Informasi Terpercaya Masa Kini

Semifinal ASEAN Cup U-19 2024 – Indra Sjafri Akui Timnas U-19 Indonesia Lebih Diuntungkan Ketimbang Malaysia

0 29

BOLASPORT.COM – Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri mengungkapkan keuntungan yang didapat timnya sebelum lawan Malaysia.

Seperti yang diketahui, timnas U-19 Indonesia bakal menghadapi Malaysia di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Sabtu (27/7/2024).

Ini merupakan laga semifinal ASEAN Cup U-19 2024.

Jelang perandingan digelar, Indra Sjafri memberikan sebuah kabar baik.

Kabar baik tersebut terkait persiapan timnya.

Indra Sjafri menegaskan semua persiapan berjalan dengan lancar tanpa kendala.

Selain itu, para pemain juga dalam kondisi yang fit.

Lebih lanjut, Indra Sjafri meminta suporter untuk datang langsung ke stadion guna memberikan dukungan.

“Persiapan tim nasional Indonesia per hari ini cukup baik.”

Baca Juga: Shin Tae-yong Tak Perlu Blusukan ke Eropa, Striker Murni Haus Gol Ada di Piala Presiden 2024

“Kita sudah melakukan persiapan untuk semifinal ini sejak dua hari yang lalu setelah selesai babak grup dan semua pemain dalam keadaan fit.”

“Dan saya berharap masyarakat hadir di stadion untuk menyaksikan pertandingan,” kata Indra Sjafri.

Sementara itu, Indra Sjafri mengakui bahwa timnas U-19 Indonesia mendapatkan sebuah keuntungan.

Keuntungan yang dimaksud yakni memiliki waktu istirahat dan persiapan yang lebih panjang ketimbang Malaysia.

Hal tersebut tak terlepas dari jadwal laga terakhir kedua tim.

Timnas U-19 Indonesia menjalani laga terakhir Grup A pada tanggal 23 Juli lalu.

Kala itu, Jens Raven dkk sukses mengalahkan Timor Leste dengan skor 6-2.

Baca Juga: Perkasa Saat Lawan Thailand dan Vietnam, Indra Sjafri Justru Dibayangi Rekor Buruk Saat Bertemu Malaysia

Sedangkan Malaysia baru mengakhiri perjuangannya di babak grup pada tanggal 25 Juli 2024.

Terlebih, Malaysia harus melalui laga berat dengan melawan Thailand pada laga tersebut.

Terkait hasil, Malaysia mampu menahan Thailand dengan skor 1-1.

“Jujur saja iya menguntungkan karena kita banyak waktu untuk mempersiapkan diri.”

“Termasuk semua persiapan ada adu penalti, dan lain sebagainya.”

“Hari ini kita ada latihan terakhir sebelum pertandingan besok.”

“Insyaallah semua bisa berjalan baik,” tuturnya.

Leave a comment