan Jawa Tengah, PSI meminta publik sabar mengenai pilihan partai.

“27 Agustus sebentar lagi, gak akan lama, satu bulan lagi,” kata Ketua Umum PSI.

KPU RI menjadwalkan membuka pendaftaran calon untuk Pilkada 2024 pada 27 Agustus mendatang.

Dalam survei terbaru Indikator Politik Indonesia, yang disiarkan di Jakarta pada Kamis, 25 Juli 2024, pemilih PSI yang memilih Anies mencapai 39 persen, sementara yang memilih Ahok 41,8 persen. Jumlah pemilih PSI itu dihitung dari perolehan suara PSI di Jakarta berdasarkan Pemilu 2024 sebanyak 1,6 persen.

Survei yang digelar pada 18-26 Juni 2024 itu melibatkan 800 responden yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Margin kesalahan survei mencapai kurang lebih 3,5 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Selanjutnya, rekomendasi PSI untuk 23 bakal calon kepala daerah…

Adapun PSI telah menyerahkan Surat Keterangan (SK) Rekomendasi Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati untuk 20 daerah. Penyerahan surat rekomendasi ini dihadiri langsung oleh Kaesang Pangarep dan berlangsung di Gedung DPP PSI pada Kamis, 24 Juli 2024.

“Kepada para calon yang kami berikan rekomendasi, kami atas nama DPP PSI ingin mengucapkan selamat berjuang,” kata Wakil Ketua Umum PSI Andy Budiman.

Andy mengatakan partainya berharap, jika kader-kadernya terpilih kelak, mereka bisa memperjuangkan apa yang menjadi nilai-nilai PSI. “Juga mensejahterakan dan membawa kebahagiaan kepada masyarakat,” kata dia.

Para calon bupati-wakil bupati dan calon wali kota-wakil wali kota yang diusung PSI datang langsung untuk menerima surat rekomendasi. Beberapa petinggi PSI ikut menghadiri proses penyerahan surat rekomendasi tersebut.

CICILIA OCHA | ANTARA

Pilihan editor: Istana Persiapkan Furnitur untuk Presiden Jokowi Berkantor di IKN Akhir Pekan Ini

Leave a comment